Mengenal Jenis dan Tipe Buah Iblis di One Piece

Penulis: aziz

Jenis dan Tipe Buah Iblis di One Piece
Jenis dan Tipe Buah Iblis di One Piece. (Istimewa)
[galeri_foto] [youtube_embed]

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Simak ulasan tentang Jenis dan Tipe Buah Iblis di One Piece, Nakama wajib Tahu!

Bagi Nakama yang mengikuti dan sudah tahu bagaimana keseruan petualangan dari anime One Piece ini, tentunya sudah tidak asing dengan istilah buah iblis.

Buah iblis merupakan sebuah buah yang misterius dan istimewa yang tersebar di seluruh dunia. Buah iblis ini terkenal karena dapat memberikan kekuatan dan kemampuan khusus bagi siapa yang memakan buah tersebut.

Namun, efek samping mengkonsumsi buah ini adalah hilangnya kemampuan berenang di laut.

Langsung saja mari kita cek Jenis dan Tipe Buah Iblis di One Piece.

1. Tipe Paramecia

Golongan buah iblis yang satu ini memberikan berbagai kemampuan yang aneh kepada pemakannya. Kemampuan aneh ini memengaruhi langsung dari sifat fisik yang manusia miliki.

Buah yang ada dalam golongan ini dapat mengubah bentuk tubuhnya serta kemampuan fisiknya atau dalam kasus lain juga dapat memanipulasi orang lain, benda, atau bahkan lingkungan yang ada di sekitarnya.

Baca Juga : Urutan Kekuatan Kru Topi Jerami One Piece!

2. Tipe Logia

Buah iblis ini memberikan kekuatan untuk dapat melakukan pengendalian terhadap elemen alam kepada siapapun yang memakan buah dari tipe logia ini.

Kemampuan Tipe buah iblis Logia dapat membuat, mengontrol, serta mengubah mereka untuk menjadi sebuah elemen alam. Elemen alam seperti petir atau api dan dapat juga menjadi perwujudan konsep yang abstrak seperti elemen kegelapan.

Memiliki efek untuk dapat mengurangi efek serangan yang lawan berikan terhadap si pemakan buah iblis dengan jenis ini seperti dapat membuat serangan fisik menjadi tembus, atau juga bahkan dapat melakukan penyerapan terhadap serangan lawan mereka.

3. Tipe Zoan

Buah iblis bertipe zoan ini memberikan kemampuan untuk melakukan perubahan wujud menjadi hewan atau makhluk hibrida.

Kemampuan buah iblis zoan adalah dapat menyerap dari sifat dan kemampuan dari wujud hewan yang terkandung dari kekuatan buah iblis golongan ini.

Buah iblis jenis zoan ini bisa untuk senjata yang nantinya memiliki efek bahwa senjata itu menjadi makhluk hidup yang memiliki kekuatan dari buah iblis jenis ini.

Tipe zoan ini memiliki subklasifikasi untuk menggolongkan kembali terkait dengan kemampuan buah iblis jenis ini. Adapun golongan yang dimaksud antara lain:

a. Buah Iblis “Zoan Kuno”

Kemampuan golongan ini memungkinkan penggunanya untuk berubah wujud menjadi spesies hewan yang sudah punah.

Golongan buah iblis zoan kuno ini memiliki tingkat kelangkaan yang lebih tinggi dan memiliki tingkat kekuatan yang jauh berbeda dengan buah iblis yang termasuk dengan kategori zoan biasa.

b. Buah Iblis “Zoan Mitos”

Kemampuan zoan mitos ini adalah memungkinkan pengguna untuk dapat melakukan perubahan wujud menjadi makhluk-makhluk mitos.

seperti makhluk mitos burung phoenix, naga, dan masih banyak lagi. Golongan buah iblis zoan mitos ini jelas lebih langka dan unggul dibandingkan dengan subklasifikasi di kelasnya.

c. Buah Iblis “Zoan Buatan”

Zoan buatan  adalah dengan cara prosedur artifisial yang dapat mengakibatkan bagi siapa saja yang memakannya menjadi permanen untuk memiliki karakteristik dan kemampuan yang dimiliki oleh hewan yang terkandung dalam buah iblis ini.

Buah jenis ini memiliki keberhasilan untuk mendapatkan kemampuan sebanyak 10% tingkat keberhasilan. Sedangkan, pada kasus 90% lainnya dapat mengakibatkan si pemakan buah tersebut tidak mendapatkan sifat dari binatang yang dimiliki oleh buah tersebut. Kehilangan kemampuan untuk dapat berenang, dan membuat si pemakan buah ini kehilangan untuk mengekspresikan emosi negatif.

 

(Aziz/Usamah)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Hejo Square Pelengkap Fasilitas Wisata Belanja di Kota Baru Parahyangan
Hejo Square Pelengkap Fasilitas Wisata Belanja di Kota Baru Parahyangan
Tag Threads
Dari Bayang-Bayang Instagram, Threads Mulai Menjadi Wajah Baru Media Sosial Berbasis Opini
Akibat 10 Barang Ini, Trump Kenakan Tarif Impor ke Indonesia
Trump Ingin Jadikan UFC Simbol Perayaan Nasional, Rencanakan Duel di Halaman Gedung Putih
Bojan Hodak Jawab Rumor Gabungnya Pemain Naturalisasi Ke Persib
Bojan Hodak Jawab Rumor Gabungnya Pemain Naturalisasi Ke Persib
Kepindahan Hamilton ke Ferarri Dinilai Langkah Tepat
Ferrari Tak Lagi Sekadar Mengejar Kemenangan, Fokus Beralih ke Fondasi untuk 2026
Berita Lainnya

1

Operasi Gabungan Penertiban Knalpot Tidak Sesuai Spesifikasi Teknis (Brong)

2

Syarat dan Link Pendaftaran Pendamping Piala Presiden 2025

3

Cara Menghitung Skor Nilai Tes Terstandar SPMB Jabar 2025

4

Rumor Kepindahan Verstappen ke Mercedes Menguat, Ralf Schumacher: Sepertinya Itu Akan Terjadi

5

Cegah Banjir, PWI Kabupaten Bandung dan PRIMA Kolaborasi Normalisasi Saluran Air
Headline
Persib Realistis Tatap Piala Presiden 2025, Bojan Hodak: Ini Bukan Waktu Yang Bagus
Persib Realistis Tatap Piala Presiden 2025, Bojan Hodak: Ini Bukan Waktu Yang Bagus
Farhan Gaspol Atasi Macet Bandung: Flyover, BRT, hingga Angkot Pintar Disiapkan
Farhan Gaspol Atasi Macet Bandung: Flyover, BRT, hingga Angkot Pintar Disiapkan
Real Madrid
Link Live Streaming Real Madrid vs Dortmund Piala Dunia Antarklub 2025 Selain Yalla Shoot
Bayern Munchen
Link Live Streaming PSG vs Bayern Munchen Piala Dunia Antarklub 2025 Selain Yalla Shoot

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.