Gunung Ibu Naik Level Awas, Warga Diminta Siaga Letusan

Gunung Ibu Naik Level Awas
Gunung Api Ibu di Kabupaten Halmahera Barat, Maluku Utara dari level III Siaga ke level IV Awas mulai 15 Januari 2025 pukul 10.00 WIT. (PVMBG)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi (PVMBG) Badan Geologi Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) menaikkan status Gunung Api Ibu di Kabupaten Halmahera Barat, Maluku Utara dari level III Siaga ke level IV Awas mulai 15 Januari 2025 pukul 10.00 WIT.

Kepala Badan Geologi Muhammad Wafid menyampaikan, kenaikan status tersebut berdasarkan hasil evaluasi perkembangan aktivitas Gunung Ibu sejak 1 sampai 14 Januari 2025.

Wafid menyebutkan, jenis gempa yang terekam selama periode ini yaitu 748 kali gempa letusan, 70 kali gempa guguran, 1.643 kali gempa hembusan, 173 kali gempa harmonik, 11 kali gempa tornillo, 6.976 kali gempa vulkanik dangkal, 346 kali gempa vulkanik dalam, 60 kali gempa tektonik lokal, 1 kali gempa terasa dan 223 kali gempa tektonik jauh.

Berdasarkan data visual, hingga 15 Januari 2025, terjadi lima kali kejadian erupsi Gunung Ibu, dengan kolom erupsi yang cenderung lebih tinggi dan lebih besar dibandingkan biasanya.

BACA JUGA: Gunung Ibu Erupsi, Masyarakat dan Wisatawan Dilarang Beraktivitas Radius 4,5 Km

Kemudian, sejak awal Januari 2025, terdapat kecenderungan peningkatan kejadian gempa vulkanik dangkal dan gempa tektonik, yang sumber gempanya berada di sekitar Gunung Ibu sehingga terjadi potensi letusan meningkat.

Data deformasi memperlihatkan terjadinya penggembungan pada tubuh gunung api akibat adanya tekanan fluida dari kedalaman.

“Berdasarkan hasil pemantauan visual dan instrumental yang menunjukkan terjadinya peningkatan aktivitas vulkanik pada Gunung Ibu, maka tingkat aktivitas Gunung Ibu dinaikan dari level III Siaga menjadi level IV Awas, terhitung mulai tanggal 15 Januari 2025 pukul 10.00 WIT,” ungkapya.

 

(Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
ronaldo
Cristiano Ronaldo Dijadwalkan Tiba di Kupang, Hadiri Sejumlah Kegiatan
Persib U13, Piala Soeratin 2025,
Persib U13 Lolos ke 16 Besar Piala Soeratin 2025, Menang Telak 9-0 Atas Mitra Manakara
Farhan Perkuat Mental Pimpin Kota Bandung
Siap Dilantik, Farhan Perkuat Mental Pimpin Kota Bandung
demo ojek online-2
Geruduk Kantor Kemnaker, Ini Daftar Tuntutan Demo Ojol Hari Ini
Hasto tersangka KPK-24
KPK: Praperadilan Tak Bisa Jadi Alasan Hasto Tunda Pemeriksaan
Berita Lainnya

1

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

2

Monolog 'Wawancara dengan Mulyono' Batal Digelar di Kampus ISBI, Rachman Sabur Cari Ruang Lain

3

Link Live Streaming Persija Jakarta vs Persib Bandung Selain Yalla Shoot

4

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

5

AC Sering Keluarkan Bau Tak Sedap? Cek Cara Atasinya Menurut Ahli
Headline
Dedi Mulyadi study tour
Polemik Study Tour SMAN 6 Depok, Dedi Mulyadi Makin Ngegas: Sanksi Berat Menanti Kepala Sekolah!
THR Pengemudi Ojol
THR Pengemudi Ojol, Menaker: Pengusaha Sudah Memahami
PP Nomor 6 Tahun 2025
PP Nomor 6 Tahun 2025: Korban PHK Dapat 60 Persen Gaji 6 Bulan
Gunung Ibu Erupsi
Gunung Ibu Kembali Erupsi, Wisatawan Tidak Beraktivitas Radius 4 km

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.