Penting! Saatnya Perangi Judol di Instagram dan TikTok

dana desa Judol
Ilustrasi. (Pixabay)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Menteri Komunikasi dan Digital (Menkomdigi) meminta agar platform media sosial seperti Instagram dan TikTok turut berperan dalam upaya pemberantasan judi online (judol).

“Kita melihat bahwa kejahatan digital di dunia maya ini salah satu sarang-sarang paling utamanya ada di aplikasi-aplikasi social media. Terkhusus, saya harus menyebutkan, mohon maaf, kepada mereka Meta, Tiktok, X dan lain-lain Instagram masih termasuk,” kata Meutya dalam konferensi pers,dikutip Jumat (15/11/2024).

Ia mengatakan pihaknya meminta agar mereka turut mengambil peran dalam membantu Indonesia memerangi judol, dan menyatakan bahwa hal tersebut sangat penting.

Kedua platform media sosial yang cukup besar tersebut juga meraup keuntungan dari Indonesia. Oleh karena itu, menurut Meutya, seharusnya media sosial juga memberikan kontribusi. Keinginan ini tidak hanya datang dari pemerintah, tetapi juga dari seluruh rakyat Indonesia.

Meutya mengungkapkan ia belum bertemu dengan pihak dari platform tersebut. Ia menilai komunikasi yang terjalin masih kurang proaktif.

“Kami belum bertemu, karena memang komunikasinya juga kita belum lihat ada proaktif. Meskipun Presiden (Prabowo Subianto) sudah bicara ya,” kata Meutya.

Meutya juga menyampaikan Kemkomdigi telah bertemu dengan OJK. Ketua OJK, Mahendra Siregar, mengatakan pertemuan tersebut bertujuan untuk memperkuat kerja sama antara kedua pihak.

Selain itu, mereka juga fokus pada peningkatan literasi, edukasi, dan inklusi dalam layanan keuangan, khususnya yang berbasis platform digital. Tidak hanya itu, mereka juga berkomitmen untuk melaporkan upaya pemberantasan aktivitas ilegal yang tersembunyi di dunia digital.

BACA JUGA: Menteri Komdigi Meutya Hafid Langsung Tancap Gas, Berantas Judi Online dan Pinjol Ilegal!

Ia menjelaskan secara khusus pihaknya melaporkan finalisasi pembentukan pusat untuk menangani upaya anti-penipuan dan tindakan-tindakan ilegal yang memanfaatkan sistem perbankan, keuangan, sistem pembayaran, dan marketplace.

 

 

(Virdiya/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
PLTB Cirebon
Investasi Rp2 Triliun, Proyek PLTB Cirebon Diharapkan Dorong Transisi Energi Nasional
Suar Mahasiswa Awards 2025
Jangan Asal Tulis! Ini Cara Bikin Caption Foto Jurnalistik yang Kuat dan Informatif
Suar Mahasiswa Awards 2025
5 Kampus yang Ikut Suar Mahasiswa Awards 2025, Kamu Siap Unjuk Karya?
PMK Bandung Barat
Cegah PMK, Bupati KBB Siapkan 26.000 Dosis Vaksin untuk Sapi Perah
suar mahasiswa awards 2025
Ikuti Suar Mahasiswa Awards 2025, Hadiah Jutaan Menanti!
Berita Lainnya

1

Bupati Cirebon Luncurkan Program 'DAKOCAN'

2

Kota Bandung Perlu Bangun Sistem Pangan Berkelanjutan

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

LSI: Kepala Daerah di Jabar Harus Ikuti Langkah Bupati Bandung Terjemahkan Program Presiden

5

UKRI Lakukan Kunjungan ke Teropong Media, Bahas Evaluasi Magang dan Peluang Kolaborasi
Headline
ijazah jokowi
Pengunggat Ijazah Jokowi Jadi Tersangka, Kasus Pemalsuan!
Aleix Espargaro
Kembali ke Lintasan MotoGP Sebagai Wildcard Honda, Aleix Espargaro Mengaku Gugup
Gempa Bumi Guncang Cilacap Jateng
Gempa Bumi M 3,4 Guncang Cilacap Jateng
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 18 April 2025
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 25 April 2025

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.