Viral Jagoan Jalanan Pukul Sopir Taksi Online, Kapolri Geram!

kapolri
foto (net)

Bagikan

JAKARTA, TM.ID: Aksi pemukulan viral bersenjata terhadap sopir taksi online yang dilakukan pria inisial HH terekam kamera, mendapatkan perhatian dari Kapolri RI, Jenderal Listyo Sigit Prabowo.

Merespon peristiwa yang terekam ini, Sigit memerintahkan jajarannya untuk mengusut tuntas.

“Kita dalami dan usut tuntas,” ujar Kapolri dalam keterangannya, Jumat (5/5/2023).

BACA JUGA: Bule Peludah Imam Masjid Bebas dari Tahanan

Sementara itu, Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Trunoyudo Wisnu menyebut, korban dan pelaku tidak saling mengenal.

“Sejauh ini hasil identifikasi tidak saling mengenal,” kata Trunoyudo.

Sebelumnya, Trunoyudo menyampaikan, bahwa pelat mobil dinas Polri yang digunakan pengendara arogan bersenjata di exit Tol Tomang palsu atau tidak sesuai dengan peruntukannya.

“Hasil penyelidikan sementara pertama untuk Tanda Nomor Kendaraan Bermotor (TNKB) yang digunakan pada kendaraan terlapor, tidak sesuai peruntukan,” ujar Trunoyudo kepada wartawan, Jumat (5/5/2023).

Trunoyudo menjelaskan, TNKB atau nopol yang digunakan pelaku terdaftar untuk digunakan pada mobil Toyota Kijang tahun 2023 milik Polda Metro Jaya dan terpasang sesuai peruntukannya sampai 13 April 2023.

“Sedangkan untuk kendaraan Sedan Mazda Nopol 10011-VII yang digunakan terlapor, tidak terdaftar dalam register Biro Logistik Polda Metro Jaya dan tidak sesuai peruntukannya atau bisa dikatakan palsu pelat nomornya,” jelasnya.

BACA JUGA: Polisi Ungkap Kronologi Kasus Pemukulan Pemotor Sampai Kejang

(Saepul/Dist)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Persib Bandung Datangkan Igor Tolic
Resmi! Persib Bandung Datangkan Igor Tolic
Timnas Kosta Rika
Prediksi Timnas Kosta Rika vs Timnas Paraguay matchday terakhir Grup D Copa America 2024
Timnas Brasil
Prediksi Timnas Brasil vs Timnas Kolombia Matchday Terakhir Grup D Copa America 2024
Makanan Penutup
8 Rekomendasi Makanan Penutup di Acara Ulang Tahun
Telaga Warna Puncak
Telaga Warna Puncak Wisata Bogor yang Terapit Bukit 1.400 Mdpl
Berita Lainnya

1

Penuh Drama, Jeman Vs Denmark Berakhir 2-0 di Euro 2024

2

Tyronne del Pino, Pemain Asing Persib Yang Terbuang Kini Mulai Dilirik Bojan Hodak

3

Segini Anggaran Belanja Persib Bandung Jelang Liga 1 2024/2025

4

Gelombang Protes di Kenya: Tolak Kenaikan Pajak Demi Lunasi Utang IMF

5

Hasil Portugal vs Slovenia Euro 2024: Selecao das Quinas Menang Adu Penalti
Headline
Ribuan Buruh se-Jabodetabek Bakal Unjuk Rasa
Ribuan Buruh se-Jabodetabek Unjuk Rasa di Depan Istana Negara
De Ligt Merapat ke Manchester United
Dapat Diskon dari Bayern Munchen, De Ligt Merapat ke Manchester United?
BWF Zhang Zhi Jie
BWF Buka Suara Soal Insiden Meninggalnya Zhang Zhi Jie
BTS Obor Olimpiade Paris 2024
Kim Seokjin BTS Ikut Bawa Obor Olimpiade Paris 2024