Mantap! Persib Punya Kiper Muda Masa Depan

Putra Sheva Sanggasi, Kiper muda Persib, Akademi Persib
Putra Sheva Sanggasi, kiper muda Persib Bandung yang mulai dipromosikan ke tim senior pada musik kelima Liga 1 2023/2024. (Foto: Persib Bandung)

Bagikan

BANDUNG, TM.ID: Persib Bandung kembali mendapat suplai pemain muda lokal berbakat, yang potensial untuk masa depan. Dia adalah Putra Sheva Sanggasi, kiper berusia 19 tahun jebolan Akademi Persib Cimahi.

Meski usianya masih tergolong remaja, namun Putra Sheva Sanggasi sudah masuk list pemain senior tatkala Persib Bandung berhadapan dengan Persik Kediri pada laga tandang pekan kelima Liga 1 2023/2024 di Stadion Brawijaya Kediri.

Kiper Muda Persib

Akademi Persib cabang Kota Cimahi mempromosikan kiper kelahiran 1 Mei 2004 ini, dan mulai diturunkan ke lapangan pada laga tandang tersebut meski masih duduk di bangku cadangan.

BACA JUGA: Luizinho Passos Pasang Badan

Sheva sedemikian cepat meraih kesempatan emas tersebut d tengah ketatnya persaingan bibit-bibit pemaian yang ingin masuk tim utama Persib Bandung.

Jalan mulus Sheva itu tak lain atas rekomendasi pelatih Kiper Persib, Luizinho Passos. Pelatih kiper asal Brazil ini kepincut dengan skill Sheva yang full percaya diri saat menghadapi situasi apapun di depan gawang yang dijaganya.

Luizinho Passos mneilau Putra Sheva sebagai kiper potensial Persib di masa depan. Lolosnya Sheva pada tahap promosi itu, atas dukungan pelatih Persib Luis Milla, semasa masih menukangi tim Maung Bandung.

“Sheva adalah pemain masa depan. Dia punya banyak kemampuan (teknik dan fisik). Mentalitasnya juga cukup bagus. Dia berani ketika berhadapan dengan para seniornya. Akademi PERSIB punya banyak kiper bagus,” tegas Passos, dilansir keterangan resmi Persib, Sabtu (29/7/2023).

BACA JUGA: Persib Bandung Terapkan Formula Baru Saat Hadapi Persik Kediri 

Namun satu hal penting dari Passos agar Putra Sheva tidak lekas puas dengan lolosnya tahap promosi ke tim senior. Justru dia harus jauh lebih kerja keras lagi dengan berlatih dan menyerap semua materi pelajaran di dalamnya.

“Tentu saja, Sheva masih 19 tahun dan perjalanannya masih panjang. Dia harus terus bekerja keras, fokus dan banyak belajar. Penting juga untuk dia bisa ambil banyak pengalaman mulai dari latihan atau pertandingan,” demikian kata Passos.

(Aak)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Ditaksir Butuh Rp 400 T, Sri Mulyani Beberkan 3 Skenario Pendanaan Koperasi Desa
Ditaksir Butuh Rp 400 T, Sri Mulyani Beberkan 3 Skenario Pendanaan Koperasi Desa
CHERY HIMLA
Triton-Hilux Jangan Lari, Chery Punya Himla untuk Bentrok di Pasar Double Cabin!
ASN hilang di merbabu
ASN Temanggung yang Hilang di Merbabu Ditemukan Meninggal
Suap pemilihan ketua DPD
KPK Dalami Kasus Dugaan Suap Pemilihan Ketua DPD
jokowi hadiri pemakaman paus
Jokowi Diutus Prabowo Hadiri Pemakaman Paus, Kok Bisa?
Berita Lainnya

1

Bupati Cirebon Luncurkan Program 'DAKOCAN'

2

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

3

Gedung BPJS Kesehatan Cempaka Putih Jakarta Pusat Kebakaran, 19 Unit Mobil Pemadam Dikerahkan

4

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

5

Pemain yang Diincar dalam Tim Prabowo
Headline
Aleix Espargaro
Kembali ke Lintasan MotoGP Sebagai Wildcard Honda, Aleix Espargaro Mengaku Gugup
Gempa Bumi Guncang Cilacap Jateng
Gempa Bumi M 3,4 Guncang Cilacap Jateng
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 18 April 2025
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 25 April 2025
Inter
Kondisi Inter Memburuk, Jalan Barcelona Menuju Final Kian Terbuka

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.