Jelang Lawan Indonesia, Pelatih Thailand Puji Shin Tae-yong

Penulis: distopia

(foto: Antara)

Bagikan

JAKARTA,TM.ID: Pelatih tim nasional Thailand, Alexandre Polking, memuji pelatih timnas Indonesia Shin Tae-yong menjelang pertemuan kedua tim di Grup A Piala AFF 2022, Kamis (29/12).

“Shin Tae-yong adalah pelatih yang fantastis, seperti yang kita semua ketahui,” kata Alexandre di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Rabu (28/12/2012).

Menurut juru taktik asal Brazil itu, Shin Tae-yong sudah melakukan pekerjaan yang bagus bersama timnas Indonesia.

BACA JUGA: Menang Atas Bournemouth 2-0, Chelsea Merangkak Naik ke Peringkat 8 Liga Inggris

Dia menilai, berkat tangan dingin Shin timnas Indonesia mengalami perkembangan pesat yang meski bermaterikan pemain-pemain muda.

“Shin pernah melatih salah satu negara sepak bola terbesar di Asia saat Piala Dunia (menangani Korea Selatan dalam Piala Dunia 2018), dan menundukkan Jerman di sana. Dalam timnas Indonesia, dia membawa banyak pemain muda. Mereka memiliki masa depan cerah,” kata pria berusia 46 tahun itu.

Pertandingan Indonesia versus Thailand akan berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Kamis (29/12), pukul 16.30 WIB. Pemenang laga ini akan lolos ke semifinal turnamen ini.

Berdasarkan laman 11v11.com, Indonesia tidak memiliki rekor bagus saat bersua Thailand sejak 1957.

Total, kedua tim sudah 80 kali bertemu di mana Indonesia kalah 40 kali dan 25 kali menang, sedangkan sisanya imbang.

Pada enam pertemuan terakhir sejak 2016, Indonesia bahkan tidak bisa mengalahkan Thailand dan cuma memaksakan dua hasil seri.

(Agung)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Mobil damkar
2 Mobil Damkar Dikerahkan untuk Tangani Kebakaran di Gang Guntur Cianjur
Pengancaman dan kekerasan
Pelaku Pengancaman Terkait Pengelolaan Lahan Parkir di Bekasi Dibekuk Polisi
Ganja
Peredaran Ganja 6 Kg di Jaktim Berhasil Digagalkan
Ojol Bandung
Viral! Ojol Bandung Tambal Jalan Pakai Uang Sendiri "Nggak Nunggu Janji"
Akhmad Marjuki
Disambut Bang Maja, Doa Haru Sertai Akhmad Marjuki dari Seniman Betawi untuk Golkar Bekasi!
Berita Lainnya

1

Ini Syarat dan Cara Daftarkan Anak ke Barak Militer

2

Fakultas Komunikasi dan Ilmu Sosial Telkom University Dorong Digitalisasi Promosi Wisata Desa Sugihmukti Lewat Produksi Video Profil

3

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

4

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

5

Link Live Streaming AC Milan vs Bologna Final Coppa Italia 2024/25 Selain Yalla Shoot
Headline
anggota dprd lampung utara
Usai Viral Sawer DJ, Anggota DPRD Lampung: Bukan Melanggar Norma!
Gunung Cikuray Garut - Pendaki Hilang - Foto Kuttab Digital
Pendaki Asal Karawang Hilang di Gunung Cikuray Garut, Tim SAR Lakukan Operasi Pencarian
ijazah jokowi
Polemik Ijazah Jokowi, Rektor dan Dekan UGM Digugat Rp69 Triliun!
Harga Tiket Timnas Indonesia Vs China, Cek Cara Belinya
Harga Tiket Timnas Indonesia Vs China, Cek Cara Belinya

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.