Pulau Leebong Belitung Maldivesnya Indonesia!

Pulau Leebong Belitung
(Web)

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Ada salah satu destinasi wisata yang tidak kalah menarik dengan Maldives di Indonesia. Pulau Leebong Belitung namanya, pulau ini menawarkan berbagai keindahan yang luar biasa. Panorama yang terdapat di pulau ini sangat memanjakan mata.

Terdapat hamparan pasir putih halus yang luas, pohon rindang, serta fasilitas lengkap dan juga mewah. Salah satu fasilitas yang ada disana yaitu vila yang berada di tengah laut. Vila ini terbuat dari ulin dan kaca yang bisa memerlihatkan indahnya biru laut yang serasi dengan warna langit yang cerah.

Kamu bisa melihat ikan menari di dasar laut yang jernih ini. Selain itu, terdapat berbagai fasilitas seperti peralatan permainan air, akses pantai, mini market, restoran, dan lapangan voli. Wisatawan yang datang ke pulau ini bisa melihat sunset, mencoba paddle board, bahkan keliling pulau dengan sepeda.

Liburan ke Pulau Leebong Belitung

Ada berbagai cara untuk pergi ke Pulau Leebong Belitung ini. Jika kamu berada di luar pulau Belitung maka kamu bisa menggunakan pesawat terbang. Dari Jakarta kamu bisa menggunakan maskapai Citilink, Garuda Indonesia, Sriwijaya Air, Lion Air, dan NAM Air.

Tujuan penerbangan kamu ke Bandara Belitung, Bandara HAS Hananjoedin dengan kode bandara TJQ (Tanjung Pandan). Untuk penerbangan dari Jakarta ke Tanjung Pandan hanya memakan waktu kurang lebih satu jam penerbangan.

Kamu harus melanjutkan perjalanan dari bandara ke Pe;abuhan Pegantungan untuk ke Pulau Leebong. Waktunya sekitar 30 sampai 45 menit jika melalui perjalanan darat. Sampai di Pelabuhan Pegantungan kamu bisa pergi ke ujung pelabuhan. Disana kamu bisa melihat dermaga kayu dan perahu nelayan lokal.

Sebelum menuju Pulau Leebong, kapal yang megantarkan kamu akan membawa kamu ke wisata mangrove dulu. Kamu bisa melihat hutan bakau alami di sekitar pulau. Selain itu, kamu akan dibawa melihat indahnya Pulau Pasir.

Pulau Pasir adalah pulau mini yang terbentuk dari gundukan pasir di tengah laut. Selama di pulau ini kamu bisa berfoto, berenang, atau bahkan snorkeling terlebih dahulu. Setelah puas menghabiskan waktu dan menikmati pemandangan menakjubkan di pulau ini.

Paket berkunjung ke Pulau Leebong Belitung untuk 1 sampai 4 orang dengan harga 485.000 per orang. Untuk 5 sampai 9 orang dengan harga 435.000 per orang. Sementara jika lebih 10 orang dengan harga 395.000 per orang.

Anak-anak yang ada di bawah usia 3 tahun gratis dan untuk usia 3 sampai 9 tahun mendapat diskon 20 persen. Ada sederet fasilitas yang bisa kamu dapatkan. Fasilitas tersebut seperti perahu, wisata mangrove, papan dayung, kayak, karaoke, sepeda, tenis meja, voli pantai, dan makan siang.

BACA JUGA: Kepulauan Auri Papua Barat, Surganya Penyelam!

(Kaje)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Eks Asisten Paula
Eks Asisten Bongkar Tabiat Paula Verhoeven Soal Bon Belanja
Direktur Utama (Dirut) PT LEN Industri (Persero) Bobby Rasyidin, Mobil Maung Pindad
5.000 Unit Mobil Maung Ditarget Rampung Akhir Tahun Ini
Budaya Banten
Mengenal Budaya dan Ciri Khas Suku Banten, Pewaris Warisan Kesultanan
Paula Verhoeven
Dibatasi Baim Wong, Paula Verhoeven Rindukan Momen Tidur Bersama Kiano dan Kenzo
rk bertemu jokowi
RK: Jokowi Beri Gagasan dan Konsep Soal Jakarta
Berita Lainnya

1

Cek Fakta : Kloning Babi dan Sapi di China?

2

Sampah Makanan Bergizi Gratis akan Diolah jadi Pupuk

3

Bikin Macet, Paku Bumi Jatuh di Jalan Buah Batu - Soekarno Hatta Bandung

4

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

5

CSIIS Ungkap Tom Lembong Penghancur Industri Gula Nasional
Headline
AMSI Jabar Pelatihan Cek Fakta 1
Amsi Jabar Gelar Pelatihan Cek Fakta, Hindari Menguatnya Mis-informasi Jelang Pilkada
Jorge Martin Kuasai Sirkuit Phillip Island
Jadi yang Tercepat di Sirkuit Sepang, Jorge Martin OTW Juara MotoGP 2024
timnas Indonesia
27 Pemain Timnas Indonesia Dipanggil Jelang Laga Versus Jepang dan Arab Saudi, 2 Pemain Absen
Siklon Tropis Penyebab Suhu Panas Meningkat
BMKG Sebut Siklon Tropis Penyebab Suhu Panas Meningkat