Beda 12 Tahun, Chand Kelvin dengan Dea Sahirah Resmi Nikah

Chand Kelvin Nikah
(Instagram/@chand_kelvin)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Pesinetron Chand Kelvin dan Dea Sahirah telah mengikat janji suci pernikahan di Hotel Indonesia Kempinski, Jakarta Pusat. Acara akad nikah Chand Kelvin dan Dea Sahirah berlangsung dengan penuh kebahagiaan dan haru.

Chand Kelvin menyatakan bahwa Dea Sahirah merupakan sosok perempuan yang salihah dan penurut. Hal ini menjadi alasan kuat baginya untuk memilih Dea Sahirah sebagai pasangannya.

Dalam konferensi pers, Chand Kelvin mengungkapkan keyakinannya bahwa kebahagiaan dunia dan akhirat akan terwujud bersama Dea Sahirah.

“Saya lihat dia sosok yang salihah, nurut dengan suami, tanpa bersusah payah dia pun sudah tahu tentang beragama seperti apa, kita cari bekal yang banyak agar bahagia dunia akhirat,” kata Chand Kelvin saat menggelar konferensi pers di kawasan Thamrin, Jakarta Pusat, Minggu (7/7/2024).

Dea Sahirah juga memberikan penilaian yang baik terhadap Chand Kelvin, menyebutnya sebagai sosok yang tepat untuk menjadi imam keluarga.

“Dia baik, salih, selama yang aku kenal selama ini dia agamanya kelihatannya cukup bagus,” kata Dea

Keduanya sepakat untuk memulai kehidupan berumah tangga dengan bekal agama yang kuat dan visi yang sama untuk keluarga yang bahagia.

Tentang kehadiran momongan, keduanya mempercayakan semuanya kepada Allah dan berharap untuk memiliki anak yang tumbuh dengan pondasi agama yang kuat dan menjadi anak yang baik serta salih.

BACA JUGA : Chand Kelvin Resmi Tunangan dengan Dea Sahirah?

Dalam prosesi pernikahan mereka, Chand Kelvin memberikan mahar nikah berupa 77 gram logam mulia dan uang tunai sebesar Rp 2.024.000.

Meskipun terpaut usia 12 tahun, keduanya percaya bahwa cinta dan komitmen yang mereka miliki akan membawa kebahagiaan dalam rumah tangga yang mereka bangun bersama.

 

(Hafidah Rismayanti/Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Stadion Bima Kota Cirebon disegel
Stadion Bima Kota Cirebon Disegel, Piala Pertiwi Gagal Digelar
Erwin Lepas 46 ASN Calon Haji di Lingkungan Pemkot Bandung
Erwin Lepas 46 ASN Calon Haji di Lingkungan Pemkot Bandung
bogor desa digital
Gaet IPB University, Pemkab Bogor Fokus Bangun Desa Digital
jalan-caringin-1-1024x768-4
Tim SAR Gabungan Lakukan Pencarian Hari Kedua Survivor Tersesat di Gunung Manglayang!
Thumbn
Kehidupan Dinamis di Pasar Tradisional
Berita Lainnya

1

Link Live Streaming Liverpool vs Tottenham Selain Yalla Shoot

2

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

3

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

4

Link Live Streaming Nottingham Forest vs Manchester City Selain Yalla Shoot

5

Link Live Streaming Bournemouth vs Manchester United di Liga Inggris, Selain Yalla Shoot
Headline
situs dampuawang indramayu
Situs Dampuawang Indramayu akan Diteliti Mendalam, Kemendikbud: Potensinya Sangat Besar!
Dugaan Kuat Adanya Praktik Pungli Retribusi Sampah di Pasar Gedebage
Dugaan Kuat Adanya Praktik Pungli Retribusi Sampah di Pasar Gedebage
David da Silva Curahkan Isi Hatinya dan Akui Ini Menjadi Musim Terberat Sepanjang Karirnya
David da Silva Curahkan Isi Hatinya dan Akui Ini Menjadi Musim Terberat Sepanjang Karirnya
Yuke Dewa 19
Yuke Dewa 19 Tabrak Bocah di Tasikmalaya, Ini Sikap Tanggung Jawabnya!

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.