Ridwan Kamil Fokus Menangkan Partai Golkar di Pemilu 2024

Gubernur Jawa Barat (Jabar) M Ridwan Kamil. (foto: Antara)

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Gubernur Jawa Barat (Jabar) Ridwan Kamil menyatakan, dirinya fokus terhadap pemenangan Partai Golkar di Pemilu 2024.

“Pokoknya karena saya sudah berlabuh ke partai, fokus memenangkan partai dulu di (Pemilu) 2024,” kata Ridwan Kamil, di Kota Bandung, Jumat.

Dia mengatakan, hal tersebut dilakukan agar suara Partai Golkar di Jawa Barat bisa meningkat pesat, baik di Jawa Barat atau di tingkat nasional.

“Supaya suara Golkar di Jabar bisa membaik, di nasional membaik, kan saya bawa rombongan tidak hanya Jawa Barat,” kata dia.

BACA JUGA: Jusuf Kalla: Jangan Jadikan Masjid sebagai Tempat Kampanye Politik!

Dia juga akan melakukan berbagai upaya agar generasi muda saat ini menjadi melek politik.

“Tapi generasi-generasi muda yang bisa dipengaruhi dengan cara inspiratif dan positif, karena politik itu mulia untuk memperbaiki sesuatu yang kita anggap kurang baik menjadi lebih baik oleh keputusan-keputusan,” kata dia.

Ridwan Kamil menegaskan belum memikirkan langkah politiknya ke depan seusai mendeklarasikan bergabungnya dengan Partai Golkar dan ramai digadang-gadang maju sebagai Calon Gubernur DKI Jakarta.

“Pilihan-pilihan itu banyak, Jawa Barat juga baik, DKI survei bagus. Tapi keputusan tidak sekarang, tapi apapun yang diarahkan sesuai kondisi, potensi pasti dipertimbangkan,” kata dia.

(Dist)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Pemprov Jabar Intensifkan Kinerja Cisert
Buntut Hacker PDNS Kominfo, Pemprov Jabar Intensifkan Kinerja Cisert
Alberto Rodriguez
Alberto Rodriguez dan Ciro Alves Diisukan Pergi dari Persib, Umuh Muchtar Beri Jawaban
To All the Guys Who Loved Me-2
Cara Menonton To All the Guys Who Loved Me di VIU!
Tangisan emosi Ronaldo
Emosi Terpendam Ronaldo Meledak! "Saat-saat yang tak dapat dijelaskan, Vamos dar tudo!"
perempat final euro 2024
Portugal vs Prancis, Ini 6 Negara Lolos Perempat Final Euro 2024
Berita Lainnya

1

Penuh Drama, Jeman Vs Denmark Berakhir 2-0 di Euro 2024

2

Tyronne del Pino, Pemain Asing Persib Yang Terbuang Kini Mulai Dilirik Bojan Hodak

3

Segini Anggaran Belanja Persib Bandung Jelang Liga 1 2024/2025

4

Jangan Yalla Shoot, Ini Link Streaming Portugal Vs Slovenia Babak 16 Besar Euro 2024

5

Gelombang Protes di Kenya: Tolak Kenaikan Pajak Demi Lunasi Utang IMF
Headline
Eskalator di Mal PVJ Bandung
Remaja Terjepit Eskalator di Mal PVJ Bandung, Alami Patah Tulang
Uruguay Singkirkan Amerika Serikat dari Copa America 2024
Uruguay Singkirkan Amerika Serikat dari Copa America 2024, Skor 1-0
Hasil Portugal vs Slovenia Euro 2024
Hasil Portugal vs Slovenia Euro 2024: Selecao das Quinas Menang Adu Penalti
ilmuan jepang
Ngeri, Ilmuwan Jepang Ciptakan Robot Pakai Kulit Hidup Manusia