Meski Sempat ‘Digoreng’, Suzuki Mulai Gerak Cepat Kirim Jimny 5 Pintu

Jimny 5 Pintu
(Dok.Suzuki)

Bagikan

JAKARTA, TEROPONGMEDIA.ID — Setelah diluncurkan pada bulan Februari 2024, Suzuki Jimny 5 pintu kini telah mulai dikirim ke rumah konsumen di Indonesia.

PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) menyatakan, bahwa proses distribusi ini telah dimulai segera setelah unit-unit tersebut tiba di Indonesia.

“Sesuai dengan yang PT SIS sampaikan, kami sudah mulai melakukan distribusi secara serempak ke berbagai daerah di Indonesia tepat setelah unit ini diluncurkan pada Februari 2024 lalu,” ucap Direktur Pemasaran PT SIS, Harold Donnel dalam keterangan resminya.

BACA JUGA: Recall Suzuki Indonesia, Model Jimny 5 Pintu Ikut Kena Imbas?

Distribusi unit Jimny dilakukan secara serempak ke berbagai daerah di Indonesia segera setelah peluncuran pada Februari 2024. Hal ini sesuai dengan komitmen PT SIS untuk memastikan jumlah distribusi bulanan dan memberikan pelayanan yang informatif dan proaktif kepada pelanggan.

Suzuki Jimny 5 pintu telah menjadi sorotan sejak awal, dengan penjualan mencapai 1.200 unit dalam bulan pertama peluncuran. Meskipun sempat terjadi kenaikan harga oleh beberapa penjual, PT SIS menegaskan bahwa mereka akan menindak tegas penjual yang mematok harga lebih tinggi dari yang seharusnya.

Saat ini, Suzuki sedang berupaya keras untuk memenuhi permintaan tinggi dari konsumen. Bahkan, pengiriman unit Jimny 5 pintu bulan lalu dua kali lipat dari target awal, menunjukkan antusiasme yang tinggi dari masyarakat.

Suzuki Jimny 5 pintu tersedia dalam empat varian berbeda, dengan harga rekomendasi (on the road Jakarta) sebagai berikut:

  • MT Single Tone: Rp 462 juta
  • MT Two Tone: Rp 465 juta
  • AT Single Tone: Rp 475,6 juta
  • AT Two Tone: Rp 478,6 juta.

 

 

(Saepul/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Dasco: Gas Melon Kembali Beredar di Pengecer
Stok Gas LPG 3 Kg Tidak Langka, Dasco: Gas Melon Kembali Beredar di Pengecer
Coretax DJP Terus Disempurnakan, Wajib Pajak Bebas Sanksi Keterlambatan Penerbitan Faktur dan Pelaporan Pajak
Pembaruan Coretax DJP yang Perlu Diketahui Wajib Pajak
Komplotan Perampok Alfamart dibekuk Polres Cimahi
Komplotan Perampok Alfamart Dibekuk Polres Cimahi
Penembakan WNI di Selangor
WNI Korban Penembakan APMM Malaysia Meninggal Dunia Usai Dirawat di RS
Hasto tersangka KPK-16
Hari Ini PN Jaksel Gelar Sidang Praperadilan Hasto Vs KPK
Berita Lainnya

1

Ketua DPRD Jawa Barat Buky Wibawa Bahas Masalah Penahanan Ijazah

2

Kebijakan LPG 3 Kg: Kunto Aji Kritik Mental Pejabat, Bahlil Salahkan Warga

3

Kecelakaan Beruntun di Gerbang Tol Ciawi, 8 Orang Tewas, 11 Luka

4

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

5

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!
Headline
Gunung Gamalama Alami Peningkatan Kegempaan Vulkanik
Waspada! Gunung Gamalama Maluku Utara Alami Peningkatan Kegempaan Vulkanik
gempa halmahera barat
Gempa Bumi M6,2 Guncang Halmahera Barat Malut
Apriyani/Fadia di Olimpiade Paris 2024
Apriyani Rahayu dan Siti Fadia Silva Kembali Berpasangan di All England 2025
Kecelakaan Beruntun di Gerbang Tol Ciawi
Kecelakaan Beruntun di Gerbang Tol Ciawi, 8 Orang Tewas, 11 Luka

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.