Pemancing Tewas Diterkam Buaya di Pekanbaru Berhasil Ditemukan

Tim Search And Rescue (SAR) gabungan Kota Dumai telah menemukan jasad seorang pemancing. (foto: Antara)

Bagikan

TEROPONG MEDIA – Tim SAR gabungan berhasil menemukan jasad seorang pemancing yang dilaporkan diterkam buaya di sungai Masjid Kelurahan Bagan Keladi, Kecamatan Dumai Barat, Kota Dumai, Provinsi Riau, pada Minggu (11/12/2022).

“Rudi (16) ditemukan meninggal dunia berjarak lebih kurang 2,5 Km dari lokasi dilaporkan saat korban mendapat serangan buaya, kondisi jasad Rudi ditemukan bekas gigitan di tubuh dan kaki korban,” kata Guswandi Ali, Dantim kru RB 218 Dumai.

Guswandi mengatakan, jenazah Rudi telah diserahkan kepada pihak keluarga untuk dimakamkan.

Guswandi menjelaskan, korban diterkam buaya saat datang ke lokasi memancing pada Sabtu (10/12) malam. Kemudian, saksi yang ada di lokasi melihat korban diterkam buaya dan langsung melaporkan ke Bhabinkamtibmas.

“Sejumlah warga bersama Bhabinkamtibamas sempat melakukan pencarian namun korban belum ditemukan,” kata dia, melansir Antara.

Kemudian, Bhabinkamtibmas melaporkan kepada SAR Dumai untuk mengoptimalkan upaya pencarian.

Guswandi pun mengimbau warga di sekitar bantaran sungai tersebut agar lebih berhati-hati untuk memancing guna menghindari kejadian serupa.

Wilayah Kecamatan Dumai Barat dilintasi oleh dua aliran sungai besar yang ada di Kota Dumai, yaitu Sungai Masjid dan Sungai Dumai.

Sungai Masjid memiliki panjang 12 km yang melintasi kelurahan Bagan Keladi dan Kelurahan Purnama, Kota Dumai. Sedangkan Sungai Dumai membentang di Kelurahan Simpang Tiga sepanjang 1,7 km dan Pangkalan Sesai sepanjang 1,3 km.

(Agung)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
NPB) melaporkan dua Desa dan dua Kelurahan di tiga Kecamatan di Kabupaten Kuningan, Provinsi Jawa Barat.
Dua Desa di Kuningan Terdampak Gempa Bumi M 4,1 
REKT-AE-new-1536x864
Rumor REKT Jadi Pelatih Alter Ego di MPL ID S14
RRQ Hoshi MPL ID
RRQ Hoshi Perkenalkan Hazle dan Sutsujin sebagai Jungler Baru untuk MPL ID S14
Samsung Galaxy Z Flip6
Kecanggihan Samsung Galaxy Z Flip6 Memikat Hati Vidi Aldiano, Pevita Pearce, dan Anya Geraldine
Bigetron Alpha
Roster Bigetron Alpha MPL ID S14 Diumumkan: Siap Bangkit dari Kegagalan Playoff
Berita Lainnya

1

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

2

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

3

Buah Batu Corps Dukung Kang Arfi Rafnialdi Maju Pilwalkot Bandung 2024

4

Prospek Bisnis PWB Sebagai Perusahaan Jasa Pengangkut Pertambangan di Indonesia Tahun 2024

5

10 Tips Persiapan Lolos Wawancara Beasiswa LPDP
Headline
Anggota DPR RI Fraksi NasDem, Ujang Iskandar
Kejagung Tangkap Anggota DPR Ujang Iskandar Usai Operasi Wajah di Vietnam
Semifinal Piala AFF U-19 Indonesia Vs Malaysia
Semifinal Piala AFF U-19, Indonesia Vs Malaysia Adu Gengsi dan Skill Pemain
14 Pemain P SEA V League
14 Pemain Putri Disiapkan PBVSI untuk SEA V League di Vietnam dan Thailand
Semifinal Piala AFF U-19 Kekuatan Timnas Indonesia
Semifinal Piala AFF U-19, Kekuatan Timnas Indonesia Diwaspadai Malaysia