Pertama dalam Sejarah, Indonesia Lolos ke Putaran Final Piala Asia U23 Qatar

Piala Asia U23 Qatar
Presiden Jokowi dan Ketua Umum PSSI Erisk Thohir menyaksikan langsung kemenangan tim Garuda Muda dalam laga pamungkas Kualifikasi Piala Asia U23 2024. (Foto: PSSI)

Bagikan

SOLO,TM.ID: Timnas U23 Indonesia berhasil membuktikan kekuatannya, lolos ke putaran final Piala Asia U23 Qatar 2024 setelah membungkam Turkmenistan 2-0.

Laga berkelas itu berlangsung di Stadion Manahan Solo, Surakarta Jawa Tengah pada Selasa (12/9/2023) malam.

Ivar Jenner dan Pratama Arhan menjadi penentu lolosnya Indonesia U23 ke turnamen sepakbola paling bergengsi di level Asia itu.

Lolosnya Indonesia U23 ke putaran final Piala Asia U23 Qatar merupakan yang pertama kali setela empat tahun Timnas Indonesia digarap oleh pelatih asal Korea Selatan Shin Tae-yong.

Gol pertama Timnas U23 Indonesia dicetak oleh Ivar Jenner di akhir babak pertama pada menit ke-41, dan gol kedua dicetak oleh Pratama Arhan di masa injurytime babak kedua di menit ke-92.

BACA JUGA: 2 Negara Raih Tiket Final Piala Asia AFC U23 2024, Ada Musuh Bebuyutan Indonesia

Dengan demikian Timnas U23 Indonesia mutlak menjadi juara grup K dengan mengantongi 6 poin dan 11 gol dari dua laga.

Langkah selanjutnya, skuad Garuda akan berjibaku dengan tim-tim raksasa di putaran final Piala Asia AFC U23 di Qatar pada April 2024 nanti.

Susunan Pemain

Timnas U23 Indonesia

Formasi: 3-5-2

Pemain: Ernando Ari (Kiper), Elkan Baggott, Komang Teguh, Rizky Ridho, Pratama Arhan, Marselino Ferdinan, Arkhan Fikri, Ivar Jenner, Rio Fahmi, Rafael Struick, Hokky Caraka

Pelatih: Shin Tae-yong

Timnas U23 Turkmenistan

Formasi: 5-4-1

Pemain: Rustem (Kiper), Toyjanov, Orazov, Durdyyev, Ilyas, Ruslan, Arrzuvguly, Myratberdiyev, Dovletgeldiyev, Salim, Hydyrow.

Pelatih: Agamyradov Ahmet

BACA JUGA: Link Pembelian Tiket Piala Dunia U17 2023, Pesan Segera!

Ketua Umum PSSI Erick Thohir menyatakan syukurnya atas keberhasilan Marselino dkk dapat memberikan hasil terbaik bagi Indonesia.

“Alhamdulillah, kita lolos Piala Asia U-23 untuk pertamakali sepanjang sejarah. Ini bukti kalau kita bisa,” ujar Erick selepas pertandingan.

Erick mengapresiasi perjuangan Garuda Muda yang tampil begitu tenang dan tidak terpancing provokasi lawan.

(Aak)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
film Thailand terbaru 2024
Film Thailand Terbaru 2024, Ada How To Make Millions Before Grandma Dies
SUKU BUNGA BI
Tren Suku Bunga Tinggi BI: Tantangan dan Peluang bagi Bank Mandiri
anggota DPR judi online
Nama Anggota DPR Pelaku Judi Online Bakal Ketahuan!
Puncak
5 Fakta Pembongkaran Lapak PKL di Puncak Bogor
WhatsApp Image 2024-06-29 at 08.37
Sinergi PLN dan UMKM, Dukung Produksi Teh Berkualitas di Cimaung
Berita Lainnya

1

Fakta Baru Kematian Scott Weiland Diungkap Mantan Istri, Bukan Overdosis!

2

Travis Scott Ditangkap Lantaran Mabuk Berat dan Masuk Tanpa Izin

3

Resesi Seks China Makin Parah, Pemuda Rela Bayar AI Demi Dapat Pasangan

4

Gelombang Protes di Kenya: Tolak Kenaikan Pajak Demi Lunasi Utang IMF

5

BSSN Ngaku Tidak Ada Tata Kelola soal Peretasan PDN, DPR: Kebodohan!
Headline
Paraguay Vs Brazil 1-4 di Copa America 2024
Paraguay Vs Brazil 1-4 di Copa America 2024, Vinicius Junior Bersinar
Kolombia Vs Kosta Rika 3-0 di Copa Amerika
Melangkah ke Perempat Final, Kolombia Vs Kosta Rika 3-0 di Copa Amerika
Foden Kembali Gabung Timnas Inggris
Jelang 16 Besar Euro 2024 Pemain Manchester City Foden Kembali Gabung Timnas Inggris
Buffon Bicara Prediksi Tim Italia di Euro 2024
Legenda Kiper Timnas Italia Buffon Bicara Prediksi Tim Italia di Euro 2024