Hasil Thailand Masters 2025: Komang Ayu Runner-up, Lanny/Fadia Persembahkan Gelar

Komang Ayu Cahya Dewi (Foto: PBSI)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID – Perjuangan luar biasa ditunjukkan para pebulutangkis Indonesia di ajang Thailand Masters 2025. Sektor tunggal putri, ganda putra, dan ganda campuran harus puas finis sebagai runner-up, sementara sektor ganda putri sukses membawa pulang gelar juara.

Komang Ayu Cahya Dewi menjadi satu-satunya wakil Indonesia di final tunggal putri. Bertarung sengit selama 1 jam 13 menit, ia akhirnya harus mengakui keunggulan unggulan utama asal Thailand, Pornpawee Chochuwong.

Meski sempat merebut gim pertama, Komang Ayu kalah dalam rubber game dengan skor 21-18, 16-21, dan 13-21 di Nimibutr Stadium, Bangkok, Minggu (2/2) malam.

Hasil ini tetap menjadi pencapaian berharga bagi Komang Ayu yang tengah berusaha menemukan kembali performa terbaiknya setelah sempat mengalami penurunan sejak tahun lalu.

Di nomor ganda putra, Daniel Marthin/Muhammad Shohibul Fikri gagal meraih gelar pertama mereka musim ini. Bertemu pasangan baru asal Korea Selatan, Seo Seung Jae/Jin Yong, Daniel/Fikri harus mengakui keunggulan lawan dalam laga dua gim yang ketat, 18-21 dan 17-21.

Kabar gembira datang dari sektor ganda putri. Lanny Tria Mayasari/Siti Fadia Silva Ramadhanti sukses naik podium tertinggi setelah menaklukkan wakil tuan rumah, Laksika Kanlaha/Phataimas Muenwong.

BACA JUGA: Komang Ayu Raih Kemenangan Dramatis, Ana/Tiwi Melaju Mulus di Hong Kong Open 2024

Unggulan keenam ini tampil solid dan menutup pertandingan dengan kemenangan 15-21, 21-13, dan 21-8.

Di sektor ganda campuran, Dejan Ferdinansyah/Siti Fadia Silva Ramadhanti juga melaju ke final, namun harus puas menjadi runner-up.

Mereka gagal mengatasi permainan cepat pasangan Thailand, Dechapol Puavaranukroh/Supissara Paewsampran, yang menang 21-19, 17-21, dan 13-21.

Secara keseluruhan, Indonesia membawa pulang satu gelar juara dari sektor ganda putri serta tiga posisi runner-up dari tunggal putri, ganda putra, dan ganda campuran.

Capaian ini menjadi awal positif bagi para pebulutangkis Merah Putih dalam menghadapi persaingan ketat musim 2025.

 

(Budis)

 

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
ijazah palsu jokowi (2)
Tudingan Ijazah Palsu Jokowi Dibawa ke Jalur Hukum, Amien Rais Justru Mendukung
Impor Amerika
Pemerintah Akan Tambah Impor dari Amerika, Bagaimana Dengan Swasembada?
Saat Emas Ramai Diburu, OJK dan Pegadaian Ingatkan Masyarakat Hati-hati
Saat Emas Ramai Diburu, OJK dan Pegadaian Ingatkan Masyarakat Hati-hati
Kemacetan Tanjung Priok, INSA MInta Tak Saling Menyalahkan
Kemacetan Tanjung Priok, INSA Minta Tak Saling Menyalahkan
Brigade Pangan Optimalkan Lahan dan Tingkatkan Produktivitas Beras
Brigade Pangan Optimalkan Lahan dan Tingkatkan Produktivitas Beras
Berita Lainnya

1

Link Live Streaming Persib Bandung vs Bali United Selain Yalla Shoot

2

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

3

Link Live Streaming Manchester United vs Lyon Selain Yalla Shoot

4

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

5

Macet di Pelabuhan Tanjung Priok Horor, Apa Biang Keroknya?
Headline
Seluruh Cabup dan Cawabup Tasikmalaya Salurkan Hak Pilih di PSU, Masing-Masing Optimis Raih Suara Terbanyak
Cabup dan Cawabup Tasikmalaya Salurkan Hak Pilih di PSU, Masing-Masing Optimis Raih Suara Terbanyak
Logo Asia Afrika Youth Forum 2025 Karya Anak Muda Bandung
Resmi, Logo Asia Afrika Youth Forum 2025 Karya Anak Muda Bandung
Semringahnya Bojan Hodak Setelah Melihat Persib Comeback Atas Bali United
Semringahnya Bojan Hodak Setelah Melihat Persib Comeback Atas Bali United
Barcelona
Link Live Streaming Barcelona vs Celta Vigo Selain Yalla Shoot

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.