Cara Menghapus Tag yang Aneh-aneh di Aplikasi Get Contact

Aplikasi Get Contact
(Medcom)

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Aplikasi Get Contact adalah sebuah aplikasi yang berguna untuk mendeteksi nomor telepon asing. Namun tidak jarang fiturnya disalahgunakan. Banyak pengguna yang mengalami tag aneh-aneh pada nomor HP mereka. Sehingga seringkali menciptakan rasa tidak nyaman dan bahkan berisiko terhadap privasi.

Di artikel ini, kami akan membahas dengan rinci cara menghapus dan menyembunyikan tag di aplikasi Get Contact untuk memastikan pengalaman pengguna yang lebih aman dan nyaman. Simak dalam artikel ini untuk mengetahuinya!

Hapus Tag

Meskipun aplikasi ini dapat memberikan peringatan terkait nomor HP yang mencurigakan, fitur tag dari pengguna lain sering kali rentan terhadap penyalahgunaan. Bagaimana cara menghapusnya? Simak langkah-langkahnya di bawah ini.

  • Buka aplikasi Get Contact.
  • Pilih menu ‘Tag Saya’ dan klik ‘Tampilkan lebih banyak.’
  • Temukan tag yang ingin dihapus.
  • Geser ke kiri pada bagian tag yang bersangkutan.
  • Tunggu hingga muncul ikon sampah.
  • Klik ikon sampah dan pilih alasan menghapusnya.
  • Klik ‘Report’ dan konfirmasi dengan ‘OK.’

Menyembunyikan Tag

Selain menghapus tag secara langsung, pengguna juga dapat menyembunyikan semua tag dengan membuat akun Get Contact dalam mode private. Berikut langkah-langkahnya.

  • Buka aplikasi Get Contact di HP.
  • Klik ‘Menu Lainnya/Others’ dan pilih menu ‘Pengaturan/Settings.’
  • Klik ‘Account Settings’ dan pilih ‘Private Mode Settings.’
  • Pilih ‘Anonymous GetContact Member.’
  • Selesai.

Fitur ini umumnya hanya tersedia untuk pengguna Get Contact Premium, sebuah akun berbayar. Alternatif lain yang dapat kamu gunakan secara gratis adalah menonaktifkan akun sementara atau ‘freeze.’ Bagaimana caranya?

BACA JUGA: Akun Instagram Kena Banned Bisa Balik Lagi Melalui Cara Jitu Ini!

Menonaktifkan Akun Sementara

  • Buka aplikasi Get Contact di HP.
  • Klik ‘Menu Lainnya/Others’ dan pilih menu ‘Pengaturan/Settings.’
  • Klik ‘Account Settings’ dan pilih ‘Manage Accounts.’
  • Klik ‘Freeze.’
  • Selesai.

Kedua cara di atas dapat kamu terapkan dengan mudah, dan pengguna dapat memilih sesuai dengan kebutuhan mereka. Jadi, tidak perlu khawatir lagi jika ada tag aneh di kontakmu. Semua bisa diatasi dengan mudah melalui langkah-langkah yang sederhana.

 

(Kaje/Usamah)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Timnas Brasil
Prediksi Timnas Brasil vs Timnas Kolombia Matchday Terakhir Grup D Copa America 2024
Makanan Penutup
8 Rekomendasi Makanan Penutup di Acara Ulang Tahun
Telaga Warna Puncak
Telaga Warna Puncak Wisata Bogor yang Terapit Bukit 1.400 Mdpl
Ombak Laut Ancol
Ombak Laut Ancol Jadi Restoran Favorit Warga Jakarta
Porta Potty
Dibalik Glamor Dubai, Ada Fenomena Porta Potty yang Menjijikan!
Berita Lainnya

1

Penuh Drama, Jeman Vs Denmark Berakhir 2-0 di Euro 2024

2

Tyronne del Pino, Pemain Asing Persib Yang Terbuang Kini Mulai Dilirik Bojan Hodak

3

Segini Anggaran Belanja Persib Bandung Jelang Liga 1 2024/2025

4

Gelombang Protes di Kenya: Tolak Kenaikan Pajak Demi Lunasi Utang IMF

5

Ngeri, Ilmuwan Jepang Ciptakan Robot Pakai Kulit Hidup Manusia
Headline
Doa Nabi Adam
Keutamaan Doa Nabi Adam, Sumber Kekuatan Umat Muslim
Grup D Euro 2024 Semakin Ketat
Hasil Belanda vs Rumania Euro 2024, Menang Telak 3-0 De Oranje ke Perempat Final
Bojan Hodak dan Goran Paulic di Perayaan Pawai Persib Juara. (RF/Teropongmedia)
Kebersamaan Goran Paulic dan Persib Bandung Resmi Berakhir
penipuan lowongan kerja Hacker PDNS Janji Bagikan Kunci
Hacker PDNS Janji Bakal Bagikan Kunci Data Gratis