Inggris Menang Tipis 1-0 Atas Andorra di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Penulis: haqi

Inggris
Andorra vs Inggris (X/@Pasarliganews16)
[galeri_foto] [youtube_embed]

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Timnas Inggris berhasil mengamankan tiga poin penuh usai menundukkan Andorra dengan skor tipis 1-0 dalam lanjutan laga ketiga Grup K Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Eropa. Pertandingan ini digelar di RCDE Stadium, Sabtu (7/6/2025) malam WIB.

Gol semata wayang dicetak Harry Kane pada awal babak kedua usai menerima umpan terobosan dari Noni Madueke. Kemenangan ini semakin memperkuat posisi Inggris di puncak klasemen dengan koleksi sembilan poin dari tiga pertandingan.

Hasil tersebut juga menjaga tren positif skuad asuhan Thomas Tuchel yang kini kian percaya diri menatap sisa laga kualifikasi.

Jalannya Pertandingan

Sejak peluit awal dibunyikan, Inggris langsung mengambil inisiatif serangan. Jude Bellingham beberapa kali melepaskan tembakan dari luar kotak penalti, namun masih bisa diamankan kiper Andorra, Iker Alvarez.

Petaka sempat mengancam tuan rumah saat Ezri Konsa dijatuhkan di kotak penalti pada menit ke-11. Namun setelah tinjauan VAR, wasit memutuskan tidak ada pelanggaran yang terjadi.

Inggris terus menggempur lini belakang Andorra, sementara tuan rumah hanya mengandalkan serangan balik. Harry Kane sempat nyaris membuka keunggulan, namun sepakan mendatarnya masih melebar tipis. Di sisi lain, Biel Borra sempat mengancam lewat tembakan jarak jauh, namun bola melambung tinggi di atas mistar gawang Jordan Pickford.

Jelang turun minum, Bellingham kembali mendapatkan peluang lewat sundulan, tetapi Iker Alvarez tampil gemilang untuk menepis bola. Babak pertama pun ditutup dengan skor kaca mata.

BACA JUGA:

Menang Dramatis 5-4 atas Prancis, Spanyol Melaju ke Final UEFA Nations League 2025

Portugal Lolos ke Final UEFA Nations League 2024/2025 usai Bungkam Jerman 2-1

Memasuki babak kedua, tempo permainan tetap tinggi. Inggris akhirnya memecah kebuntuan pada menit ke-50. Noni Madueke mengirim umpan terobosan matang yang diselesaikan Kane dengan dingin di depan gawang.

Tertinggal satu gol, Andorra mencoba bangkit dan menekan balik. Namun, pertahanan Inggris tampil disiplin dan minim celah. Iker Alvarez bahkan harus kembali berjibaku menyelamatkan gawangnya dari tembakan Kane dan upaya Eberechi Eze di sisa pertandingan.

Hingga peluit panjang dibunyikan, tak ada gol tambahan tercipta. Inggris pun menutup laga dengan kemenangan tipis 1-0.

Susunan Pemain

Andorra (5-4-1): Iker Alvarez; Ian Olivera, Marc Garcia, Max Llovera, Moises San Nicolas, Biel Borra; Joan Cervos, Joel Guillen, Pau Babot, Aron Rodrigo; Cucu

Pelatih: Koldo Alvarez

Inggris (4-2-3-1): Jordan Pickford; Reece James, Dan Burn, Ezri Konsa; Curtis Jones; Jordan Henderson, Jude Bellingham; Morgan Rogers, Cole Palmer, Noni Madueke; Harry Kane

Pelatih: Thomas Tuchel

(Hq/_Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Cibogo Horse Festival - Dok Humas Jabar
Cibogo Horse Festival 2025: Warisan Budaya Berkuda Masyarakat Sumedang
Polisi Bongkar Modus Ketua Perbakin Purbalingga Jual Ribuan Amunisi via Online
Polisi Bongkar Modus Ketua Perbakin Purbalingga Jual Ribuan Amunisi via Online
62 Jiwa 15 Rumah dan Pondok Pesantren di Garut Terdampak Banjir
62 Jiwa, 15 Rumah dan Pondok Pesantren di Garut Terdampak Banjir
Desa Karangligar
Desa Karangligar Jadi Langganan Banjir, Rumah Panggung Jadi Solusi
IKN
CEK FAKTA: Program Transmigrasi ke IKN
Berita Lainnya

1

Link Live Streaming Byon Combat Showbiz Vol.5 Selain Yalla Shoot

2

Ida Fauziyah: PKB Lahir dari Rahimnya NU

3

Pemerintah Cairkan Bansos Beras 20 Kg Mulai Awal Juli 2025

4

CEK FAKTA: Pangeran Arab Terbangun Setelah 20 Tahun Koma

5

Remu Suzumori Masuk Daftar 7 Aktris Paling Sukses di Jepang
Headline
Gunung Ili Lewotolok Erupsi
Waspada, Gunung Ili Lewotolok Erupsi, Masyarakat Tidak Beraktivitas Radius 2 Km
Marc Marquez Tak Pasang Target Tinggi Bersama Ducati di MotoGP 2025
Kembali dari Gravel, Marquez Puncaki FP1 MotoGP Belanda di Tengah Ancaman Cedera
Sebuah Mobil Terperosok di Jalan Gentong Arah Tasikmalaya
Sebuah Mobil Terperosok di Jalan Gentong Arah Tasikmalaya
Hujan Deras Akibatkan Debit Air Cimanuk Garut Naik
Hujan Deras Akibatkan Debit Air Cimanuk Garut Naik

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.