Berikut Cara Akses Chatbot Pemilu 2024, Jangan Sampai Ketinggalan!

chatbot Pemilu 2024
(Youtube KPU RI)

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Pemilu 2024 di Indonesia menjadi peristiwa besar yang menentukan arah politik dan kepemimpinan negara. Dalam rangka mempermudah akses informasi seputar Pemilu 2024, Komisi Pemilihan Umum (KPU) menyediakan layanan chatbot pemilu 2024 yang dapat kita akses melalui aplikasi WhatsApp.

Dengan nomor 08112024214, masyarakat dapat dengan mudah memperoleh berbagai informasi terkait Pemilu 2024. Melansir berbai sumber, artikel ini akan memberikan panduan lengkap mengenai cara memanfaatkan layanan chatbot Pemilu 2024 dari KPU.

Cara Menggunakan

1. Buka Aplikasi WhatsApp di Ponsel Pribadi

Pastikan membuka aplikasi WhatsApp di ponsel pribadi, karena layanan chatbot ini tidak dapat diakses melalui desktop PC.

2. Kirim Pesan ke Nomor KPU

Klik “Kirim Pesan” dalam tampilan awal aplikasi WhatsApp. Masukkan nomor 08112024214, dan layar aplikasi akan menampilkan akun “Komisi Pemilihan Umum.”

3. Mulai Percakapan

Klik “Chat” dan tuliskan pesan yang ingin kamu sampaikan kepada KPU. Misalnya, “Halo, saya mau bertanya.”

4. Tanggapi Permintaan Chatbot

Setelahnya, layar aplikasi akan menampilkan permintaan “Silahkan ketik Menu untuk mendapatkan informasi.” Berikan balasan sesuai yang chatbot Pemilu minta.

5. Sambutan dari Chatbot

Chatbot Pemilu 2024 akan menyambutmu dengan pesan panjang, “Halo Teman Pemilih Selamat Datang di Layanan Virtual Komisi Pemilihan Umum. Perkenalkan saya adalah si Sura Sulu Maskot Pemilu Tahun 2024 akan membantu Anda menyampaikan informasi seputar Pemilu 2024.”

BACA JUGA: 2 Cara Cek DPT Pemilu 2024 Secara Online

6. Pilihan Menu

Bersamaan dengan pesan tersebut, Chatbot Pemilu 2024 juga akan melampirkan “Pilihan Menu” yang mencakup:

  • (1) Hari Pemungutan Suara
  • (2) Syarat Menjadi Pemilih
  • (3) Jenis Daftar Pemilih
  • (4) Cek Daftar Pemilih
  • (5) Pilihan Pemilu 2024
  • (6) Partai Politik Pemilu
  • (7) Daftar Calon Tetap
  • (8) Cara Pindah Memilih
  • (9) Cara Gunakan Hak Pilih
  • (10) Kampanye

7. Pilih Informasi

Setelah memilih satu informasi dari daftar menu, kamu akan melihat penjelasan dari Chatbot dalam layar ponsel. Jika ingin mencoba menu lain, kamu dapat memilih opsi “Menu Utama.”

8. Menu Utama

Opsi “Menu Utama” memungkinkanmu kembali ke halaman awal dan memilih kategori informasi lainnya.

Dengan langkah-langkah tersebut, masyarakat dapat dengan mudah memanfaatkan layanan chatbot Pemilu 2024 dari KPU untuk mendapatkan informasi yang beragam seputar Pemilu 2024.

 

(Kaje/Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
hujan es guyur depok
Hujan Es Guyur Depok, BMKG Beri Penjelasan
Virus West Nile Serang Israel 153 Kasus, 11 Kemat-Cover
Virus West Nile Serang Israel: 153 Kasus, 11 Kematian
Notifikasi Khusus
Cara Mengubah Suara Notifikasi Khusus untuk Setiap Aplikasi
Polda Jabar Hadirkan Guru Besar Universitas Pancasila Sebagai Saksi Ahli
Polda Jabar Hadirkan Guru Besar Universitas Pancasila Sebagai Saksi Ahli Praperadilan Pegi Setiawan
Roket China Lepas Landas dan Meledak
Tak Sengaja Terbang, Roket China Lepas Landas dan Meledak
Berita Lainnya

1

Tyronne del Pino, Pemain Asing Persib Yang Terbuang Kini Mulai Dilirik Bojan Hodak

2

Penuh Drama, Jeman Vs Denmark Berakhir 2-0 di Euro 2024

3

Segini Anggaran Belanja Persib Bandung Jelang Liga 1 2024/2025

4

Swiss Melaju ke Perempat Final Euro 2024 Setelah Singkirkan Italia 2-0

5

Gelombang Protes di Kenya: Tolak Kenaikan Pajak Demi Lunasi Utang IMF
Headline
Kunci Data PDNS Brain Chiper
Beri Kunci Data PDNS, Brain Chiper Layangkan Catatan Serius untuk Pemerintah
Pusat Berperan Besar Untuk Kemajuan Kota Tidore
Pusat Berperan Besar Untuk Kemajuan Kota Tidore Kepulauan, Samada Solusinya
penipuan lowongan kerja Hacker PDNS Janji Bagikan Kunci
Tepati Janji, Brain Chiper Berikan Kunci Data PDNS Gratis!
Jadwal Perempat Final Copa America 2024
Jadwal Perempat Final Copa America 2024