Marcelo Rospide Sampaikan Perbedaan Teori dan Fakta Jelang Hadapi Persib

Marcelo Rospide Sampaikan Perbedaan Teori
Marcelo Rospide Sampaikan Perbedaan Teori dan Fakta Jelang Hadapi Persib (Dok. Persik Kediri)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Singkatnya masa persiapan tim Persib rupanya mendapat perhatian khusus dari pelatih Persik, Marcelo Rospide. Ia melihat ada perbedaan teori dan fakta jika disandingkan dengan kekuatan tim Persib saat ini.

Marcelo Rospide mengungkapkan, secara teori, masa persiapan Persib memang tidak idela dan itu cukup menguntungkan Persik. Pasalnya Persib hanya memiliki waktu 4 hari saja dan itu juga dipangkas dengan perjalanan dari Bandung ke Kediri.

Pelatih asal Brasil itu yakin teori tersebut tidak akan berlaku. Sebab, level tim Persib di musim ini jauh berbeda ketimbang sebelumnya, apalagi Persib mampu menunjukan permainan konsisten di ajang AFC Champions League 2.

“Secara teori iya, tapi kita sekarang bicara soal pemain di level atas dan mereka bisa mengembalikan kondisi dan sudah terbiasa melalui ritme bermain seperti ini. Jadi seperti yang tadi saya katakan, secara teori iya tapi faktanya tidak seperti itu,” ujar pelatih jebolan Liga China tersebut.

Marcelo menambahkan, Persib merupakan tim yang dihuni pemain-pemain dengan kualitas jempolan. Sehingga tim ini menjelma semakin tangguh dan sangat siap ketika dihadapkan dengan berbagai medan.

Ia pun mengakui, jajaran pelatih Persib cukup piawai dalam menjaga level kebugaran para pemainnya. Sehingga, Persib selalu tampil mematikan saat menghadapi lawan-lawannya.

“Saya tidak melihat Persib akan bermain dengan kondisi pemain yang tidak bugar karena kami tahu mereka memiliki tim dan pemain yang bagus, kami harus respek pada mereka di atas lapangan,” terang pelatih berusia 53 tahun tersebut.

Meski begitu, Marcelo tak khawatir karena persiapan tim Macan Putih berjalan sangat maksimal. Semua pemain juga sangat siap mengamankan poin sempurna di laga tersebut demi bisa menembus posisi papan atas klasemen sementara.

BACA JUGA: Cerita Mateo Kocijan Yang Sempat Cemas Setelah Menerima Pinangan Persib

“Ini akan jadi laga sulit berikutnya bagi kami tapi kami sudah menyiapkan itu dan pemain sudah siap, sudah melakukan persiapan selama satu pekan ini dan kami sudah menantikan laga ini. Kami akan menikmati laga ini dan berharap permainan bagus bisa kami tunjukkan.” tutup Marcelo.

Sebagai informasi, pertandingan ini akan digelar di Stadion Brawijaya, Kediri pada Senin malam, 28 Oktober 2024, besok.

 

 

(RF/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Hobi mengupil
Hobi Ngupil Bisa Berisiko?
Jonatan Christie
Takluk dari Antonsen, Jonatan Christie Runner-Up China Masters 2024
Dapat Gelar Man Of The Match Hingga Pimpin Viking Clap
Dapat Gelar Man Of The Match Hingga Pimpin Viking Clap, Kevin Mendoza Sampaikan Isi Hatinya
Mateo Kocijan absen
Dapat 4 Kartu Kuning, Mateo Kocijan Terpaksa Absen 1 Pertandingan
C2ED7629-D0C4-40F7-ADC5-E2406CEE1D5A
Gunung Dempo Meletus, Jalur Evakuasi Warga Disiapkan
Berita Lainnya

1

7 Fakta Penting Pernikahan Nissa Sabyan dan Ayus yang Menghebohkan Publik

2

Password Wifi MCD Terbaru 2024!

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

Hampir Mirip, Ini Perbedaan Gejala Herpes dan Gigitan Tomcat

5

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!
Headline
Verstappen Masuk Daftar Legenda Formula 1
Raih Gelar Juara Dunia, Verstappen Masuk Daftar Legenda Formula 1
Bojan Hodak Singgung Kerasnya Lapangan Stadion GBLA
Dedi Kusnandar Mengalami Cedera, Bojan Hodak Singgung Kerasnya Lapangan Stadion GBLA
Gubernur Bengkulu Ikut Terjaring OTT KPK
Gubernur Bengkulu Ikut Terjaring OTT KPK
Ini Alasan Persib Memarkir David da Silva
Dan Terjadi Lagi, Ini Alasan Persib Memarkir David da Silva