Deretan Mobil Konsep Ciamik di GIIAS 2024, Pamer Teknologi!

Penulis: Saepul

Mobil Konsep GIIAS 2024
(Dok.Teropong Media/Saepul)
[galeri_foto] [youtube_embed]

Bagikan

TANGERANG, TEROPONGMEDIA.ID — Pameran otomotif Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2024 di ICE BSD tidak hanya menampilkan deretan mobil baru produksi massal.

Tak hanya itu, sejumlah produsen menghadirkan mobil-mobil konsep dengan teknologi canggih yang menjadi penanda arah masa depan industri otomotif ke depan.

Mobil Konsep di GIIAS 2024

(Dok.Teropong Media/Saepul Rohman)

Lantas, mobil apa sajakah? Berikut adalah deretan mobil konsep yang dipamerkan di GIIAS 2024:

BACA JUGA: BYD M6 Meluncur di GIIAS 2024, MPV Pertama Bermesin Listrik!

1. BYD Yangwang U8

Pabrikan ternama asal China, BYD menghadirkan SUV besar, BYD YangWang U8. SUV ini menarik perhatian pengunjung dengan atraksi berputar 360 derajat.

2. Honda SUSTAINA-C

PT Honda Prospect Motor menghadirkan kendaraan konsep elektrifikasi ramah lingkungan, yaitu Honda SUSTAINA-C dan Pocket Concept, untuk pertama kali di kawasan Asia Tenggara.

3. Daihatsu Me

Daihatsu memamerkan mobil listrik konsep Me, yang sebelumnya juga dipamerkan di Japan Mobility Show.

4. Hyundai N Vision 74

Hyundai menampilkan N Vision 74, sebuah konsep mobil masa depan dengan tampilan futuristik dan nuansa balap.

5. Lexus Electrified Sport Concept

Lexus memperkenalkan mobil konsep bergaya sport car, Electrified Sport Concept, yang menyambut pengunjung di bagian paling depan booth.

6. Seres 9

Seres memamerkan konsep mobil listrik Seres 9, dilengkapi dengan teknologi AI (Artificial Intelligence) dengan lebih dari 300 fitur cerdas dan canggih.

7. Suzuki eVX

Suzuki memperkenalkan SUV listrik eVX Concept untuk pertama kalinya di kawasan Asia Tenggara di GIIAS 2024.

8. Toyota FT-3e

Toyota membawa concept car BEV (Battery Electric Vehicle) FT-3e, yang menampilkan teknologi carbon neutral yang lengkap dan berkelanjutan.

Pameran GIIAS 2024 memperlihatkan berbagai inovasi teknologi canggih dari produsen otomotif ternama melalui mobil-mobil konsep mereka.

Dari SUV berputar hingga kendaraan listrik berteknologi AI, setiap produsen menunjukkan visi mereka untuk masa depan yang lebih ramah lingkungan dan canggih.

 

(Saepul/Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
rumah sakit hermina kebakaran
RS Hermina Jatinegara Kebakaran, 75 Pasien Dievakuasi
Fetty Anggraenidini
Fetty Anggraenidini Tegaskan Komitmen Legislasi di Rapat Paripurna DPRD Jabar
Mahasiswa KKN UGM tewas-1
Daftar Korban Kapal Tenggelam di Maluku, 2 Mahasiswa UGM Meninggal Dunia
Menteri Desa
Menteri Yandri Ajak UEA Bantu Desa Indonesia, Targetkan Ketahanan Pangan dan Ekspor Global!
Donor darah Cirebon
Hari Jadi Cirebon, Aksi Donor Darah Pecahkan Rekor MURI
Berita Lainnya

1

Ketum Bomber Siap Dukung dan Jaga Kondusifitas Piala Presiden 2025

2

Tegas! Kemenhut Perketat Pengawasan Prosedur Keselamatan Pendakian Gunung

3

Cek! Kisi-kisi Ujian Tes Terstandar SPMB Jabar 2025

4

Apple Posting 'Ratoh Jaroe', Tarian Seribu Tangan Tradisi Aceh

5

Harga BBM Pertamina, Shell Hingga Vivo Resmi Naik! Ini Daftarnya
Headline
865e5d211d07d589caa13d9452fed191
3 Pulau Kepri Dijual Online di Luar Negeri, Gubernur Murka!
BPBD Bandung Ubah Strategi Edukasi Bencana Jadi Kunci Wujudkan Kota Tangguh
BPBD Bandung Ubah Strategi Edukasi Bencana Jadi Kunci Wujudkan Kota Tangguh
Kronologi Mahasiswa KKN UGM Tewas: Perahu Dihantam Gelombang
Kronologi Mahasiswa KKN UGM Tewas: Perahu Dihantam Gelombang
Real Madrid
Real Madrid Tundukkan Juventus 1-0 di Piala Dunia Antarklub 2025

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.