Ikut Tolak Israel, Ganjar Kecewa Piala Dunia U-20 di Indonesia Gagal

Piala Dunia U-20
(web)

Bagikan

 

SEMARANG, TM.ID: Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo kembali menegaskan pernyataannya terkait penolakan dirinya pada Israel di perhelatan Piala Dunia U-20 Indonesia, yang berimbas gagalnya turnamen sepakbola dunia ini digelar di tanah air

Menurut Ganjar penolakan pada negara peserta Israel dalam Piala Dunia U-20 Indonesia berkaitan dengan sikap politik luar negeri Indonesia dalam mengkritisi sikap Israel kepada Palestina.

Walau demikian, Ganjar Pranowo tetap menaruh kepercayaan kepada PSSI selaku federasi sepakbola Indonesia untuk terus melobi FIFA agar Piala Dunia U-20 masih bisa diselenggarakan di tanah air.

BACA JUGA: Perjuangan Maksimal Erick Thohir Pertahankan Gelaran PD U-20

“Itu kan keputusan politik luar negeri kita ya, jadi apa namanya, tinggal dilakukan lobi-lobi saja dan saya percaya PSSI bila melakukan itu”, kata Ganjar usai mengikuti acara Kementerian PAN-RB di Gedung Bhakti Praja Semarang, Kamis (30/3/2023).

Ganjar pun mengaku kecewa ketika mendengar indonesia gagal menjadi tuan rumah Piala Dunia U-20.

“Kecewalah, wong kita sudah menyiapkan sejak awal kok, kan tinggal beberapa catatan saja yang bisa kita lakukan, kalau saya bisa sampaikan ada di awal-awal yang waktu saya berkomunikasi sebelum saya ber-statement pada seluruh kementerian termasuk PSSI adalah peluang-peluang umpama Co-Host, sehingga relasi antar bangsa dan negara konstitusinya semuanya dipegang targetnya bisa jalan, satu kata yang saya sampaikan, tunggu keputusan satu tahapan lagi,” ujar Ganjar.

Seperti diketahui, melalui situs resmi FIFA resmi memberi pernyataan terkait Piala Dunia U-20 di Indonesia yang harus gagal digelar. Keputusan ini memupus mimpi Indonesia untuk menjadi tuan rumah menghelat laga sepakbola Indonesia.

“Menyusul pertemuan hari ini antara Presiden FIFA Gianni Infantino dan Ketua Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia [PSSI] Erick Thohir, FIFA telah memutuskan, karena keadaan saat ini, untuk mencabut Indonesia sebagai tuan rumah,” ucap FIFA dalam situs resmi FIFA.com.

BACA JUGA: Plt Menpora Berharap FIFA Tak Sanksi Indonesia

(Saepul/Dist)

 

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Final Coppa Italia
Final Coppa Italia 2025: Bologna Ukir Sejarah, Milan Kejar Akhiri Puasa Gelar
Declan Rice
Emmanuel Petit: Declan Rice Layak Disebut Gelandang Terbaik Dunia Saat Ini
jetour g700
Jetour Pamerkan Jetour G700, SUV Amfibi!
Boruto Season 2
Setelah 2 Tahun Vakum, Boruto Comeback dengan Season 2!
Peran Utama Film Gundik
Awalnya Bukan Luna Maya! Anggy Umbara Bocorkan Fakta di Balik Pemilihan Peran Utama Film Gundik
Berita Lainnya

1

Bupati Cirebon Luncurkan Program 'DAKOCAN'

2

Gedung BPJS Kesehatan Cempaka Putih Jakarta Pusat Kebakaran, 19 Unit Mobil Pemadam Dikerahkan

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

5

Pemain yang Diincar dalam Tim Prabowo
Headline
Gempa Bumi Guncang Cilacap Jateng
Gempa Bumi M 3,4 Guncang Cilacap Jateng
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 18 April 2025
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 25 April 2025
Inter
Kondisi Inter Memburuk, Jalan Barcelona Menuju Final Kian Terbuka
pemain sirkus OCI
Kisah Tragis Mantan Pemain Sirkus OCI, Disetrum Hingga Makan Kotoran

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.