Amy Buka Suara Soal Perselingkuhan Suaminya dengan Tisya Erni

Amy Tisya Erni
Amy ungkap pernah di marahi gara gara meminta bantuan kepada Tisya Erni (Tangkap layar YouTube Curhat Bang Denny Sumargo)

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Seorang warga negara Korea Selatan, Amy yang menjadi viral karena menceritakan perselingkuhan suaminya, Aden Wong, dengan pedangdut Tisya Erni, akhirnya muncul ke publik.

Dalam podcast Curhat Denny Sumargo, Amy menceritakan bagaimana suaminya memarahinya dan ayah mertuanya hanya karena Tisya Erni.

Kejadian ini bermula saat Amy meminta bantuan Tisya untuk membeli bunga untuk ibadah mertuanya yang beragama Budha.

Karena Amy dan mertuanya baru pindah dari Singapura dan tidak bisa berbahasa Indonesia, mereka meminta bantuan Tisya yang saat itu sebagai asisten pribadi Aden Wong.

BACA JUGA : Komnas Perempuan Respon Kasus Amy, Suami dan Anak Direbut Pedangdut TE

Namun, permintaan tersebut berujung pada kemarahan Aden Wong.

“Lalu tiba-tiba dia pulang ke rumah. Terus memarahi aku dan ayah mertuaku, ‘kalian nggak bisa memperlakukan dia seperti itu. Dia bukan pembantu, dia itu asisten pribadiku’,” kata Amy menirukan ucapan sang suami.

Amy dan ayah mertuanya terkejut dengan reaksi tersebut dan mulai curiga dengan hubungan Aden Wong dan Tisya Erni. Mereka merasa bahwa Aden Wong terlihat sangat melindungi Tisya Erni.

“Terus, kami tuh kayak, ‘kenapa kamu sangat marah?’. Kami coba menebak alasan dia marah, mungkin dia (Tisya Erni) mengeluh kepadanya. Aku pikir itu kan kerjaannya asisten,” kata Amy.

Sejak kejadian tersebut, Amy dan ayah mertuanya semakin curiga dengan hubungan Aden Wong dan Tisya Erni.

Mereka merasa bahwa Aden Wong terlihat sangat melindungi Tisya Erni, yang seharusnya hanya berperan sebagai asisten pribadi.

 

 

(Hafidah Rismayanti/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
baterai lg indonesia
Investasi Besar Baterai Mobil EV Batal di Indonesia, LG Masih Punya Komitmen
Suar Mahasiswa Awards 2025
Suar Mahasiswa Awards 2025: Berkarya Lewat Foto Jurnalistik, Tips dan Trik Tangkap Momen
Chery lepas
Chery Kenalkan Merek Lepas, Ada Kaitan dengan Indonesia?
BPBD Dorong Masyarakat Fungsikan Kembali Kentongan
BPBD Dorong Masyarakat Fungsikan Kembali Kentongan
Program DAKOCAN
Program DAKOCAN Pemkab Cirebon, 420 Ribu KIA Telah Dicetak
Berita Lainnya

1

Bupati Cirebon Luncurkan Program 'DAKOCAN'

2

Kota Bandung Perlu Bangun Sistem Pangan Berkelanjutan

3

LSI: Kepala Daerah di Jabar Harus Ikuti Langkah Bupati Bandung Terjemahkan Program Presiden

4

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

5

UKRI Lakukan Kunjungan ke Teropong Media, Bahas Evaluasi Magang dan Peluang Kolaborasi
Headline
ijazah jokowi
Pengunggat Ijazah Jokowi Jadi Tersangka, Kasus Pemalsuan!
Aleix Espargaro
Kembali ke Lintasan MotoGP Sebagai Wildcard Honda, Aleix Espargaro Mengaku Gugup
Gempa Bumi Guncang Cilacap Jateng
Gempa Bumi M 3,4 Guncang Cilacap Jateng
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 18 April 2025
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 25 April 2025

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.