BPBD: 116 Keluarga Mengungsi Akibat Banjir di Aceh Timur

(foto: Antara)

Bagikan

BANDA ACEH,TM.ID: Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Aceh Timur mencatat, sebanyak 116 keluarga di kabupaten tersebut mengungsi akibat banjir.

Kepala Pelaksana BPBD Kabupaten Aceh Timur Ashadi mengatakan, banjir disertai tanah longsor tersebut terjadi akibat curah hujan tinggi sejak sepekan terakhir yang menyebabkan sejumlah sungai meluap.

“Hingga kini, tim BPBD di lapangan mencatat ada 116 keluarga mengungsi akibat banjir di sejumlah kecamatan di Kabupaten Aceh Timur,” kata Ashadi, (20/12/2022).

BACA JUGA: Masuk Rekor MURI, 65 Ribu Warga Surabaya Menari Tari Remo

Adapun keluarga yang mengungsi tersebut yakni di Gampong Alue Kol, Kecamatan Rantau Selamat, sebanyak 73 keluarga dengan 211 jiwa. Serta di Gampong Alue Punti, Kecamatan Rantau Selamat, sebanyak 43 keluarga.

“Wilayah bencana tersebut berada di pedalaman Kabupaten Aceh Timur. Selain merendam rumah penduduk, hujan lebat di wilayah tersebut juga menyebabkan tanah longsor yang menutupi jalan antardesa,” kata Ashadi, melansir Antara.

Ia mengatakan, tanah longsor menutupi badan jalan di Gampong Peutoe, Kecamatan Birem Bayeun. Warga di gampong kini terisolasi karena ketinggian material tanah longsor mencapai 1,5 meter dengan panjang 15 meter.

“Sedangkan ketinggian banjir berkisar antara 30 hingga 80 centimeter. Namun, di sebagian titik banjir, ketinggian air mencapai 1,5 meter dari permukaan jalan,” kata Ashadi.

Ashadi pun mengimbau masyarakat di beberapa kecamatan di Kabupaten Aceh Timur mewaspadai potensi banjir.

Kecamatan berpotensi banjir tersebut di antaranya Indra Makmu, Ranto Peureulak, Banda Alam dan Peureulak Barat.

“Kami juga berkoordinasi dengan unsur kecamatan dan tenaga kesejahteraan sosial guna membantu warga terdampak banjir. Begitu juga dengan Satgas BPBD dan tim SAR, siaga penuh di posko bencana alam,” katanya.

(Agung)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
LG Energy Solution
Batal Investasi Rp11 Triliun, LG Energy Solution Tinggalkan Indonesia, Ini Kata Pakar
Buronan triliuner
Viral! Triliuner Buka Sayembara Rp10 Juta Demi Tangkap Pria Berinisial IDP
Bunda Iffet Meninggal
Fakta Mengejutkan di Balik Kepergian Bunda Iffet, Ibu Tercinta yang Membesarkan Slank!
Ferrari 458 Spider terbakar
Susah Payah Beli Ferrari 458 Spider, Cuma Hitungan Jam Sudah Terbakar!
preman pabrik BYD subang
Masihkah Preman Ormas Gentayangan di Proyek BYD Subang? Ini Jawaban Wakil Menteri
Berita Lainnya

1

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

2

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

3

Liverpool Juarai Liga Inggris Musim 2024-2025

4

David da Silva Curahkan Isi Hatinya dan Akui Ini Menjadi Musim Terberat Sepanjang Karirnya

5

Bandung Digital Academy: Smart City hingga AI dalam Jurnalistik
Headline
PEVS 2025
Harga Tiket dan Daftar Merek Mobil-Motor Ajang PEVS 2025, Mulai Besok!
Rieke Diah Pitaloka - Mbah Tupon jpgRieke Diah Pitaloka - Mbah Tupon jpg
Rieke Diah Pitaloka Bela Mbah Tupon, Lansia 68 Tahun Korban Sindikat Mafia Tanah
situs dampuawang indramayu
Situs Dampuawang Indramayu akan Diteliti Mendalam, Kemendikbud: Potensinya Sangat Besar!
Dugaan Kuat Adanya Praktik Pungli Retribusi Sampah di Pasar Gedebage
Dugaan Kuat Adanya Praktik Pungli Retribusi Sampah di Pasar Gedebage

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.