Marcus Thuram Resmi Gabung Inter Milan dengan Status Bebas Transfer

Marcus Thuram
Marcus Thuram resmi bergabung dengan Inter Milan dengan status bebas transfer pada Sabtu, (1/7/2023).(Foto:Indoposco)

Bagikan

JAKARTA,TM.ID : Marcus Thuram resmi bergabung dengan Inter Milan dengan status bebas transfer pada Sabtu, (1/7/2023).

Putra pemenang Piala Dunia 1998 Lilian Thuram tersebut menandatangani kontrak lima tahun bersama Inter yang dilaporkan bernilai 6,5 juta euro (sekitar Rp106 miliar) per musim.

Marcus mencetak 13 gol bersama Borussia Moenchengladbach di Bundesliga musim 2022/23, tetapi ia tidak memperpanjang kontraknya bersama klub Jerman itu.

“Marcus Thuram bergabung dengan Inter,” tulis Inter di situs resmi mereka yang dikutip AFP pada Sabtu.

Penyerang berusia 25 tahun itu bergabung dengan Nerazzurri setelah empat musim bersama Borussia Moenchengladbach.

BACA JUGA: Sergio Busquets Resmi Berkostum Inter Miami, Tandem Lionel Messi

Thuram akan bermain di depan bersama Lautaro Martinez setelah memilih Inter dibandingkan Paris Saint-Germain, menggantikan pemain veteran Edin Dzeko yang bergabung dengan raksasa Turki Fenerbahce pekan lalu.

Marcus lahir di Parma, di mana ayahnya bermain selama lima musim dan memenangkan Piala UEFA dan Piala Italia pada 1999 sebagai bagian dari tim bertabur bintang yang juga diperkuat Gianluigi Buffon dan Fabio Cannavaro itu.

Thuram kemungkinan masih harus bersaing dengan Romelu Lukaku untuk mendapat tempat di starting line-up Inter, karena penyerang asal Belgia itu sedang mencoba untuk bertahan di Milan meskipun masa peminjamannya dari Chelsea berakhir pekan ini.

(Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Layanan PDNS
Menkopolhukam: Pastikan Layanan PDNS Aktif Bulan Juli!
firli bahuri bareskrim (2)
Pengacara Firli Bahuri Minta Kasus Kliennya SP3, Polri: Tak Perlu Ditanggapi
film sekawan limo
Sinopsis Film Sekawan Limo, Horor Campur Komedi!
yamaha nmax mvcagiva xingtu
Motor Kembaran Yamaha Nmax, MVCagiva Xingtu 150 Seharga Honda Beat
Beasiswa Unggulan Masyarakat Berprestasi 2024
Beasiswa Unggulan Masyarakat Berprestasi 2024 Dibuka, Ini Persyaratannya!
Berita Lainnya

1

Penuh Drama, Jeman Vs Denmark Berakhir 2-0 di Euro 2024

2

Tyronne del Pino, Pemain Asing Persib Yang Terbuang Kini Mulai Dilirik Bojan Hodak

3

Segini Anggaran Belanja Persib Bandung Jelang Liga 1 2024/2025

4

Jangan Yalla Shoot, Ini Link Streaming Portugal Vs Slovenia Babak 16 Besar Euro 2024

5

Gelombang Protes di Kenya: Tolak Kenaikan Pajak Demi Lunasi Utang IMF
Headline
Eskalator di Mal PVJ Bandung
Remaja Terjepit Eskalator di Mal PVJ Bandung, Alami Patah Tulang
Uruguay Singkirkan Amerika Serikat dari Copa America 2024
Uruguay Singkirkan Amerika Serikat dari Copa America 2024, Skor 1-0
Hasil Portugal vs Slovenia Euro 2024
Hasil Portugal vs Slovenia Euro 2024: Selecao das Quinas Menang Adu Penalti
ilmuan jepang
Ngeri, Ilmuwan Jepang Ciptakan Robot Pakai Kulit Hidup Manusia