Tim Persib Terbang ke Bali H-1 Kontra Arema FC, Milla Berani Ambil Risiko?

Pelatih Persib Luis Milla Persib vs Arema FC Stadion I Wayan Dipta Bali Laga Tandang
Pelatih Persib Luis Milla. (Foto: Istimewa)

Bagikan

BANDUNG, TM.ID: Pelatih Persib Luis Milla punya alasan tersendiri kenapa memberangkatkan timnya ke Bali dalam waktu yang mepet.

Luis Milla bersama rombongan Persib terbang ke Bali melalui Bandara Husein Sastranegara, Bandung pada Kamis siang, 6 Juli 2023.

Persib vs Arema FC akan bertanding pada Jumat 7 Juli 2023, di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, dengan kickoff pada pukul 19.00.

Pagi sebelum terbang ke Bali, Luis Milla menyajikan menu latihan ringan kepada anak asuhnya di Bandung.

Duel Persib kontra Arema FC prediksinya akan berlangsung panas karena pasukan Pangeran Biru punya target menang. Pasalnya, laga perdana Persib vs Madura United menuai hasil tak begitu memuaskan dengan skor imbang 1-1.

Luis Milla menegaskan bahwa keberangkatan H-1 berlaga merupakan hal yang wajar. Terlebih waktu perjalanan ke Bali cukup singkat.

Menurutnya, masih ada waktu istirahat yang cukup bagi anak asuhnya.

“Berangkat H-1 adalah hal biasa. Dengan pesawat, ini termasuk jarak dekat. Selain itu, pemain juga punya waktu lebih untuk beristirahat dengan keluarga di rumah. Itu hal wajar dan normal untuk berangkat di H-1,” kata Milla, Kamis (6/7/2023).

Pelatih asal Spanyol ini mengatakan, keberangkatan H-1 menjelang pertandingan, juga bisa memanfaatkan waktu untuk memaksimalkan persiapan bagi tim di Bandung.

Ia yakin pada saat tiba di Bali para pemain sudah bisa fokus ke pertandingan. Dengan persiapan maksimal di Bandung, terutama di tiga hari terakhir, timnya cukup siap untuk berlaga menghadapi pasukan Singo Edan.

“Kami tahu akan menghadapi tim bagus, dan untuk pertandingan ini, kami membawa 22 pemain,” jelasnya.

BACA JUGA: Ezra Dibikin Trauma Saat Persib Kontra Madura, Ini Tekadnya Terhadap Arema!

(Aak)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Patung Terbesar di Bali
Seni dan Simbol Patung Garuda Wisnu Kencana Bali
Puncak Sikunir
Tiket Masuk, Lokasi dan Sejarah Puncak Sikunir Wonosobo
Cara Mendaftar Ruang Guru
Cara Mendaftar dan Verifikasi Akun Ruang Guru
Cara Bikin Link Google Drive
Memahami Cara Bikin Link Google Drive, Permudah Berbagi File
Batu Bolong Canggu
Harga Tiket, Lokasi dan Daya Tarik Pantai Batu Bolong Canggu Bali
Berita Lainnya

1

Tyronne del Pino, Pemain Asing Persib Yang Terbuang Kini Mulai Dilirik Bojan Hodak

2

Penuh Drama, Jeman Vs Denmark Berakhir 2-0 di Euro 2024

3

Segini Anggaran Belanja Persib Bandung Jelang Liga 1 2024/2025

4

Swiss Melaju ke Perempat Final Euro 2024 Setelah Singkirkan Italia 2-0

5

Gelombang Protes di Kenya: Tolak Kenaikan Pajak Demi Lunasi Utang IMF
Headline
Versace adalah
Simbol Medusa pada Logo Versace, Ini Arti dan Sejarahnya
Oli Sykes drop dead
Oli Sykes Luncurkan Koleksi Fesyen Terbaru Rayakan 20 Tahun Drop Dead
Merih Demiral Euro 2024
Perayaan Gol Merih Demiral di Euro 2024 Picu Kontroversi, UEFA Turun Tangan
Michael Jackson
Michael Jackson Dilaporkan Punya Utang USD 500 Juta Ketika Meninggal