Polres Bogor Berlakukan Satu Jalur Puncak ke Arah Jakarta

(web)

Bagikan

BOGOR,TM.ID: Polres Bogor memberlakukan satu Jalur di kawasan Puncak Bogor dari arah Cianjur ke bawah yakni ke arah Jakarta.

Hal itu dilakukan lantaran antrean kendaraan yang mulai padat pada Operasi Lilin Lodaya 2022 H-1 Hari Raya Natal.

Kapolres Bogor AKBP, Iman Imanuddin mengatakan, penutupan jalur arah Jakarta menuju Puncak Bogor dilaksanakan pukul 12.30 WIB hingga arus kendaraan terkuras.

BACA JUGA: OJK Ingatkan Para Vendor Fintech Jangan Asal Garap Proyek, Data Pribadi Konsumen Dipertaruhkan!

“Kalau sudah terkuras kita buka lagi. Karena ini mulai padat di atas,” kata dia.

Iman mengimbau masyarakat yang hendak ke arah Puncak Bogor untuk terus memperbarui informasi lalu lintas agar tidak terjebak kemacetan.

Petugas Satlantas di Puncak Pas, kata dia, akan mengawal pembukaan jalur, agar kendaraan-kendaraan yang melaju ke arah Jakarta melintas dengan tertib.

Polres Bogor juga memberlakukan ganjil genap pelat nomor kendaraan yang mulai diberlakukan pada Jumat (23/12) pukul 15.00 WIB hingga Minggu (25/12) pukul 24.00 WIB di Jalur Puncak pada Operasi Lilin Lodaya 2022 ini.

Selanjutnya, pada pekan depan dengan waktu yang sama pada Jumat (30/12) hingga Minggu, 1 Januari 2023.

Polisi mulai menutup jalur ke arah Puncak Bogor di pintu keluar Tol Jagorawi KM 45 dengan memberi pembatas jalan sebanyak dua lapis.

Kendaraan roda empat atau mobil di Tol Jagorawi pun nampak landai atau tidak padat sejak pukul 9.30 WIB hingga pukul 12.30 WIB.

Kondisi tersebut pun berimbas hingga ke Simpang Gadog yang terpantau lenggang.

Baik sepeda motor maupun mobil terlihat dapat melaju di kecepatan sedang yakni 40 kilometer per jam.

Sementara, kendaraan dari arah Cianjur mulai memasuki Simpang Gadog terpantau ramai lancar tidak ada antrean kendaraan yang menumpuk.

Begitupun dari arah Ciawi menuju Puncak Bogor kendaraan sepeda motor maupun mobil nampak lengang.

AKBP Iman memprediksi kepadatan lalu lintas di Jalur Puncak akan meningkat pada Sabtu (24/12) sore hingga malam hari.

“Kita akan pantau, petugas selalu memantau lalu lintas di Puncak Bogor ini. Sore ini mulai padat sepertinya,” kata dia.

(Agung)

 

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
solo jadi daerah istimewa
Solo Diusulkan Jadi Daerah Istimewa?
sidang hasto
Tak Ada Saksi Kuat, Hakim Minta Hasto Dibebaskan
khabib nurmagedov diusir dari pesawat-1
Khabib Nurmagomedov Tolak Tawaran USD40 Juta untuk Kembali ke UFC, Pilih Bisnis dan Pelatihan
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 26 April 2025
Lewis Hamilton Kembali Jalani Sesi Latihan
Pindah ke Ferrari, Lewis Hamilton Ungkap Proses Adaptasi yang Tidak Mudah
Berita Lainnya

1

Bupati Cirebon Luncurkan Program 'DAKOCAN'

2

Kota Bandung Perlu Bangun Sistem Pangan Berkelanjutan

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

LSI: Kepala Daerah di Jabar Harus Ikuti Langkah Bupati Bandung Terjemahkan Program Presiden

5

UKRI Lakukan Kunjungan ke Teropong Media, Bahas Evaluasi Magang dan Peluang Kolaborasi
Headline
alex-marquez-motogp-portugal-2023-motogp-2023-portimao-gresini-racing_169
Lolos dari Kecelakaan Mengerikan, Alex Marquez Cetak Rekor di MotoGP Spanyol
ijazah jokowi
Pengunggat Ijazah Jokowi Jadi Tersangka, Kasus Pemalsuan!
Aleix Espargaro
Kembali ke Lintasan MotoGP Sebagai Wildcard Honda, Aleix Espargaro Mengaku Gugup
Gempa Bumi Guncang Cilacap Jateng
Gempa Bumi M 3,4 Guncang Cilacap Jateng

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.