Kecelakaan Tunggal di NTB, 2 Orang Meninggal 3 Luka-luka

kecelakaan
Sebuah mobil minibus mengalami kecelakaan tunggal di Jalan Bypass Bandara Lombok-Mandalika, Desa Tanak Awu, Kecamatan Pujut, Kabupaten Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat, Selasa (31/1/2023) malam, mengakibatkan dua orang meninggal dunia dan tiga orang lainnya luka-luka.(Antara)

Bagikan

LOMBOKTENGAH,TM.ID : Sebuah mobil minibus mengalami kecelakaan tunggal di Jalan Bypass Bandara Lombok-Mandalika, Desa Tanak Awu, Kecamatan Pujut, Kabupaten Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat (NTB), Selasa (31/1/2023) malam, mengakibatkan dua orang meninggal dunia dan tiga orang lainnya luka-luka.

“Dua penumpang meninggal dunia dan tiga penumpang juga luka parah. Korban telah dibawa ke rumah sakit,” kata Bedul, warga Desa Tanak Awu, yang ada di tempat kejadian perkara (TKP).

Peristiwa kecelakaan tersebut terjadi ketika kendaraan minibus jenis Innova melaju dari arah timur menuju barat pada Selasa (31/1) malam sekitar pukul 21.00 WIB. Saat tiba di TKP, pengemudi mobil diduga tidak dapat mengendalikan kendaraan sehingga menabrak pembatas jalan bypass tersebut.

“Dugaan sementara hilang kendali,” katanya.

Ia mengatakan identitas para korban belum diketahui, namun satu korban merupakan warga Desa Mujur dan satu korban lainnya warga Kelurahan Jontlak.

“Itu data korban sesuai identitas yang ditemukan di TKP. Tiga korban lainnya tidak ada KTP yang ditemukan,” tambah Bedul.

BACA JUGA: Kecelakaan Minibus Penuh Penumpang vs Truk Box di Cirebon, Satu Orang Tewas

Sejumlah warga yang melihat kecelakaan tersebut langsung memberikan pertolongan dan melapor kepada pihak kepolisian. Tidak berapa lama, petugas dari Polres Lombok Tengah turun melakukan identifikasi guna mengetahui penyebab terjadinya kecelakaan.

“Kendaraan yang digunakan juga rusak parah,” kata warga lainnya.

Kepala Satuan Lalu Lintas Polres Lombok Tengah Ajun Komisaris Polisi I Putu Caka mengatakan anggota telah melakukan olah TKP kecelakaan tunggal tersebut untuk penyelidikan lebih lanjut.

“Info sementara dua orang meninggal dan tiga orang luka-luka dan sudah kita bawa ke RSUD Praya,” katanya.

(Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Persib Bandung Datangkan Igor Tolic
Resmi! Persib Bandung Datangkan Igor Tolic
Timnas Kosta Rika
Prediksi Timnas Kosta Rika vs Timnas Paraguay matchday terakhir Grup D Copa America 2024
Timnas Brasil
Prediksi Timnas Brasil vs Timnas Kolombia Matchday Terakhir Grup D Copa America 2024
Makanan Penutup
8 Rekomendasi Makanan Penutup di Acara Ulang Tahun
Telaga Warna Puncak
Telaga Warna Puncak Wisata Bogor yang Terapit Bukit 1.400 Mdpl
Berita Lainnya

1

Penuh Drama, Jeman Vs Denmark Berakhir 2-0 di Euro 2024

2

Tyronne del Pino, Pemain Asing Persib Yang Terbuang Kini Mulai Dilirik Bojan Hodak

3

Segini Anggaran Belanja Persib Bandung Jelang Liga 1 2024/2025

4

Gelombang Protes di Kenya: Tolak Kenaikan Pajak Demi Lunasi Utang IMF

5

Hasil Portugal vs Slovenia Euro 2024: Selecao das Quinas Menang Adu Penalti
Headline
Ribuan Buruh se-Jabodetabek Bakal Unjuk Rasa
Ribuan Buruh se-Jabodetabek Unjuk Rasa di Depan Istana Negara
De Ligt Merapat ke Manchester United
Dapat Diskon dari Bayern Munchen, De Ligt Merapat ke Manchester United?
BWF Zhang Zhi Jie
BWF Buka Suara Soal Insiden Meninggalnya Zhang Zhi Jie
BTS Obor Olimpiade Paris 2024
Kim Seokjin BTS Ikut Bawa Obor Olimpiade Paris 2024