Omesh Lelang Motor Kesayangan ‘Limited Edition’ untuk Palestina

omesh lelang motor
foto (Instagram/@omeshomesh)

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Presenter Ananda Omesh rela melelang motor kesayangannya, yakni Royal Enfield Pegasus Limited Edition demi membantu rakyat Palestina yang terdampak serangan Israel.

Unuk diketahui, Royald Enfield Pegasus Limited Edition hanya ada 40 unit di Indonesia. Salah satunya dimiliki pria kelahiran Sukabumi itu.

Omesh akan menyerahkan seluruh hasil lelang motor tersebut untuk membantu warga Palestina yang terdampak agresi dari Israel.

BACA JUGA: Cara Perlawanan Syifa Hadju kepada Israel untuk Kemerdekaan Palestina

“Ini adalah motor kesayangan kami berdua (dengan sang istri), Royal Enfield Classic 500 Pegasus. Ini ada angkanya, sesuai dengan sertifikat keasliannya atas nama saya sendiri. Nanti kami akan menyumbangkan 100 persen hasil penjualan motor ini untuk saudara kita di Palestina,” kata Omesh dalam keterangan unggahan Instagram @omeshomesh.

Omesh mempersilahkan peserta lelang untuk mengajukan kelipatan nilainya. Omesh membuka tawaran lelang dengan nilai Rp 109,9 juta. Nilai tersebut adalah harga asli motor tersebut. Penawaran berlaku dengan kelipatan Rp 5 juta , yang berlaku sampai Selasa (7/11/2023).

Sementara itu, motor Royal Elfield Omesh sudah ditawar dengan harga Rp 230 juta.

motor omesh
foto (Instagram/@omeshomesh)

Spesifikasi Royald Enfield Classic 500 Pegasus Limited Edition 

Royal Enfield Classic 500 Pegasus adalah motor klasik yang memadukan keindahan desain klasik dengan performa yang tangguh. Motor ini memiliki mesin injeksi satu silinder berkapasitas 499cc yang ditenagai oleh transmisi lima kecepatan. Konfigurasi mesin ini mampu menghasilkan tenaga sebesar 27,2 HP pada putaran mesin 5.250 rpm dan torsi sebesar 41,3 Nm pada 4.000 rpm.

Menalik pada bagian tampilan, sangat kentara dengan gaya klasik khas Royal Enfield yang selalu memukau. Dari lampu utama hingga lampu sein, semuanya memiliki desain bulat yang ikonik. Selain itu, spion berbentuk bulat juga menambah sentuhan klasik yang elegan. Velg jari-jari yang digunakan memberikan tampilan yang semakin mempesona.

Royal Enfield Classic 500 Pegasus adalah motor edisi terbatas, dan setiap unitnya memiliki nomor seri yang tertempel di bagian tangki bensin. Ini menambah nilai eksklusivitas motor ini. Tidak hanya itu, juga akan menemukan logo Royal Enfield yang ikonik dan logo Pegasus yang menghiasi motor ini.

Meskipun memiliki desain klasik, motor ini juga menawarkan performa yang tangguh. Ukuran ban depannya adalah 19 inci, sedangkan ban belakangnya berukuran 18 inci. Bobot keseluruhan motor ini mencapai 194 kilogram, memberikan stabilitas dan kenyamanan saat berkendara.

Dalam hal pengereman, motor ini dilengkapi dengan cakram depan berukuran 280 mm dengan kaliper 2 piston. Sementara itu, rem belakang menggunakan cakram 240 mm dengan kaliper 1 piston. Sistem pengereman yang handal ini memberikan kontrol dan keamanan saat berkendara.

 

 

(Saepul/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Paula Verhoeven
Paula Verhoeven Ajak Kiano Bermain di Playground
Rieke Diah Pitaloka
Rieke Diah Pitaloka Desak KPPU Rilis Data Impor Gula 10 Tahun Terakhir
Metode belajar matematika anak paud
Seperti Apa Metode Belajar Matematika untuk Anak PAUD?
Eks Asisten Paula
Eks Asisten Bongkar Tabiat Paula Verhoeven Soal Bon Belanja
Direktur Utama (Dirut) PT LEN Industri (Persero) Bobby Rasyidin, Mobil Maung Pindad
5.000 Unit Mobil Maung Ditarget Rampung Akhir Tahun Ini
Berita Lainnya

1

Cek Fakta : Kloning Babi dan Sapi di China?

2

Sampah Makanan Bergizi Gratis akan Diolah jadi Pupuk

3

Bikin Macet, Paku Bumi Jatuh di Jalan Buah Batu - Soekarno Hatta Bandung

4

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

5

CSIIS Ungkap Tom Lembong Penghancur Industri Gula Nasional
Headline
AMSI Jabar Pelatihan Cek Fakta 1
Amsi Jabar Gelar Pelatihan Cek Fakta, Hindari Menguatnya Mis-informasi Jelang Pilkada
Jorge Martin Kuasai Sirkuit Phillip Island
Jadi yang Tercepat di Sirkuit Sepang, Jorge Martin OTW Juara MotoGP 2024
timnas Indonesia
27 Pemain Timnas Indonesia Dipanggil Jelang Laga Versus Jepang dan Arab Saudi, 2 Pemain Absen
Siklon Tropis Penyebab Suhu Panas Meningkat
BMKG Sebut Siklon Tropis Penyebab Suhu Panas Meningkat