4 Daftar Anime yang akan Tayang di Tahun 2023

4 Daftar Anime yang akan Tayang di Tahun 2023
Kimetsu No Yaiba. (ufotable)

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Berikut 4 Daftar Anime yang akan Tayang di Tahun 2023, mungkin salah satunya adalah kesukaanmu.

Memulai tahun 2023, beberapa anime terbaik sudah antri berjajar untuk menyapa para anime lovers di Indonesia. Salah satunya Tokyo Revengers Season 2 dan Vinland Saga Season 2 yang sudah tayang di awal Januari 2023 ini.

Selain itu, masih ada ratusan serial anime lain yang rilis di tahun ini. Anime-anime ini didistribusikan ke seluruh dunia melalui platform online hampir pada waktu yang bersamaan.

Lantas, anime apa saja yang paling ditunggu penayangannya? Untuk Anime Lovers yang sedang mengikuti trennya, berikut daftar anime populer yang paling ditunggu di tahun 2023.

4 Daftar Anime yang akan Tayang di Tahun 2023

1. Attack on Titan (Season 4 Part 3)

Attack on Titan adalah salah satu serial anime dengan tema dark-fantasy yang sangat terkenal. Serial anime ini mengungkap banyak misteri tentang para Titan dan pada bagian akhir akan menggambarkan apa yang terjadi pada sang protagonis, Eren Yeager.

4 Daftar Anime yang akan Tayang di Tahun 2023
Attack-on-titan. (mainmain.id)

Tahun ini Attack on Titan memasuki season keempat. Sebelumnya, tiga season pertama yang terdiri dari 59 episode dibuat oleh Wit Studio dari tahun 2013 hingga 2019. Sementara musim keempat digarap oleh Mappa dan dimulai pada akhir tahun 2022.

Setelah 28 episode antara tahun 2020 dan 2022, Attack on Titan (Season 4 Part 3) direncanakan rilis pada 2023.

2. Jujutsu Kaisen (Season 2)

Jujutsu Kaisen menjadi salah satu anime yang sukses besar baru-baru ini. Serial ini diadaptasi dari manga dark-fantasy berjudul sama yang terbit di Weekly Shonen Jump.

4 Daftar Anime yang akan Tayang di Tahun 2023
jujutsu kaisen. (Novazenn)

Musim pertama Jujutsu Kaisen terdiri atas 24 episode dan rilis pada tahun 2020 dan 2021. Lalu diikuti dengan film anime berjudul Jujutsu Kaisen 0 yang rilis pada akhir tahun 2021. Musim kedua Jujutsu Kaisen masih mengisahkan protagonis Yuji Itadori dan berfokus pada gurunya serta penyihir terkuat bernama Satoru Gojo.

Jujutsu Kaisen (Season 2) tayang pada Juli 2023.

3. Rurouni Kenshin: Meiji Swordsman Romantic Story

Beberapa seri klasik telah dibuat ulang sebagai versi baru dengan kualitas tinggi, salah satunya adalah Rurouni Kenshin: Meiji Swordsman Romantic Story.

4 Daftar Anime yang akan Tayang di Tahun 2023
rurouni kenshin (LIDEN Films)

Karya petualangan bertema samurai ini pertama kali tayang pada tahun 1996 dengan 94 episode. Kini, di tangan seniman manga Nobuhiro Watsuki dan teknologi animasi mutakhir, Rurouni Kenshin akan dibangun kembali dari episode pertama.

Versi mutakhir Rurouni Kenshin: Meiji Swordsman Romantic Story akan rilis pada 2023.

4. Demon Slayer: Kimetsu no Yaiba (Season 3)

Dalam beberapa tahun terakhir, Demon Slayer: Kimetsu no Yaiba telah menarik banyak perhatian dari pecinta manga maupun anime di seluruh dunia.

Serial anime dark-fantasy ini memulai season pertamanya dengan 26 episode di tahun 2019, disusul sekuel anime movie Mugen Train Arc di tahun 2020, dan season kedua Entertainment District Arc dengan 11 episode pada tahun 2021.

Season ketiga berjudul Swordsmith Village Arc dijadwalkan tayang pada musim semi 2023. Season ketiga mengisahkan Tanjiro dan kelompoknya yaitu Nezuko, Zenitsu dan Inosuke, serta memperkenalkan lebih banyak karakter Hashira dan dua belas iblis Kizuki yang lebih kuat.

Demon Slayer: Kimetsu no Yaiba (Season 3) tayang pada April 2023.

(aziz/usamah)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
manfaat-minum-susu-sebelum-tidur-fakta-atau-sekadar-mitos-0-alodokter
5 Manfaat Minum Susu Sebelum Tidur untuk Kesehatan
Virus West Nile
Gejala, Penularan dan Pencegahan Virus West Nile yang Mewabah di Israel
mahasiswi ITB
Mahasiswi ITB Curi Perhatian dengan Video Claymation 'The Layers'
Film Janji Darah
Film Horor 'Janji Darah' Siap Tayang: Utang yang Berujung Teror!
Merekam Layar Mac
Cara Mudah Merekam Layar di Mac tanpa Aplikasi Tambahan
Berita Lainnya

1

Tyronne del Pino, Pemain Asing Persib Yang Terbuang Kini Mulai Dilirik Bojan Hodak

2

Penuh Drama, Jeman Vs Denmark Berakhir 2-0 di Euro 2024

3

Segini Anggaran Belanja Persib Bandung Jelang Liga 1 2024/2025

4

Swiss Melaju ke Perempat Final Euro 2024 Setelah Singkirkan Italia 2-0

5

Gelombang Protes di Kenya: Tolak Kenaikan Pajak Demi Lunasi Utang IMF
Headline
pdns dirjen aptika kominfo
Masalah PDNS Belum Tuntas, Dirjen Aptika Kominfo Mundur
EIGER Adventure Siapkan Kejutan Buy One Get One
EIGER Adventure Siapkan Kejutan Buy One Get One dan Diskon Hingga 50%
pabrik narkoba terbesar di indonesia
Polisi Ungkap Pabrik Narkoba Terbesar Indonesia di Malang, Modusnya EO
Indonesia Peringkat Pertama Buang Makanan
Indonesia Peringkat Pertama Buang Makanan di ASEAN, Kerugian Capai Rp551 Triliun!