Pemkot Bandung Kukuhkan Ribuan Linmas untuk Pengamanan Pemilu 2024

(Foto: Satpol PP)

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Kasatpol PP Kota Bandung, Rasdian Setiadi mengungkapkan, Perlindungan Masyarakat (linmas) merupakan ujung tombak dalam mengamankan Pemilu 2024 mendatang.

Hal itu dikatakannya dihadapan 2.200 anggota satlinmas dalam kegiatan apel akbar untuk persiapan pengamanan Pemilu 2024.

“Kita kukuhkan para satlinmas agar memiliki kesiapan dalam membantu pengamanan dan ketertiban pemilu 2024,” ujar Rasdian di Sport Jabar Arcamanik Kota Bandung, Selasa (25/7/2023).

Di tempat yang sama, Plh Wali Kota Bandung, Ema Sumarna menyampaikan, satlinmas merupakan unsur pendukung kewilayahan yang mampu menunjang ketentraman dan ketertiban umum (trantibum) bagi masyarakat, terutama jelang pemilu 2024.

“Satlinmas memiliki peran strategis untuk trantibum karena ini merupakan layanan dasar bagi masyarakat. Ini salah satu kewenangan konkuren kita. Peran linmas untuk turut serta membantu apalagi di tahun politik seperti ini,” ujar Ema.

Ia berharap, pemilu yang akan diselenggarakan 14 Februari 2024 serta 27 November 2024 mendatang bisa berjalan dengan kondusif dan aman.

Maka dari itu, ia menekankan agar satlinmas perlu meningkatkan kewaspadaan dan kemampuan untuk mendeteksi potensi yang mengancam trantibum.

“Ada 1,8 juta warga Kota Bandung yang memiliki hak pilih. Lalu ada 7 ribu lebih TPS yang akan digelar di Kota Bandung. Tidak ada waktu kita untuk berleha-leha. Tingkatkan kewaspadaan, mampu mendeteksi sejak dini terhadap potensi yang bisa menimbulkan ancaman dan gangguan sehingga tratibmas bisa terjaga di wilayah kerja masing-masing,” tuturnya.

Meski ia akui jumlah personil yang ada saat ini jauh dari ideal. Namun dengan kolaborasi dari berbagai pihak, Ema optimis pemilu di Kota Bandung akan berjalan lancar.

Penghargaan RW

Selain acara apel akbar, acara itu juga disisipi dengan penyerahan penghargaan kepada RW yang memiliki siskamling aktif  se-Kota Bandung, yang di juarai oleh RW 05 Kelurahan Ledeng.

Pepi Mahpudin selaku Ketua RW 05 Ledeng mengatakan, wilayahnya bisa terpilih menjadi pemenang siskamling teraktif karena adanya kolaborasi dari warga dan sarlinmas.

“Kalau hanya mengandalkan linmas kita itu tidak cukup jadi kita mengaktifkan siskamling warga. Kita ronda itu bukan hanya ada acara atau agenda tertentu, jadi memang rutin setiap malam itu ada,” jelas pepi

Pepi berharap, dengan adanya apresiasi yang diberikan Pemkot Bandung bisa meningkatkan semangat dan kesejahteraan linmas di wilayahnya.

“Satu tim ronda terdiri dari 5 orang warga dari tiap RT yang di dampingi 2 orang linmas. Kita akan menambah pelatihan yang meningkatkan kapasitas dari satlinmas. Kita juga berharap kesejahteraan linmas bisa meningkat,” harapnya.

(Rizky Iman/Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Sopir Truk Kecelakaan Maut Bus Rombongan Pelajar di Tol Pandaan jadi Tersangka
Sopir Truk Kecelakaan Maut Bus Rombongan Pelajar di Tol Pandaan jadi Tersangka
Tyronne del Pino Singgung Soal Dampak Menurunnya Kondisi Fisik
Tyronne del Pino Singgung Soal Dampak Menurunnya Kondisi Fisik Terhadap Performa Permainan Persib
Tiket reguler premium Solo Safari
Cari Tahu Perbedaan Tiket Reguler dan Premium Solo Safari!
Rak Menjaga Buku
Inilah Alasan Kenapa Kamu Harus Punya Rak Buku!
Risiko suntik testosteron
Apakah Suntik Testosteron Memiliki Risiko Tinggi?
Berita Lainnya

1

Anggota Komisi 2 DPRD Jabar Imbau Masyarakat Aware Terhadap Konsumsi Makanan dengan Kadar Gula Tinggi

2

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

3

Aktivitas Kawah Sileri Gunung Dieng Meningkat, Masyarakat dan Wisatawan Tidak Masuki Wilayah Radius 500 Meter

4

Gunung Mas Group (GMG) dan LKP Bina Ilmu Gelar Pelatihan Operator Dump Truck ke-2 yang Didukung Disnakertrans Malut

5

Hampir Mirip, Ini Perbedaan Gejala Herpes dan Gigitan Tomcat
Headline
Gabriel Martinelli Bisa Jadi Opsi Arsenal Ganti Bukayo Saka
Gabriel Martinelli Bisa Jadi Opsi Arsenal Ganti Bukayo Saka
Manchester United Siapkan Pengganti Rashford
Manchester United Siapkan Pengganti Rashford
Man City Incar Kiper Sensasional Juventus
Man City Incar Kiper Sensasional Juventus
Pesawat Azerbaijan Airline Jatuh di Kazakhstan
Pesawat Azerbaijan Airline Jatuh di Kazakhstan: 38 Tewas, 29 Selamat

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.