Argentina U17 Fokus Hadapi Jerman U17 di Semifinal Piala Dunia U17

Argentina U17
Foto: Pelatih Argentina U-17, Diego Placente di Lapangan Saraga ITB (Dok. LOC WCU17/BRY).

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Pelatih Argentina U-17, Diego Placente rupanya tak ingin terburu-buru untuk memikirkan gelar juara di ajang Piala Dunia U-17 2023. Berjumpa raksasa UEFA, yaitu Jerman U-17, Diego Placente lebih berhati-hati dalam menyiapkan rencana.

Diego Placente merasa, kemrnangan besar atas Brasil di babak 8 besar tak menjadikan timnya jemawa. Justru kata Diego, Claudio Echeverri cs tetap merendah dengan mengatakan timnya belum memikirkan tentang juara Piala Dunia U-17 edisi ini.

Bisa mencapai babak semifinal dinilainya merupakan langkah penting bagi timnya. Oleh sebab itu, Diego mengaku perlu memikirkan matang-matang untuk mengambil keputusan di laga melawan Jerman U-17 di empat besar nanti.

“Kami belum memikirkan juara sejauh ini. Kami menyadari bahwa kami telah mengambil langkah penting setelah melewati babak perempat final. Pertandingan melawan Jerman akan sulit karena tim yang tersisa di turnamen ini semuanya kuat,” kata Diego dalam siaran pers yang diterima.

Bagi Diego, terlalu dini untuk Argentina U-17 memikirkan gelar juara di babak semifinal. Pasalnya, Argentina U-17 akan menghadapi laga sangat berat kontra Jerman U-17 yang sama-sama diunggulkan menjadi juara.

“Kami fokus untuk tidak memikirkan juara terlalu awal dan fokus memikirkan pertandingan berikutnya. Akan tiba pada waktunya kami akan memikirkan bagaimana saatnya kami harus juara,” tegas Placente kemudian.

BACA JUGA: Piala Dunia U17, Jerman Amankan Tiket ke 8 Besar, Wueck Akui Anak Asuhnya Keletihan

Menghadapi Jerman di babak selanjutnya, mantan pemain Bayern Leverkusen itu mengatakan dirinya tidak bisa memberikan banyak komentar. Tapi dia menegaskan jika sudah mengetahui bagaimana gaya permainan calon lawannya tersebut.

“Saya tidak mengamati banyak permainan Jerman, karena fokus kami adalah satu per satu dahulu di tiap pertandingan yang akan dihadapi. Jadi saya tidak bisa memberikan banyak komentar, tapi saya tahu kurang lebih bagaimana Jerman bermain, meskipun tidak banyak,” tambahnya.

Apabila Argentina U-17 mampu mengalahkan Jerman U-17, ini merupakan pencapaian tertinggi di ajang Piala Dunia U-17. Argentina U-17 sendiri belum pernah mampu menembus babak final di Piala Dunia U-17. Pencapaian terbaik mereka sejauh ini adalah empat besar pada lima perhelatan Piala Dunia U-17 di 1991, 1993, 2001, 2003, dan 2013.

 

(Rf/Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Timnas Kosta Rika
Prediksi Timnas Kosta Rika vs Timnas Paraguay matchday terakhir Grup D Copa America 2024
Timnas Brasil
Prediksi Timnas Brasil vs Timnas Kolombia Matchday Terakhir Grup D Copa America 2024
Makanan Penutup
8 Rekomendasi Makanan Penutup di Acara Ulang Tahun
Telaga Warna Puncak
Telaga Warna Puncak Wisata Bogor yang Terapit Bukit 1.400 Mdpl
Ombak Laut Ancol
Ombak Laut Ancol Jadi Restoran Favorit Warga Jakarta
Berita Lainnya

1

Penuh Drama, Jeman Vs Denmark Berakhir 2-0 di Euro 2024

2

Tyronne del Pino, Pemain Asing Persib Yang Terbuang Kini Mulai Dilirik Bojan Hodak

3

Segini Anggaran Belanja Persib Bandung Jelang Liga 1 2024/2025

4

Gelombang Protes di Kenya: Tolak Kenaikan Pajak Demi Lunasi Utang IMF

5

Hasil Portugal vs Slovenia Euro 2024: Selecao das Quinas Menang Adu Penalti
Headline
Doa Nabi Adam
Keutamaan Doa Nabi Adam, Sumber Kekuatan Umat Muslim
Grup D Euro 2024 Semakin Ketat
Hasil Belanda vs Rumania Euro 2024, Menang Telak 3-0 De Oranje ke Perempat Final
Bojan Hodak dan Goran Paulic di Perayaan Pawai Persib Juara. (RF/Teropongmedia)
Kebersamaan Goran Paulic dan Persib Bandung Resmi Berakhir
penipuan lowongan kerja Hacker PDNS Janji Bagikan Kunci
Hacker PDNS Janji Bakal Bagikan Kunci Data Gratis