Ashanty Minta Maaf atas Sikap Anang Hermansyah yang Dianggap ‘Mencecar’ Ghea Indrawari

Ashanty Anang Hermansyah
(Instagram @ananghijau)

Bagikan

BANDUNG,TEROPONGMEDIA.ID — Anang Hermansyah menuai respons negatif setelah mencecar Ghea Indrawari soal kapan akan menikah. Menanggapi hal tersebut, Ashanty selaku istri Anang Hermansyah meminta maaf.

“Mungkin atas nama istrinya mau meluruskan dan minta maaf, kalau ada pihak-pihak yang (terganggu),” kata Ashanty mengutip dari YouTube Nit Not Media senin (29/4/2024).

Ashanty mengakui bahwa ia sudah menegur Anang saat itu. Ia mengatakan bahwa suaminya berusaha terlalu asyik hingga keluar batas.

“Kemarin aku juga udah (menegur Anang), ‘apaan sih kamu mau bikin suasana asyik?,” terang Ashanty.

Selain itu, Ashanty juga sudah menegur tim podcastnya untuk memilah-milah bintang tamu yang cocok dengan Anang. Sebab, menurut Ashanty, suaminya akan sulit nyambung jika ngobrol dengan generasi milenial atau Gen Z.

BACA JUGA : Demi Tampil Oke di Ultah Ameena, Ashanty Rela Keluarkan Uang Jutaan

“Aku juga udah marahin tim aku, mas Anang tuh kalau dikasih podcast ngomongin yang industri musik, politik, gitu-gitu aja. Kalau mas Anang dikasih ketemu sama milenials, yang Gen Z pasti dia berusaha, dia kan udah umur ya,” imbuh Ashanty.

Ashanty menyadari bahwa pertanyaan dan sikap Anang Hermansyah mungkin membuat Ghea Indrawari tidak nyaman. Namun, Ashanty menjelaskan bahwa sikap Anang seperti itu karena ia merasa dekat dengan Ghea.

“Mas Anang ini kalau ke anak-anak Idol, itu mungkin ngerasa deket banget dan sudah kayak ke anaknya. Kalau di luar itu nggak pernah tuh Mas Anang ngomong kayak gitu atau podcast sama orang yang nggak deket terus dia ngomong sefrontal itu,” jelas Ashanty.

Meski demikian, Ashanty menegaskan bahwa hal tersebut tidak dapat menjadi pembenaran atas sikap Anang.

 

(Hafidah Rismayanti/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Arsan Makarin Hengkang Dari Persib
Arsan Makarin Hengkang Dari Persib
yamaha Y-AMT
Yamaha Kembangkan Teknologi Y-AMT, Selamat Tinggal Kopling Manual!
barcode pertamina
Legal sebagai Konsumen BBM Bersubsidi? Pastikan Cek Barcode Pertamina
Ragnar Oratmangoen sosok inspiratif
3 Sosok Inspiratif Ragnar Oratmangoen: Nabi Muhammad, Ayah, dan Ronaldinho
nissan mobil listrik giias 2024
Nissan Bakal Bawa Mobil Listrik dari Jepang ke GIIAS 2024, Ini Bocorannya
Berita Lainnya

1

Penuh Drama, Jeman Vs Denmark Berakhir 2-0 di Euro 2024

2

Swiss Melaju ke Perempat Final Euro 2024 Setelah Singkirkan Italia 2-0

3

Tyronne del Pino, Pemain Asing Persib Yang Terbuang Kini Mulai Dilirik Bojan Hodak

4

Gelombang Protes di Kenya: Tolak Kenaikan Pajak Demi Lunasi Utang IMF

5

Manchester United Incar Matthijs De Ligt Dari Bayern Munich
Headline
Pilkada Jakarta 2024
Kaesang Gantikan Ridwan Kamil di Pilkada Jakarta 2024?
Argentina Kalahkan Peru 2-0 di Copa America 2024
Lionel Messi Diparkir, Argentina Kalahkan Peru 2-0 di Copa America 2024
Manchester United Incar Matthijs De Ligt
Manchester United Incar Matthijs De Ligt Dari Bayern Munich
Jeman Vs Denmark Berakhir 2-0 di Euro 2024
Penuh Drama, Jeman Vs Denmark Berakhir 2-0 di Euro 2024