Hasil Uji Lab Pertamina Soal Fuel Pump Rusak Viral, Murni Kualitas Pertamax?

fuel pump mobil pertamax (3)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Buntut viralnya video pompa bensin (fuel pump) mobil rusak, dengan narasi setelah melkukan pengisian BBM Pertamax. Diketahui, video viral pemeriksaan mobil itu, terjadi di bengkel Daihatsu yang ada di Cibinong, Bogor.

Pertamina langsung menyikapi kejadian tersebut, dengan mengerahkan tim untuk menginvestigasi dugaan kerusakan akibat Pertamax.

Pihak Pertamina memastikan, hasil investigasi mereka, Pertamax sudah memenuhi penerapan Direktorat Jenderal Migas Kementerian ESDM.

“Hasil uji lab dari Lemigas menyatakan bahwa produk Pertamax on spec sesuai ketentuan Dirjen Migas. Masyarakat tidak perlu khawatir dengan kualitas Pertamax,” kata Corporate Secretary Pertamina Patra Niaga Heppy Wulansari dalam keterangan tertulisnya, Kamis (28/11/2024).

Selain itu, Heppy juga menyampaikan, terkait hambatan pada mesin kendaraan pada beberapa lokasi tertentu, tengah melakukan pengajian lebih lanjut. Pengkajian, dilakukan dengan LAPI ITB, untuk mengetahui faktor yang mempengaruhi kinerja mesin dan jenis kendaraan tertentu.

“Kami masih melakukan kajian mengingat kendala mesin hanya terjadi di merek dan jenis kendaraan tertentu serta di lokasi-lokasi tertentu, jadi kami perlu mempelajari detail penyebab gangguan pada mesin-mesin kendaraan di lokasi-lokasi tersebut,” ujar Heppy.

Lebih lanjut, kata Heppy, telah mengambil sampel di SPBU asal pengisian kendaraan dan sampel BBM dari kendaraan yang mengalami masalah. Sampel itu, telah dikirimkan ke Lemigas untuk pengujian lebih lanjut.

BACA JUGA: Selidiki Pertamax Bermasalah, Pertamina Gandeng LAPI ITB

Ia juga mengingatkan, para pengguna kendaraan agar menggunakan BBM yang sesuai memenuhi spesifikasi dari pabrikan, serta melakukan pengecekan secara rutin di bengkel.

Sementara itu, Daihatsu juga ikut menyikapi video viral kerusakan Fuel Pump di bengkel Cibinong tersebut.

“Saat ini kami sedang melakukan investigasi secara menyeluruh. Daihatsu selalu berkomitmen memastikan kualitas dan keamanan produk yang kami pasarkan,” kata Marketing Director & Corporate Communication Director PT Astra Daihatsu Motor (ADM) SriAgungHandayani.

 

(Saepul/Aak)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Anak Pak Tarno
Anak Pak Tarno Buka Suara, Kesal Sang Ayah Dimanfaatkan!
Fico Fachriza wartawan
Minta Bayaran Diwawancara Wartawan? Ini Pengakuan Fico Fachriza 
Mahfud MD OCCRP
Pendapat Mahfud MD Soal OCCRP yang Umumkan Jokowi sebagai Finalis Pemimpin Terkorup
Wisata sumatera utara
4 Tempat Wisata Hits di Sumatera Utara
Usaha frozen food
6 Jenis Frozen Food untuk Peluang Usaha
Berita Lainnya

1

Ditemukan Jenazah Berjenis Kelamin Laki-laki di Pasar Baru Bandung

2

Universitas Bandung Bakal Jual Gedung Rp25 Miliar untuk Tutupi Tunggakan Gaji Dosen dan Staff

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

Dahsyat, Gempa Tibet M 7,1 Tewaskan 126 dan Ratusan Orang Terluka

5

Elon Musk Dikabarkan Tertarik Beli Liverpool
Headline
Pagar Laut Tangerang
Geger, Misteri Pagar Laut 30,16 Km di Tangerang, Siapa yang Punya?
AI menggantikan pasangan
AI dan Dinamika Kehidupan: Bisakah Menggantikan Pasangan?
Nurul-Qomar-Youtube
Kabar Duka, Pelawak Nurul Qomar Meninggal Dunia di Usia 63 Tahun
Disdagin Kota Bandung Beberkan Penyebab Hilangnya Minyakita di Pasaran
Disdagin Kota Bandung Beberkan Penyebab Hilangnya Minyakita di Pasaran

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.