Canon PowerShot V10 Pilihan Ideal Para Vloger, Resolusi Video Capai 4K

Canon PowerShot V10
Canon PowerShot V10.(Foto:Tecverse.asia).

Bagikan

JAKARTA,TM.ID: Ketika dunia semakin diramaikan dengan konten digital, Canon PowerShot V10 tampil sebagai inovasi terbaru yang diumumkan oleh PT Datascrip untuk memenuhi kebutuhan para pembuat konten vlog dan vlogging di Indonesia.

Kamera saku ini menghadirkan berbagai fitur canggih yang memungkinkan pengguna untuk menciptakan konten berkualitas tinggi dengan mudah.

Canon PowerShot V10 hadir dalam bentuk yang sangat unik, hampir seukuran ponsel. Namun, jangan sepelekan ukurannya yang mungil ini. Kamera ini dilengkapi dengan prosesor DIGIC X dan sensor CMOS 13.1 megapiksel yang mampu merekam video hingga resolusi 4K.

Inilah yang membuatnya menjadi pilihan ideal untuk para vlogger yang ingin mengabadikan momen mereka dalam detail yang tajam dan jelas.

Salah satu tantangan utama saat merekam video adalah menjaga gambar tetap stabil, terutama saat bergerak atau menggunakan kamera secara handheld. Canon memahami hal ini dan melengkapinya dengan fitur penstabil.

Hasil gambar tetap tajam dan stabil, seolah-olah anda menggunakan peralatan yang komplit. Dengan fitur Auto Movie Mode, kamera ini bahkan akan menyesuaikan warna dan kecerahan untuk menghasilkan gambar yang sempurna, bahkan dalam berbagai kondisi pencahayaan.

BACA JUGA: Canon CR-N100, Kamera PTZ yang Mampu Hasilkan Resolusi Full HD/60p

Fitur Face Tracking AF adalah salah satu keunggulan Canon PowerShot V10. Fitur ini memungkinkan untuk menjaga area fokus berada pada wajah subjek.

Anda bahkan dapat dengan mudah beralih ke area fokus lain hanya dengan satu sentuhan jari pada layar. Ini membuat proses pengambilan gambar dan video menjadi lebih mudah dan menghemat waktu.

Kualitas audio dalam video sama pentingnya dengan kualitas gambar. Untuk mengatasi masalah kebisingan di sekitar, Canon PowerShot V10 dilengkapi dengan built-in stereo microphone yang memiliki fitur noise-cancelling.

Dengan microphone ini, Anda dapat merekam suara yang jernih, bahkan dalam lingkungan yang berisik seperti tempat umum atau studio pribadi.

Canon PowerShot V10 bukan hanya tentang menghasilkan video berkualitas tinggi, tetapi juga tentang mengungkapkan kreativitas yang dimilki penggunannya.

Kamera ini mendukung fitur siaran langsung ke platform sosial seperti Facebook atau YouTube melalui aplikasi Camera Connect.

Selain itu, terdapat 14 filter warna yang memungkinkan untuk memberikan sentuhan kreatif pada video. Ini adalah alat sempurna untuk menghasilkan konten yang menarik perhatian penonton.

Saat mengenal semua fitur dan keunggulan yang ditawarkan oleh Canon PowerShot V10, anda mungkin berpikir bahwa harganya akan sangat tinggi.

Namun, PT Datascrip sebagai distributor tunggal produk pencitraan digital Canon di Indonesia, menjual PowerShot V10 dengan harga yang sangat terjangkau, yaitu Rp9.499.000.

Harga ini membuatnya menjadi pilihan yang sangat menguntungkan bagi siapa pun yang ingin mengambil langkah serius dalam dunia vlogging dan konten digital.

 

(Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Manfaat hobi
Yuk, Kenali Manfaat dan Jenis Hobi!
Ridwan Kamil - Suswono tes kesehatan pilkada jakarta
Cawagub Suswono Targetkan Tiga Juta Pohon untuk Atasi Polusi Udara Jakarta
mitsubishi l300 (2)
Recall Ratusan Mitsubishi L300 di Filipina Murni Human Eror?
Dharma-Kun Usung Tujuh Agenda
Debat Perdana, Dharma-Kun Usung Tujuh Agenda untuk Transformasi Jakarta
Wisata Puncak Bintang
Menikmati Pesona Alam dan Sunset di Puncak Bintang Bandung
Berita Lainnya

1

Miris! Bekerja di Perusahaan Judi Online, WNI Tewas Dianiaya Puluhan WNI di Kamboja

2

4 Nalayan Indonesia Dibebaskan Polisi Singapura

3

Jelang Duel Lawan Jake Paul Ini yang Dilakukan Mike Tyson, Mengerikan!

4

Harapan Anak Muda Terhadap Pemimpin Kota Bandung Mendatang

5

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!
Headline
Jalur Ganda Kereta Api Bogor–Sukabumi Rampung
Telan Biaya Rp 2,2 Triliun, Jalur Ganda Kereta Api Bogor–Sukabumi Rampung
Alex Pereira
Menang TKO atas Khalil Rountree Jr, Alex Pereira Pertahankan Gelar Juara UFC
Duel Mike Tyson dan Jake Paul
Jelang Duel Lawan Jake Paul Ini yang Dilakukan Mike Tyson, Mengerikan!
Presiden Jokowi siap membuka Peparnas XVII 2024 hari ini
Presiden Hari Ini Resmi Membuka Peparnas XVII 2024