Pelempar Anjing ke Buaya, Erick Thohir Murka!

Erick Thohir murka ke 3 pria pelempar anjing yang dijadikan pakan buaya foto (Twitter/@erickthohir)

Bagikan

JAKARTA, TM.ID: Menteri BUMN, Erick Thohir murka kepada tiga pria pelempar anjing ke sungai untuk menjadi santapan buaya, yang terjadi di Nunukan, Kalimantan Utara.

“Saya secara pribadi cinta binatang, saya sangat terkejut dan marah perlakuan kepada binatang,” kata Erick Thohir.

Erick memerintahkan pihak Pertamina untuk menindak tiga pria keji pelempar anjing untuk dijadikan pakan buaya di sungai itu.

BACA JUGA: Viral! Bully SMP, Suruh Cium Kaki Bak Sungkem Ke Orang Tua

“Saya sudah intruksikan direksi Pertamina untuk mengambil tindakan tegas, tindak setegas-tegasnya, karena ini ada undang-undang perlindungan binatang, mohon maaf sampai ketawa-ketawa itu biadab,” tambah Ketua Umum PSSI ini.

Ia juga mengimbau kepada masyarakat, untuk menghentikan aksi kekejaman kepada binatang. Kejadian animal abuse, kata Erick, sungguh tak dapat diterima.

“Individu atau perusahaan yang saya sudah cek itu bukan Pertamina, tapi kontraktor yang ada di Nunukan. Saya minta ambil tindakan tegas,” tegas Erick melansir Detik, Sabtu (17/6/2023).

Kronologi Kejadian

Penyiksaan pada binatang ini terjadi di sungai areal perusahaan JML, Kecamatan Sembakung, Nunukan. Dari video yang beradar di media sosial, tampak seorang pria menangkap seekor anjing yang lewat di tepi sungai.

Kemudian, pria yang berdiri di pinggir sungai ikut membantu memegang anjing itu. Dengan aba-aba, mereka bersiap melemparkan anjing ke sungai.

“1, 2, 3, lepas,” ucap pria yang ada dalam video sembari tertawa.

Anjing itu sempat berusaha untuk naik ke daratan, tetapi nahasnya anjing itu tak mampu menyelamatkan diri yang berakhir di perut buaya.

(Saepul/Aak)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
DPR RI Naturalisasi
Dukungan Penuh DPR RI Agar Timnas Indonesia Lolos ke Piala Dunia 2026
Sahrul Gunawan Ekonomi kreatif
Sahrul Gunawan Bidik Potensi Ekonomi Kreatif di Kabupaten Bandung
Fitur blokir X
Pembaruan Fitur Blok Milik X Picu Kontroversi
Anggur Shine Muscat
Tips Mencuci Anggur Agar Terhindar dari Residu
Kafe bunga
Cantiknya, 3 Kafe di Bandung yang Dikelilingi Taman Bunga
Berita Lainnya

1

Pabrik Tekstil di Katapang Andir Kabupaten Bandung Kebakaran

2

Hampir 2.000 Peserta Meriahkan POSPAY Run 2024 di Bandung

3

Aksi Reuni 411 Menyasar Jokowi dan Fufufafa, Balas Dendam?

4

PP PERSIS Tegaskan Netral di Pilkada Kabupaten Bandung

5

Ditemukan Bakteri, BPOM Desak Penjualan Jajanan Impor Latiao Disetop!
Headline
Polisi selamatkan bocah tenggelam
Dramatis! 2 Anggota Polisi Sikka NTT Selamatkan Bocah Tenggelam: Berikan CPR dan Nafas Buatan
KPU Kota Bandung Siapkan 10 TPS Khusus
KPU Kota Bandung Siapkan 10 TPS Khusus saat Pilwalkot Bandung 2024
Pabrik Tekstil di Katapang Andir Kabupaten Bandung Kebakaran
Pabrik Tekstil di Katapang Andir Kabupaten Bandung Kebakaran
Sirkuit-Barcelona-Catalunya
Seri Final MotoGP 2024 Dipindah ke Sirkuit Catalunya