Ada Komunikasi yang Terjalin Antara Persib dengan Nadeo Argawinata

Dua Kiper Muda Belum Dapat Kesempatan Bermain
Pelatih kiper Persib Luizinho Passos (Foto: RF/Teropongmedia)

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Pelatih kiper Persib Bandung, Luizinho Passos mengakui sudah menjalin komunikasi dengan sejumlah kiper hebat di Indonesia. Satu diantaranya Nadeo Argawinata.

Komunikasi tersebut diakui Luizinho Passos bukan untuk mengajak memperkuat Persib Bandung, melainkan untuk menjaga silaturahmi dengan mantan anak asuhnya saat masih tergabung di tim Borneo FC Samarinda.

Selain Nadeo Argawinata, Luizinho Passos juga kerap menjalin komunikasi dengan eks kiper Borneo FC lainnya saperti Gianluca Pandeynuwu yang kini membela Persis Solo dan kiper berpengalaman, M. Ridho yang saat ini menjadi bagian dari skuat Bali United.

Meski saat ini sudah tidak menjadi bagian tim Borneo FC Samarinda, pria asal Brasil itu tetap merawat koneksinya dengan mantan anak asuhnya. Apalagi samasa bekerja di staf kepelatihan Borneo FC, Luiz mendapatkan banyak kesan menarik dan tak terlupakan saat memoles ketiganya.

BACA JUGA: Cara Bojan Hodak Persiapkan Persib Hadapi Borneo FC, Ferdiansyah Terpacu Jadi Mesin Gol

“Saya selalu berkomunikasi dengan baik dengan semua kiper yang pernah bekerja bersama saya. Nadeo adalah teman saya, dia kiper yang bagus, kiper dari timnas dan berada di level tertinggi,” kata dia, Senin (16/10/2023).

“Saya juga terkadang berkomunikasi dengan Ridho dan Gianluca, semua kiper yang pernah bekerja bersama saya punya hubungan yang bagus,” lanjutnnya.

Jelang hadapi Borneo FC Samarinda di pekan ke-16 Liga 1 2023/2024, Luizinho Passos merasa laga tersebut amatlah emosional baginya. Selain banyaknya kenangan manis, Borneo FC Samarinda merupakan tim pertamanya saat berkarir di sepak bola Indonesia.

Pria asal Brasil itu juga menaruh rasa hormat tinggi kepada Borneo FC Samarinda yang sangat menerima dengan baik sejak dirinya gabung pertama kali. Apalagi keberadaan petinggi Borneo FC Samarinda, Nabil Husein menjadi salah satu pelecut semangatnya untuk memberikan kemampuan terbaik kepada tim Pesut Etam.

“Itu tidak masalah. Tapi tentu senang bisa kembali ke Borneo dan bertemu bos Nabil karena saya berada di sana selama tiga tahun. Ini klub pertama saya di Indonesia,” kata pelatih yang dikenal akrab dengan Bobotoh itu.

BACA JUGA: Jelang Duel Panas vs Borneo FC, Persib Patut Waspadai Ambisi Besar Wiljan Pluim

Meski demikian, Luiz tetap profesional dalam menjalankan tugasnya saat ini. Ia memastikan, akan melupakan sementara kenangan indah bersama Borneo FC Samarinda demi mematangkan persiapan para penjaga gawang dalam menatap duel tersebut.

“Sekarang saya di Bandung, saya sekarang sudah empat tahun di sini. Saya menaruh respek yang tinggi terhadap Borneo tapi sekarang saya sudah jadi bagian dari Persib.”tutup pelatih berbadan kekar tersebut.

(RF/Masnur)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
pembuatan patung GWK-1
Fakta Menarik Pembuatan Patung GWK Bali, Libatkan 1.000 Pekerja
UNHCR Indonesia
Kemlu Peringatkan Para Pengungsi di UNHCR Indonesia untuk Menghormati Aturan Hukum
Alasan Bojan Hodak Belum Hadir
Ini Alasan Bojan Hodak Belum Hadir di Sesi Latihan
Festival Serba Tahu
Festival Serba Tahu, Hadir di Cihampelas Walk
Umuh Muchtar Pastikan Persib Datangkan Pemain Asing Baru
Negosiasi Masih Berjalan, Umuh Muchtar Pastikan Persib Datangkan Pemain Asing Baru
Berita Lainnya

1

Penuh Drama, Jeman Vs Denmark Berakhir 2-0 di Euro 2024

2

Tyronne del Pino, Pemain Asing Persib Yang Terbuang Kini Mulai Dilirik Bojan Hodak

3

Segini Anggaran Belanja Persib Bandung Jelang Liga 1 2024/2025

4

Gelombang Protes di Kenya: Tolak Kenaikan Pajak Demi Lunasi Utang IMF

5

Swiss Melaju ke Perempat Final Euro 2024 Setelah Singkirkan Italia 2-0
Headline
Jokowi Backup Semua Data Nasional
Instruksi Jokowi, Backup Semua Data Nasional!
Cody Gakpo Man of the Match Belanda vs Rumania
Cody Gakpo: Man of the Match Belanda vs Rumania Euro 2024
Ribuan Buruh se-Jabodetabek Bakal Unjuk Rasa
Ribuan Buruh se-Jabodetabek Unjuk Rasa di Depan Istana Negara
De Ligt Merapat ke Manchester United
Dapat Diskon dari Bayern Munchen, De Ligt Merapat ke Manchester United?