BANDUNG,TM.ID: Beredar sebuah video rekaman kebakaran savana di Bukit Teletubbies, Bromo, viral di media sosial.
kebakaran dipicu oleh flare objek foto pernikahan atau preweding. Kebakaran itu diabadikan oleh seorang warga menggunakan ponsel pintarnya.
Seperti video yang dilihat dari unggahan akun Instagram @fakta.suroboyo, kebakaran terjadi pada siang hari, lalu api belum padam hingga malam hari dan nampak merembet membakar rumput savana Bukit Teletubbies.
BACA JUGA: Kebakaran Gunung Arjuna Capai 4,403 Hektar, Titik Api Menyebar Ke Sejumlah Wilayah
“Kejadian tersebut terekam camera ponsel milik warga sekitar. Terlihat beberapa orang laki-laki dan perempuan dengan membawa peralatan seperti tripod dan kamera. Di belakangnya terlihat api yang makin membesar tepatnya di sekitar Padang Savana. Api tersebut terus membesar dan menjalar hingga sekitar Padang Savana,” tulis ketererangan akun tersebut.
Atas kejadian viral itu, enam orang harus diamankan oleh pihak Taman Bromo Tengger Semeru (TNBTS) dan diserahkan ke Polsek Sukapura.
“Atas kejadian ini enam orang diamankan oleh pihak Taman Nasional Bromo Tengger Semeru (TNBTS) kemudian dibawa ke Polsek Sukapura,” pungkasnya.
(Saepul/Usamah)