Gegara Alkohol, Pesenam Wanita Jepang Dicoret dari Olimpiade Paris 2024

Olimpiade Paris 2024.
Foto: @gymnasticsjapan

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Kapten senam putri Jepang, Shoko Miyata dicoret dari Olimpiade Paris 2024 gegara tak bisa meninggalkan kebiasaan buruknya.

Perempuan muda berusia 19 tahun itu mengaku merokok dan minum minuman beralkohol dalam persiapannya berlaga di ajang bergengsi dunia tersebut.

Padahal, Olimpiade 2024 akan segera dimulai sebentar lagi. Acara akbar ini dijadwalkan dibuka pada Jumat, 26 Juli 2024, hingga Minggu, 1 Agustus 2024.

Miyata, yang menurut laporan Japan Times merupakan kapten tim putri Kontingen Jepang di Olimpiade Paris 2024, mengundurkan diri dari tim nasional Negeri Sakura. Sejak Senin, 15 Juli 2024, Asosiasi Senam Jepang (JGA) menerima informasi bahwa Miyata merokok dan minum alkohol saat menjalani pemusatan latihan (TC) di Monako. Sang atlet pun baru mengakui tindakannya itu sehari setelahnya. Pesenam yang saat ini kuliah di Universitas Juntendo itu kemudian dipulangkan ke Jepang pada Rabu, 17 Juli 2024.

JGA selanjutnya memanggil Miyata pada Kamis, 18 Juli 2024, untuk meminta keterangan. Pesenam putri itu mengaku dirinya sudah merokok dan minum alkohol sejak akhir Juni dan Juli 2024. Tindakannya tersebut lantas dinilai melanggar kode etik JGA.

Dalam aturan itu, melarang setiap atlet merokok dan minum minuman beralkohol selama TC. Meski sang atlet sendiri sudah berusia lebih dari 20 tahun sebagaimana usia yang diperbolehkan di Jepang untuk merokok dan minum alkohol.

Ketua JGA, Tadashi Fujita, pun menyampaikan permohonan maaf kepada publik atas persoalan Miyata tersebut. Hal ini karena dirinya merasa lalai dalam mengontrol sang atlet yang diproyeksikan mentas di Olimpiade Paris 2024.

“Saya menyampaikan permintaan maaf yang sebesar-besarnya karena telah menyebabkan banyak masalah bagi banyak orang terkait Miyata. Saya sangat menyesal,” ujarnya, dipetik dari Japan Times, Minggu 21 Juli 2024. Adapun alasan Miyata merokok dan minum alkohol karena dirinya merasa tertekan dan hampir putus asa jelang mentas di Olimpiade Paris 2024.’

BACA JUGA:PBSI Tuntut Akuntabilitas BWF di Olimpiade Paris 2024

Pesenam putri cadangan Jepang, Aiko Sugihara, dinilai bisa menjadi pengganti Miyata. Namun saat ini JGA tidak mengambil langkah itu karena pengganti hanya diperuntukkan bagi atlet yang cedera, bukan yang melanggar.

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Bek Muda Bali United Sampaikan Rasa Kecewa Usai Takluk Atas Persib
Bek Muda Bali United Sampaikan Rasa Kecewa Usai Takluk Atas Persib
Jeep Wrangler 4-Door Rubicon
Jeep Wrangler 4-Door Rubicon Hadir di Indonesia, Untuk Sultan Doyan Petualang!
Manchester City
Link Live Streaming Everton vs Manchester City Selain Yalla Shoot
kemacetan horor tanjung priok
Gubernur Pramono Minta Maaf Soal Kemacetan Tanjung Priok
eksploitasi sirkus taman safari-2
Jadi Sorotan Dugaan Eksploitasi, Begini Sejarah Sirkus OCI Taman Safari
Berita Lainnya

1

Link Live Streaming Persib Bandung vs Bali United Selain Yalla Shoot

2

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

3

Link Live Streaming Manchester United vs Lyon Selain Yalla Shoot

4

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

5

Macet di Pelabuhan Tanjung Priok Horor, Apa Biang Keroknya?
Headline
Barcelona
Link Live Streaming Barcelona vs Celta Vigo Selain Yalla Shoot
Stefano Cugurra Mundur Dari Bali United
Stefano Cugurra Mundur Dari Bali United
Aleix Espargaro
Jadi Pebalap Wildcard, Aleix Espargaro Kunci Kebangkitan Honda di MotoGP Jerez
penjualan mobil maret
Penjualan Mobil Terlaris Maret 2025 di Indonesia, Pabrikan Jepang Masih Jadi Penguasa?

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.