Pertandingan Valencia vs Parla Escuela Ditunda untuk Kedua Kalinya Akibat Banjir

Penulis: Budi

Empat Orang WNI Terdampak Banjir Spanyol
Mobil terseret arus deras banjir bandang di Area Industri Sedavi, Spanyol. Banjir kali ini disebut-sebut paling parah. (EFE/Miguel Angel Polo)
[galeri_foto] [youtube_embed]

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID – Pertandingan Piala Raja antara Valencia melawan Parla Escuela kembali ditunda karena banjir besar yang melanda wilayah timur Spanyol.

Awalnya dijadwalkan pada 30 Oktober, pertandingan ini telah ditunda sekali dan seharusnya dimainkan pada 6 November.

Namun, kondisi yang masih belum kondusif membuat pihak klub meminta penundaan kedua, yang disetujui oleh Federasi Sepak Bola Spanyol (RFEF) dan menjadwalkan pertandingan ulang pada 26 November.

Valencia menyatakan dukungan penuh untuk masyarakat yang terdampak bencana ini dan berterima kasih kepada RFEF serta Parla Escuela atas pengertiannya.

Badai besar yang melanda wilayah timur Spanyol telah menyebabkan setidaknya 217 orang meninggal dunia, sementara beberapa lainnya masih hilang.

Kejadian tragis ini mengundang simpati dari berbagai pihak, termasuk dari pelatih dan pemain klub-klub La Liga.

BACA JUGA: KBRI Madrid: Empat Orang WNI Terdampak Banjir Spanyol

Pelatih Atletico Madrid, Diego Simeone, menyatakan, di tengah situasi seperti ini, tidak masuk akal untuk tetap memainkan pertandingan.

Pelatih Barcelona, Hansi Flick, bahkan menyebut akan membatalkan seluruh pertandingan jika dia memiliki kewenangan tersebut.

Pernyataan serupa datang dari pelatih Real Madrid, Carlo Ancelotti, yang mengatakan sulit membahas sepak bola di tengah musibah ini.

Ancelotti dan timnya juga harus mempersiapkan pertandingan Liga Champions melawan AC Milan, meskipun kondisi emosional yang menantang di saat duka masih menyelimuti negara tersebut.

 

(Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Ruko Oli Kebakaran
Ruko Oli di Cengkareng Jakbar Kebakaran
Kebon Pala
Kali Ciliwung Meluap, Warga Kebon Pala Terendam Banjir dan Dievakuasi ke SD
PBSI Bisa Apa
Tontowi Ahmad Kritik Keras Pemain PBSI: Jangan Jadikan Kontrak Sebagai Tameng
johann-zarco-takaaki-nakagami-lcr-honda-presentation-silverstone-motogp-2024
Zarco Merasa Terjebak, Motor Honda Tak Lagi Memberi Harapan
Badak Jawa - Instagram BTN Ujung Kulon
Varietas Genetik Turun, Badak Jawa Ujung Kulon Ditranslokasi
Berita Lainnya

1

Link Live Streaming Persib Bandung vs Port FC Piala Presiden 2025 Selain Yalla Shoot

2

The Klan Unity, Puncak Acara 37th Bikers Brotherhood 1%MC Indonesia

3

Remu Suzumori Masuk Daftar 7 Aktris Paling Sukses di Jepang

4

Groundbreaking Masjid Jami Soeprapto Soeparno, Hadirkan Pusat Spiritual dan Sosial Modern di Jakarta Timur

5

Aston Martin Fokus Bangun Era Baru Bersama Alonso dan Stroll, Bukan Cari Pebalap Baru
Headline
oasis adidas
Konser Reuni Oasis Berhasil, Tapi Kolaborasi dengan Adidas Banjir Kritik dan Drama!
Banjir Longsor Bogor - Instagram Bupati Bogor
18 Kecamatan di Bogor Terdampak Banjir dan Longsor, 3 Tewas
Real Madrid
Taklukkan Dortmund 3-2, Real Madrid Melaju ke Semifinal Piala Dunia Antarklub 2025
Tokoh OPM Enos Tipagau Berhasil Dilumpuhkan TNI
Tokoh OPM Enos Tipagau Berhasil Dilumpuhkan TNI

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.