Oknum Paspampres Diduga Habisi Warga Aceh, Begini Kronologisnya

oknum paspampres
ilustrasi jasad (Freepik)

Bagikan

JAKARTA,TM.ID: Seorang pria berinisial IM (25) tewas diduga menjadi korban penganiayaan dan penyekapan yang dilakukan oknum Paspampres Prama RM.

Kronologis dalam cuitan Twitter @masawep08, pelaku penculikan ada tiga orang. Pelaku langsung membawa pergi korban menggunakan mobil, Sabtu (12/8/2023), di Ciputat Timur, Tangerang Selatan, sekitar pukul 19.00 – 20.00 WIB.

Saat penganiayaan korban asal Aceh tersebut, pelaku mengirimkan video dan menelepon keluarga yang lain.

BACA JUGA: Viral, Video Penyekapan dan Penyiksaan Diduga Dilakukan Oknum TNI

Keluarga korban diminta untuk menjemput IM. Namun, setelah mengirimkan kabar tersebut, korban tidak bisa dihubungi lagi.

Lantas, keluarga langsung melaporkan kejadian tersebut ke Polda Metro Jaya, dua hari pasca kejadian.

Dalam keterangan itu, juga IM diminta membayar oleh pelaku sebesar Rp 50 juta. IM pun menghubungi adiknya melalui panggilan telepon  dan memohon memberikan uang dengan nominal tersebut.

Pelaku yang diduga adalah Paspampres itu mendesak keluarga agar segera mengirim tebusan uang Rp 50 juta.

“Pelaku diduga oknum Paspampres ini mengirimkan video ke keluarga agas segera mentransfer uang sebesar 50 juta,” cuit @masawep08.

Penyiksaan dan Penyekapan Viral Diduga Dilakukan Oknum Paspampres

Diberitakan sebelumnya, viral video penganiayaan dan penyiksaan yang diduga dilakukan oleh oknum paspampres di dalam sebuah mobil.

Video viral itu juga diunggah oleh akun Instagram Anggota DPR RI, Ahmad Syahroni. Dalam videonya, seorang pria yang sedang terjongkok mendapatkan cambukan hingga beberapa kali di dalam mobil oleh seseorang.

Korban nampak terlihat kesakitan dan berteriak-teriak karena tak kuasa menahan rasa sakit dari cambukan. Badan korban terlihat ruam dan berdarah- darah setelah dianiaya.

Dalam keterangan Ahmad Sahroni, pria yang dianiaya dikabarkan berakhir meninggal dunia.

“Berakhir Meninggal , sedih banget..,” tulis keterangan Ahmad Sahroni.

 

 

(Saepul/Usamah)

 

 

 

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Pembuatan Patung GWK-2
Makna dan Filosofi Pembuatan Patung GWK!
Kolombia 1-1 Brasil Copa America 2024
Ditahan Imbang Kolombia 1-1 Brasil Bertemu Uruguay pada Perempat Final Copa America 2024
Pemkot Bandung tetap Cari Alternatif Pengelolaan Sampah
Pemkot Bandung tetap Cari Alternatif Pengelolaan Sampah, Selain TPPAS Legok Nangka
Korban Bencana Longsor Tasikmalaya
Korban Bencana Longsor Tasikmalaya Dapatkan Bantuan Pemerintah
bank bjb Banking Service Excellence 2024
bank bjb Raih Penghargaan Banking Service Excellence 2024
Berita Lainnya

1

Penuh Drama, Jeman Vs Denmark Berakhir 2-0 di Euro 2024

2

Tyronne del Pino, Pemain Asing Persib Yang Terbuang Kini Mulai Dilirik Bojan Hodak

3

Segini Anggaran Belanja Persib Bandung Jelang Liga 1 2024/2025

4

Gelombang Protes di Kenya: Tolak Kenaikan Pajak Demi Lunasi Utang IMF

5

Swiss Melaju ke Perempat Final Euro 2024 Setelah Singkirkan Italia 2-0
Headline
Cody Gakpo Man of the Match Belanda vs Rumania
Cody Gakpo: Man of the Match Belanda vs Rumania Euro 2024
Ribuan Buruh se-Jabodetabek Bakal Unjuk Rasa
Ribuan Buruh se-Jabodetabek Unjuk Rasa di Depan Istana Negara
De Ligt Merapat ke Manchester United
Dapat Diskon dari Bayern Munchen, De Ligt Merapat ke Manchester United?
BWF Zhang Zhi Jie
BWF Buka Suara Soal Insiden Meninggalnya Zhang Zhi Jie