Farida Nurhan Kedapatan Tetap Pakai Ponsel Rusak, Netizen: Ikut Aa Raffi

Farida Nurhan
Farida Nurhan (foto: dok. instagram @farida.nurhan)

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Selebgram Farida Nurhan baru-baru ini menjadi sorotan karena masih menggunakan ponsel yang sudah pecah. Hal ini mirip dengan apa yang Raffi Ahmad lakukan beberapa waktu lalu, yang tetap menggunakan casing ponsel yang sudah tidak layak pakai.

Dalam video yang akun Instagramnya @farida.nurhan unggah Sabtu (27/1/2024). Farida Nurhan tampak salah satu temannya meledek karena masih menggunakan ponsel yang sudah pecah.

“Ini udah pada pecah rusak pun tetap nggak beli-beli. Jadi ini nunggu apa dulu Omay baru beli lagi?” tanya temannya.

 

Lihat postingan ini di Instagram

 

Sebuah kiriman dibagikan oleh 🇮🇩FARIDA NURHAN🇮🇩 (@farida.nurhan)

Namun, Farida dengan enteng menjawab bahwa kerusakan pada bodi belakang ponsel tidak mempengaruhi fungsi utamanya, yaitu untuk berkomunikasi.

“Kan masih bisa dipakai, masih bisa digunakan, aman,” kata Farida.

Farida juga menutupi bodi ponsel yang rusak dengan casing, sama seperti yang Raffi Ahmad lakukan.

“Tinggal ditutup gini aja, beres. Kan depannya masih bagus,” tuturnya.

BACA JUGA : Viral Pria Mirip Raffi Ahmad, Netizen Bandingkan dengan Dimas

Sikap Farida yang tidak malu menggunakan ponsel pecah ini mendapatkan respon dari netizen. Beberapa memuji cara Farida menghargai fungsi barang.

Sementara yang lain meragukan kebenarannya dan menganggap ini hanya ikut-ikut aksi Raffi Ahmad yang sebelumnya viral.

“Itu artinya omay itu orang yg menghargai barang,klo mau beli yg baru aja dlm hitungan detik udah kebeli,tapi hpnya masih bagus rusaknya bagian luar doang,makanya omay ngak mau beli,” tulis pemilik akun @vitryiii.

“Kek nya ikut aa raffi deh handphone ampe pecah belakang pun tetep ga mau ganti,” tulis netizen dengan nama akun @ritaagustind06.

Namun, Farida Nurhan sendiri dalam keterangan postingannya sudah menjelaskan bahwa ia baru akan berganti ponsel kalau memang sudah benar-benar tidak bisa ia pakai lagi.

 

 

(Hafidah/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
TikTok gift
Ini Harga Gift Paus di TikTok dan Cara Menggunakan Fiturnya
Puncak
Destinasi Wisata Instagramable di Puncak Bogor yang Wajib Dikunjungi
Kanada Melaju Keperempat Final Copa America 2024
Imbang dengan Chile, Kanada Melaju Keperempat Final Temani Argentina di Copa America 2024
makan apa malam ini
Makan Apa Malam Ini? Ini Jawabannya!
Fitur Duet TikTok
Cara Membuat Video Bersama dengan Fitur Duet di TikTok
Berita Lainnya

1

Gelombang Protes di Kenya: Tolak Kenaikan Pajak Demi Lunasi Utang IMF

2

Penuh Drama, Jeman Vs Denmark Berakhir 2-0 di Euro 2024

3

Swiss Melaju ke Perempat Final Euro 2024 Setelah Singkirkan Italia 2-0

4

Chile Vs Kanada Copa America 2024 Adu Taktik Menuju Perempat Final

5

Tyronne del Pino, Pemain Asing Persib Yang Terbuang Kini Mulai Dilirik Bojan Hodak
Headline
Manchester United Incar Matthijs De Ligt
Manchester United Incar Matthijs De Ligt Dari Bayern Munich
Jeman Vs Denmark Berakhir 2-0 di Euro 2024
Penuh Drama, Jeman Vs Denmark Berakhir 2-0 di Euro 2024
Swiss Melaju ke Perempat Final Euro 2023
Swiss Melaju ke Perempat Final Euro 2024 Setelah Singkirkan Italia 2-0
Chile Vs Kanada Copa America 2024
Chile Vs Kanada Copa America 2024 Adu Taktik Menuju Perempat Final