Hubungan Jokowi dan Ganjar Ibarat Joko Tingkir dengan Panembahan Senopati

Presiden Jokowi dan Ganjar Pranowo. (Foto: Dok. Setneg)

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Mantan Waketum Partai Gerindra Arief Poyuono membuat cuitan mengenai hubungan antara Presiden Joko Widodo (Jokowi) dengan Ganjar Pranowo.

Dalam cuitannya itu, hubungan Jokowi dan Ganjar diibaratkan seperti kisah Sultan Hadiwijaya dengan Panembahan Senopati.

BACA JUGA: Ganjar Minta Para Menteri Jokowi Mundur, Ada Apa?

Jika sebelumnya ada sosok Khofifah Indar Parawansa yang mempersonifikasikan sosok Prabowo dan Gibran mirip Sayyidina Abu Bakar dan Sayyidina Ali. Terbaru Arief Poyuono melakukan hal sama, namun menyoroti hubungan Jokowi dengan Ganjar.

Melalui cuitannya di akun Twitter, mantan Waketum Partai Gerindra Arief Poyuono melukiskan hubungan Jokowi dan Ganjar Pranowo ibarat Sultan Hadiwijaya dengan Panembahan Senopati.

Dirinya menyebut hubungan Jokowi dan Ganjar seperti kisah Joko Tingkir alias Sultan Hadiwijaya. Hal itu sebagai respon dari cuplikan video wawancara, antara capres nomor tiga dengan Karni Ilyas.

Dalam obrolan tersebut, Ganjar Pranowo mengakui dahulu pernah sekubu dengan Jokowi. Hanya saja pada kemudian hari, panutannya berubah sampai kini seolah menjadi lawan.

“Kok mirip Joko Tingkir (@jokowi or Sultan Hadiwijaya raja Pajang menantang Danang Sutowijoyo or Panembahan Senopati (@ganjarpranowo) padahal Sutowijoyo berjasa besar ke Joko Tingkir loh karena membunuh Aryo Penangsang pemilik kuda yang bernama Gagak Rimang,” begitu cuitannya di akun X (Twitter)  dikutip Jumat (26/1/2024).

Lebih lanjut dirinya menyebutkan sosok Danang Sutowijoyo, diibaratkan serupa Ganjar Pranowo. Meskipun dizolimi, Joko Tingkir tetap tak mau melawan dan berperang dengan Joko Tingkir.

BACA JUGA: Abdee Slank Mundur dari Telkom Demi Ganjar-Mahfud: Biar tidak Ada Dusta

“Danang Sutowijoyo walau dizolimi oleh Joko Tingkir tetap tidak mau melawan dan berperang dengan Joko Tingkir,” kata dia.

Tapi akhir Danyang Merkayang Gunung Merapi mencekik Joko Tingkir hingga sakit dan mati ketika hendak menyerbu perdikan Mataram yang dibangun sangat maju oleh Sutowijoyo. Semoga tidak sama,” lanjutnya.

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Eks Asisten Paula
Eks Asisten Bongkar Tabiat Paula Verhoeven Soal Bon Belanja
Direktur Utama (Dirut) PT LEN Industri (Persero) Bobby Rasyidin, Mobil Maung Pindad
5.000 Unit Mobil Maung Ditarget Rampung Akhir Tahun Ini
Budaya Banten
Mengenal Budaya dan Ciri Khas Suku Banten, Pewaris Warisan Kesultanan
Paula Verhoeven
Dibatasi Baim Wong, Paula Verhoeven Rindukan Momen Tidur Bersama Kiano dan Kenzo
rk bertemu jokowi
RK: Jokowi Beri Gagasan dan Konsep Soal Jakarta
Berita Lainnya

1

Cek Fakta : Kloning Babi dan Sapi di China?

2

Sampah Makanan Bergizi Gratis akan Diolah jadi Pupuk

3

Bikin Macet, Paku Bumi Jatuh di Jalan Buah Batu - Soekarno Hatta Bandung

4

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

5

CSIIS Ungkap Tom Lembong Penghancur Industri Gula Nasional
Headline
AMSI Jabar Pelatihan Cek Fakta 1
Amsi Jabar Gelar Pelatihan Cek Fakta, Hindari Menguatnya Mis-informasi Jelang Pilkada
Jorge Martin Kuasai Sirkuit Phillip Island
Jadi yang Tercepat di Sirkuit Sepang, Jorge Martin OTW Juara MotoGP 2024
timnas Indonesia
27 Pemain Timnas Indonesia Dipanggil Jelang Laga Versus Jepang dan Arab Saudi, 2 Pemain Absen
Siklon Tropis Penyebab Suhu Panas Meningkat
BMKG Sebut Siklon Tropis Penyebab Suhu Panas Meningkat