TNI Temukan Ladang Ganja 8,9 Hektare di Nagan Raya Aceh

ganja
(web)

Bagikan

BANDAACEH,TM.ID : Kepala Penerangan Kodam Iskandar Muda Kolonel Inf Irhamni Zainal mengungkapkan, jajarannya  menemukan ladang ganja seluas 8,9 hektare yang tersebar di tiga titik di kawasan hutan lindung Beutong Ateuh Banggala, Nagan Raya, Aceh.

Menurutnya, penemuan ladang ganja tersebut saat Tim gabungan TNI meninjau program latihan persiapan operasi di Provinsi Papua.

“Penemuan ladang ganja tersebut pada Minggu (9/4/2023) saat tim gabungan meninjau medan latihan untuk persiapan operasi pengamanan objek vital nasional oleh prajurit Yonif 116/GS di bawah Korem 012/TU,” kata Irhamni Zainal.

Irhamni juga mengatakan penemuan ladang ganja tersebut berawal dari informasi adanya ladang ganja di kawasan hutan lindung di Kecamatan Beutong Ateuh Banggala, Kabupaten Nagan Raya.

BACA JUGA: Demi Anak, Ibu Asal Aceh Selundupkan 9,5 Kilogram Ganja ke Lombok

Selanjutnya, Komandan Korem 012/TU Kolonel Inf Riyanto memerintahkan pendalaman informasi tersebut dan sekaligus meninjau lokasi latihan persiapan operasi prajurit Bataliyon Infanteri (Yonif) 116/GS.

“Kemudian, tim bergerak dengan 24 personel. Dalam perjalanan ke lokasi latihan, tim menemukan ganja dengan berat diperkirakan lima kilogram dalam sebuah gubuk,” kata Irhamni Zainal.

Selanjutnya, tim gabungan melanjutkan perjalanan menuju titik peninjauan pertama. Dalam perjalanan, tim menemukan ladang ganja siap panen dengan luas kurang lebih 4,4 hektare.

Kemudian, tim gabungan menerbangkan drone guna memantau di sekitar ladang tersebut dan ditemukan dua lokasi ladang ganja masing-masing dengan luas sekitar 2,6 hektare dan 1,9 hektare.

“Penemuan itu dilaporkan ke Pangdam IM Mayjen TNI Novi Helmy Prasetya dan selanjutnya dikoordinasikan kepolisian dan BNN untuk penanganan lebih lanjut,” kata Irhamni.

(Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Puncak
Rekomendasi Penginapan Murah di Puncak untuk Liburan Romantis Berdua
KPU Kulon Progo
KPU Kulon Progo Telah Siapkan 753 TPS untuk Pilkada 2024
LeBron James Lakers
Lakers di NBA Torehkan Sejarah Baru, LeBron James Tandem dengan Sang Anak
Prancis vs Belgia 16 Besar EURO 2024
Pratinjau Prancis vs Belgia 1 Juli 16 Besar EURO 2024: Prediksi Line Up dan Head to Head
Detik-Detik Mengerikan Pembunuhan Mutilasi di Garu-Cover
Detik-Detik Mengerikan Pembunuhan Mutilasi di Garut: Korban dalam Kondisi Terikat
Berita Lainnya

1

Penuh Drama, Jeman Vs Denmark Berakhir 2-0 di Euro 2024

2

Tyronne del Pino, Pemain Asing Persib Yang Terbuang Kini Mulai Dilirik Bojan Hodak

3

Segini Anggaran Belanja Persib Bandung Jelang Liga 1 2024/2025

4

Swiss Melaju ke Perempat Final Euro 2024 Setelah Singkirkan Italia 2-0

5

Gelombang Protes di Kenya: Tolak Kenaikan Pajak Demi Lunasi Utang IMF
Headline
data polri kena hack
Data Polri Kena Hack, Beredar di Dark Web!
Kronologi Meninggalnya Zhang Zhi Jie
Kronologi Meninggalnya Zhang Zhi Jie di Asia Junior Championship 2024
Korban Tanah Longsor Blitar
Pencarian 6 Jam, 2 Korban Tanah Longsor Blitar Ditemukan Tewas
Spanyol Semifinal EURO 2024
Hancurkan Georgia 4-1, Spanyol Bertemu Jerman di Perempat Final EURO 2024