Bae In-hyuk Curhat soal Drakor “Cheer Up” dan Bedah Karakter Kim Hye-soo

Bae In-hyuk . (web)

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Aktor asal Korea Selatan Bae In-hyuk menceritakan kesannya soal drama “Cheer Up” hingga cameo spesialnya di drama “The Queen’s Umbrella”.

Soompi memberitakan, In-hyuk menerima banyak cinta dari pemirsa melalui peran utama pertamanya sebagai Park Jung-woo, kapten regu pemandu sorak Theia yang sering disalahpahami dalam drama “Cheer Up”.

Berakting sebagai Park Jung-woo, sosok yang teguh pada aturan tetapi berhati romantis, dia mengatakan tentang kesamaan mereka.

BACA JUGA: Jelang HUT ke-10, BTS Siapkan Stempel dan Medali

“Aku tidak benar-benar mengekspresikan diriku secara lahiriah, dan cenderung menutup-nutupi. Aku tidak terbawa emosi sesaat bahkan ketika sedang marah,” kata dia, melansir Antara.

Namun, dia juga menyebutkan terkadang sulit baginya untuk memahami Park Jung-woo.

Menurut dia, tokoh ini benar-benar tidak mengungkapkan emosinya di awal drama.

Dia adalah seseorang yang sangat mengendalikan emosinya sehingga dia cenderung menunggu, dan diam karena trauma tertentu.

“Namun, menurutku, tidak peduli seberapa dewasa seseorang, ada emosi impulsif dan perasaan romantis yang benar-benar normal muncul pada usia tersebut, dan tidak akan mudah untuk menekannya,” tutur Bae In-hyuk.

Menurut dia, Park Jung-woo sangat pandai mengendalikan emosi sehingga sulit untuk berakting sebagai dirinya.

Bae In-hyuk lebih lanjut menuturkan bahwa dia mencoba menjembatani kesenjangan antara kepribadiannya dan kepribadian Park Jung-woo melalui diskusi terus menerus dengan sutradara.

“Secara khusus, dalam adegan saat Park Jung-woo cemburu karena Do Hae-yi (diperankan Han Ji-hyun) bersama pria lain, sutradara berkata kepadaku ‘Dalam kasus Park Jung-woo, dia mungkin lebih mengkhawatirkan Do Hae-yi ebih dari apa pun,” tutur dia.

Saat memainkan peran sebagai kapten regu pemandu sorak, Bae In-hyuk dan tim memulai latihan kelompok pada Februari. Namun, sang aktor perlu berlatih lebih banyak karena perannya sebagai kapten tim.

“Jadi selain (latihan kelompok), aku mengambil pelajaran sejak Desember lalu untuk meningkatkan stamina dan agar tubuhku mengingat bagaimana harus menerapkan kekuatan,” kata dia.

Dia mengatakan, tidak pernah menari atau bahkan belajar caranya. Semua pengalaman yang didapatkan berasal dari kelas tari kontemporer karena dia lulus dari sekolah menengah seni dan beberapa latihan musik dan tari kontemporer yang harus diikuti untuk ujian masuk perguruan tinggi.

Berkat semua rutinitas tariannya, Bae In-hyuk kehilangan banyak berat badan saat syuting untuk drama tersebut, sekitar delapan kilogram. Dia juga mengatakan tidak punya waktu untuk tidur karena ‘Cheer Up’ bukan satu-satunya proyek yang dia jalani.

 

(Agung)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
imam bukhari
Biografi Imam Bukhari, Belajar Hadist Sejak Usia 10 Tahun
Wisma Nusantara
5 Rekomendasi Hotel Terbaik di Dekat Gedung Wisma Nusantara Jakarta
Puncak
Rekomendasi Penginapan Murah di Puncak untuk Liburan Romantis Berdua
KPU Kulon Progo
KPU Kulon Progo Telah Siapkan 753 TPS untuk Pilkada 2024
LeBron James Lakers
Lakers di NBA Torehkan Sejarah Baru, LeBron James Tandem dengan Sang Anak
Berita Lainnya

1

Penuh Drama, Jeman Vs Denmark Berakhir 2-0 di Euro 2024

2

Tyronne del Pino, Pemain Asing Persib Yang Terbuang Kini Mulai Dilirik Bojan Hodak

3

Segini Anggaran Belanja Persib Bandung Jelang Liga 1 2024/2025

4

Swiss Melaju ke Perempat Final Euro 2024 Setelah Singkirkan Italia 2-0

5

Gelombang Protes di Kenya: Tolak Kenaikan Pajak Demi Lunasi Utang IMF
Headline
data polri kena hack
Data Polri Kena Hack, Beredar di Dark Web!
Kronologi Meninggalnya Zhang Zhi Jie
Kronologi Meninggalnya Zhang Zhi Jie di Asia Junior Championship 2024
Korban Tanah Longsor Blitar
Pencarian 6 Jam, 2 Korban Tanah Longsor Blitar Ditemukan Tewas
Spanyol Semifinal EURO 2024
Hancurkan Georgia 4-1, Spanyol Bertemu Jerman di Perempat Final EURO 2024