Membuat Daftar Pustaka Otomatis Tanpa Ribet dengan Bantuan AI

Daftar Pustaka Otomatis
Daftar Pustaka Otomatis (pinterest)

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Bingung bagaimana membuat daftar pustaka? Jangan khawatir; sekarang ada solusi praktis yang dibantu oleh AI. Sekarang tidak perlu menyusun daftar pustaka secara manual, mengurutkan jembatan keledai, atau mencari teknik penulisan referensi yang sesuai dengan sumber rujukan. Artikel ini akan membahas berbagai alat AI untuk daftar pustaka otomatis tampa ribet dan lama.

1. Citation Machine

Citation Machine adalah salah satu alat berbasis kecerdasan buatan yang dapat membantu membuat sitasi otomatis. Hanya perlu memasukkan tautan atau DOI dari jurnal atau sumber rujukan yang gunakan, lalu Citation Machine akan mendeteksi dan menuliskan urutan sitasi sesuai format yang inginkan.

Alat ini menyediakan berbagai gaya sitasi, termasuk APA7 yang merupakan versi terbaru. Cara penggunaannya pun sangat mudah, cukup pilih jenis referensi yang ingin disitasi, masukkan tautan atau DOI, dan tunggu hingga proses pencarian data selesai.

Selanjutnya, lengkapi identitas referensi jika diperlukan, dan klik ‘Citation’ untuk menghasilkan sitasi sesuai format yang inginkan.

2. Petal Citation Generator

Petal Citation Generator adalah alat AI lainnya yang memudahkan dalam membuat sitasi. Selain menciptakan sitasi, juga dapat menyimpan dan mengelompokkannya sesuai kategori. Alat ini juga menawarkan berbagai gaya sitasi resmi yang dapat gunakan.

Untuk memanfaatkan fitur ini, perlu login terlebih dahulu. Setelah login, dapat mengakses situs Petal.org/citation-generator untuk mulai membuat sitasi yang akan mengisi daftar pustaka dalam penelitian.

3. Cite This For Me

Jika ingin mengakses alat AI untuk sitasi otomatis tanpa harus login, Cite This For Me bisa menjadi alternatif yang praktis. Cara kerjanya mirip dengan Citation Machine.

Cukup pilih jenis referensi yang ingin, masukkan tautan dan identitas dokumen, lalu biarkan AI membuatkan sitasi untuk. Alat ini juga menyediakan panduan yang dapat membantu dalam menulis sitasi, termasuk panduan membedakan jurnal dan basis data online.

BACA JUGA : Simak Deh Cara Bikin Bibliografi Daftar Pustaka, Gampang Kok

4. MyBib

MyBib adalah alat lain yang berguna dalam pembuatan daftar pustaka. Dapat memilih gaya sitasi yang ingin terpakai, lalu memasukkan sumber referensi atau DOI.

Alat ini memungkinkan untuk memasukkan identitas referensi secara manual, dan AI akan menyesuaikan format sesuai gaya yang pilih. Tampilan yang jelas membuat penggunaan MyBib menjadi lebih mudah.

5. Grafiati

Daftar pustaka otomatis dengan grafiati adalah alat berbasis kecerdasan buatan yang mengklaim hasilnya lebih relevan dan mengurangi kesalahan struktur daripada dengan alat sejenis. Cara penggunaannya cukup mudah, hanya perlu memasukkan sumber referensi, URL, atau DOI, lalu AI akan menghasilkan sitasi otomatis sesuai format yang pilih. Juga dapat menyimpan beberapa sitasi yang sudah terbuat untuk kembali nantinya.

 

 

(Hafidah/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Hobi mengupil
Hobi Ngupil Bisa Berisiko?
Jonatan Christie
Takluk dari Antonsen, Jonatan Christie Runner-Up China Masters 2024
Dapat Gelar Man Of The Match Hingga Pimpin Viking Clap
Dapat Gelar Man Of The Match Hingga Pimpin Viking Clap, Kevin Mendoza Sampaikan Isi Hatinya
Mateo Kocijan absen
Dapat 4 Kartu Kuning, Mateo Kocijan Terpaksa Absen 1 Pertandingan
C2ED7629-D0C4-40F7-ADC5-E2406CEE1D5A
Gunung Dempo Meletus, Jalur Evakuasi Warga Disiapkan
Berita Lainnya

1

7 Fakta Penting Pernikahan Nissa Sabyan dan Ayus yang Menghebohkan Publik

2

Password Wifi MCD Terbaru 2024!

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

Hampir Mirip, Ini Perbedaan Gejala Herpes dan Gigitan Tomcat

5

Tespek Positif Belum Tentu Hamil? Ini Penjelasannya
Headline
Verstappen Masuk Daftar Legenda Formula 1
Raih Gelar Juara Dunia, Verstappen Masuk Daftar Legenda Formula 1
Bojan Hodak Singgung Kerasnya Lapangan Stadion GBLA
Dedi Kusnandar Mengalami Cedera, Bojan Hodak Singgung Kerasnya Lapangan Stadion GBLA
Gubernur Bengkulu Ikut Terjaring OTT KPK
Gubernur Bengkulu Ikut Terjaring OTT KPK
Ini Alasan Persib Memarkir David da Silva
Dan Terjadi Lagi, Ini Alasan Persib Memarkir David da Silva