Melanie Subono Sindir DPR Usul Libur 3 Hari: Fokus Banget Nyoblos Sampai 3 Hari?

DPR Libur
(Instagram/@melaniesubono)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID – Wakil Ketua Badan Legislasi (Baleg) DPR RI, Iman Sukri, mengusulkan agar diberikan libur tiga hari dalam pelaksanaan pemilihan kepala daerah (Pilkada) 2024 yang akan berlangsung serentak pada 27 November.

Usulan ini muncul setelah aspirasi dari sejumlah anggota DPR yang disampaikan dalam rapat penetapan agenda kerja Baleg pada Rabu (23/10/2024).

“Karena pencoblosan berlangsung pada tanggal 27 November, banyak anggota mengusulkan agar tiga hari dikosongkan untuk memberikan waktu yang lebih leluasa bagi masyarakat,” ungkap Iman Sukri.

Usulan ini pun menuai berbagai kritik, termasuk dari model dan aktivis Melanie Subono.

Melalui unggahan di Instagram, Melanie Subono menyindir usulan DPR tersebut dengan nada sinis.

“Setuju, kita juga kan? Kita harus fokus, emang perlu fokus banget sih nyoblos itu sampai libur 3 hari,” tulis Melanie dalam keterangan unggahannya.

“Karena nyoblos sendiri itu kan berjam-jam toh. Inget ya #rakyattiri nyoblos itu harus fokus 3 hari, jangan sembarang,” sambungnya.

 

Lihat postingan ini di Instagram

 

Sebuah kiriman dibagikan oleh Melanie Subono (@melaniesubono)

BACA JUGA : Dapat Dukungan FBR, Pramono Pede Yakin Menang Pilkada Jakarta 2024!

Unggahan Melanie Subono tersebut langsung menuai beragam komentar dari warganet. Mereka turut menyindir DPR RI dengan nada sarkastik.

Bisa minta 7 hari g???mau istikharoh dulu,” tulis pemilik akun instagram @adarazianafiza.

Apa kabar ny pegawai pabrik yg hbs nyoblos harus masuk krj,itungan hr biasa lagi bkn itungan lembur,” tulis akun @nialovera.

Kaya kerjanya bener ja minta libur mulu,” tulis akun @rachmat.black.

Usulan DPR untuk libur tiga hari menjelang Pilkada 2024 ini menuai kecaman dari berbagai pihak. Publik menilai bahwa usulan tersebut tidak masuk akal dan menunjukkan bahwa DPR tidak serius menjalankan tugasnya.

Usulan ini pun menjadi bahan perbincangan hangat di media sosial. Publik menantikan tanggapan resmi dari pemerintah terkait usulan kontroversial dari DPR tersebut.

 

(Hafidah Rismayanti/Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
cek fisik kendaraan online
Cek Fisik Kendaraan Bakal Jadi Online, Pemeriksaan Lebih Canggih!
Waktu terasa cepat
Kenapa Waktu Terasa Cepat? Simak Penjelasan Ilmiahnya
Alasan logis menyukai anime
5 Alasan Logis Orang Dewasa Menyukai Anime, Lebih dari Hobi!
Istilah wibu
Mengulik Istilah dan Ciri-ciri Anak Wibu
Komisi XIII DPR RI
AKD Baru, Komisi XIII DPR RI Belum Bisa Kerja
Berita Lainnya

1

Prabowo Gunakan Uang Pribadi Biayai Pembekalan Kabinet Merah Putih

2

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

3

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

4

Cara Mention Orang di Status WhatsApp, Mirip Instagram Stories!

5

Gampang, Begini Cara Screenshot di Infinix Note 40
Headline
IMG-20241028-WA0003
Menang di Markas Persik Kediri, Persib Belum Terkalahkan di Kompetisi Liga 1 2024/2025
Portland Trail Blazers Kalahkan New Orleans Pelicans
Portland Trail Blazers Kalahkan New Orleans Pelicans 125-103 dalam Lanjutan kompetisi NBA
Sumpah Pemuda Manchester United
Klub Manchester United Ucapkan Selamat Hari Sumpah Pemuda, Kutip Ucapan Bung Karno
Kapolda NTT Irjen Daniel Tahi Monang Silitonga kasus PTDH Ipda Rudy Soik
Jelimet PTDH Ipda Rudy Soik, Kapolda NTT: Kasus Bermula dari Room Karaoke