Dua Mobil Rusak Terbawa Longsor di Cisarua Bogor

(Antara)

Bagikan

BOGOR,TM.ID: Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Bogor, Jawa Barat, mengatakan dua unit mobil rusak akibat terbawa longsor di Desa Kopo Kecamatan Cisarua Kabupaten Bogor, Jumat (30/12/2022).

“Akibat hujan dengan intensitas tinggi mengakibatkan tembok penahan tanah longsor,” kata Staf Kedaruratan dan Logistik BPBD Kabupaten Bogor, Jalaludin.

Jalaludin mengatakan, peristiwa itu terjadi sekitar pukul 07.00 WIB saat cuaca sedang hujan dengan intensitas sedang.

BACA JUGA: Sambut Tahun Baru, LRT Palembang Tambah Jam Operasional

Tembok dengan panjang 10 meter dan tinggi 5 meter longsor sehingga membuat dua unit mobil di atasnya ikut terbawa.

Dalam kejadian ini, dua rumah warga dengan dua KK/empat jiwa terdampak longsoran. Kerusakan kedua rumah itu terjadi pada bagian garasi, dapur dan kamar jebol dengan panjang 8 meter dan tinggi 3 meter.

Jalaludin mengatakan, tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini.

“Untuk kendaraan roda empat sudah dievakuasi,” ujar Jalaludin.

Sementara, Kepala Pelaksana BPBD Kabupaten Bogor, Yani Hassan, mengimbau masyarakat agar tetap waspada selama cuaca ekstrem pada momentum pergantian tahun.

Sementara, Kepala Pelaksana BPBD Kabupaten Bogor, Yani Hassan mengimbau masyarakat agar tetap waspada selama cuaca ekstrem pada momentum pergantian tahun.

Saat kini tersedia delapan titik pos pengamanan kesiapsiagaan bencana, untuk mengantisipasi terjadinya bencana di tengah cuaca ekstrem. Delapan titik itu tersebar di Cibinong, Babakanmadang, Bojonggede, Klapanunggal, Jonggol dan Gadog Ciawi.

“Beberapa hal yang bisa dilakukan yaitu, kenali lingkungan mulai dari hal kecil seperti saluran air yang berpotensi menyebabkan banjir, meningkatkan kewaspadaan jika terjadi hujan lebih dari tiga jam berturut-turut, karena di Kabupaten Bogor terdapat wilayah zona rawan bencana yang tersebar di 24 kecamatan dan 48 desa,” kata Yani.

(Agung)

 

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
bank bjb Banking Service Excellence 2024
bank bjb Raih Penghargaan Banking Service Excellence 2024
Elkan Baggott Skuad Ipswich Liga Primer Inggris
Bek Timnas Indonesia Elkan Baggott Masuk Skuad Ipswich untuk Liga Primer Inggris
Suami di Tagerang Tega Bakar Istrinya
Miris! Suami di Tagerang Tega Bakar Istrinya Sendiri, Ini Penyebanya
Kejahatan Israel di Gaza Terbongkar Lewat Investig-Cover
Investigasi PBB Bongkar Kejahatan Israel di Gaza
Marteen Paes
Maarten Paes, Calon Kiper Timnas Indonesia Setim dengan Messi di MLS All-Stars 2024
Berita Lainnya

1

Penuh Drama, Jeman Vs Denmark Berakhir 2-0 di Euro 2024

2

Tyronne del Pino, Pemain Asing Persib Yang Terbuang Kini Mulai Dilirik Bojan Hodak

3

Segini Anggaran Belanja Persib Bandung Jelang Liga 1 2024/2025

4

Gelombang Protes di Kenya: Tolak Kenaikan Pajak Demi Lunasi Utang IMF

5

Hasil Portugal vs Slovenia Euro 2024: Selecao das Quinas Menang Adu Penalti
Headline
Cody Gakpo Man of the Match Belanda vs Rumania
Cody Gakpo: Man of the Match Belanda vs Rumania Euro 2024
Ribuan Buruh se-Jabodetabek Bakal Unjuk Rasa
Ribuan Buruh se-Jabodetabek Unjuk Rasa di Depan Istana Negara
De Ligt Merapat ke Manchester United
Dapat Diskon dari Bayern Munchen, De Ligt Merapat ke Manchester United?
BWF Zhang Zhi Jie
BWF Buka Suara Soal Insiden Meninggalnya Zhang Zhi Jie