Laga Kandang, Persib Bandung Berbagi Angka dengan Semen Padang

Kocijan dan Ryohei Michibuchi. (Foto: Dok. Persib)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID – Persib Bandung harus ditahan imbang atas Semen Padang FC dalam lanjutan pertandingan pekan ke-10 Liga 1 2024/2025. Dalam laga yang digelar di Stadion si Jalak Harupat, Kab. Bandung pada Jumat, 1 November 2024 itu berakhir dengan skor imbang 1-1.

Gol Persib dicetak secara cepat pada menit 6′ usai Ciro Alves sukses memanfaatkan bola liar di dalam kotak penalti lawan. Sedangkan gol Semen Padang FC dicetak oleh Gala Pagamo di menit 51′ usai memanfaatkan umpan dari Ryohei Michibuchi.

Babak Pertama

Persib Bandung memulai pertandingan dengan sangat meyakinkan karena mampu memberikan tekanan demi tekanan terhadap Semen Padang FC. Hal ini membuat Semen Padang FC tampil lebih bertahan demi meredam serangan tim Maung Bandung.

Tekanan itu pun langsung membuahkan hasil lewat gol cepat yang dicetak Ciro Alves pada menit 6′. Bermula dari bola liar yang dihasilkan lewat sepakan Marc Klok, Ciro yang berdiri bebas langsung melepaskan tembakan hingga mampu menggetarkan jala Semen Padang FC, skor berubah menjadi 1-0.

Tertinggal satu gol, Semen Padang FC secara perlahan mulaj bereaksi dengan melancarkan sejumlah tekanan hingga mendapatkan peluanh pada menit 14 lewat Firman Juliansyah. Beruntung bagi Persib karena sepakan jarak jauh dari Firman masih belum tepat sasaran.

Namun reaksi Semen Padang FC yang cenderung lambat, langsung dimanfaatkan Persib untuk mengendalikan permainan. Hal itu menjadikan tim Kabau Sirah memilih bertahan, guna mempersempit ruang kreatifitas Persib yang mulai memasuki sepertiga lapangan.

Pada menit 31′ Persib kembali mencetak gol usai Ciro Alves kembali memanfaatkan umpan ciamik dari Beckham Putra. Namun gol tersebut harus dianulir karena bola yang dikuasai Beckham sudah lebih dulu keluar dari lapangan. Skor imbang 0-0 bertahan hingga pertandingan babak pertama usai.

BACA JUGA: Begini Perasaan Ciro Alves Setelah David da Silva Kembali Merumput Bersama Persib

Babak Kedua

Setelah tertinggal satu gol, Semen Padang FC benar-benar mengubah wajah permainannya dengan langsung memberi tekanan terhadap Persib. Hal itu menjadikan Persib lebih berhati-hati dalam mengambil keputusan karena serangan Semen Padang FC mulai mengandalkan umpan silang.

Upaya itu pun langsung membuahkan hasil pada menit 51′ usai bola umpan silang kiriman Ryohei Michibuchi sukses disambut oleh tandukan Gala Pagamo. Bola tersebut meluncur mulus ke gawang yang dijaga Teja Paku Alam selaligus mengubah kedudukan menjadi 1-1.

Gol tersebut menjadikan Persib langsung bereaksi. Persib terlihat meningkatkan garis pertahanan yang menandakan bahwa Persib juga mulai meningkatkan serangan. Persib juga menarik Mailson Lima dan menurunkan David da Silva untuk menambah tekanan untuk tim Kabau Sirah.

Namun entah mengapa, Semen Padang FC seolah bermain bak orang kesurupan karena mampu tampil merepotkan Persib dengan skema serangan balik cepat. Hal ini tentu membuat Persib harus lebih cermat dalam mengambil keputusan karena Semen Padang FC sudah bersiap untuk menjalankan skema transisi cepat.

Memasuki menit akhir, serangan Persib kian sporadis demi mengubah kedudukan di laga ini. Namun sayang upaya itu tak mampu membuahkan hasil hingga skor imbang 1-1 bertahan sampai peluit panjang dibunyikan.

 Susunan Pemain Persib dan Semen Padang FC

Persib: Teja Paku Alam, Kakang Rudianto, Nick Kuipers, Gustavo Franca, Edo Febriansah, Dedi Kusnandar, Tyronne del Pino, Marc Klok, Beckham Putra, Ciro Alves, Mailson Lima

Cadangan: Kevin Mendoza, Victor Igbonefo, A. Jufriyanto, Adam Alis, Ryan Kurnia, M. Adzikry, Ferdiansyah, Robi Darwis, Mateo Kocijan, Rachmat Irianto, David da Silva

Semen Padang FC: Diky Indrayana, Dodi Alekvan Djin, Frendi Saputra, Kim Mingyu, Tin Martic, Dimas Roni, Ricky Ariansyah, Rosad Setiawan, Firman Juliansyah, Gala Pagamo, Muhamad Ridwan

Cadangan: Teguh Amirudin, Arif Budiyono, Bayu Gatra, Dwi Geno, Ryohei Michibuchi, Ezekiel Stewart, Melcior Maljefat, Muhamad Iqbal, Bruno Dybal.

 

(RF/Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Threads pesaing X
Threads Melonjak Pesat, Jadi Penantang X Milik Elon Musk
Proses pembuatan Paspor
Mau Cepat Mendapat Paspor dalam Satu Hari? Simak Cara dan Biayanya!
harga bbm non subsidi (2)
Awal November 2024 Harga BBM Non Subsidi Naik, Ini Daftarnya
Resep sambal
Cobain Aneka Resep Sambal Khas Indonesia yang Pedas dan Gurih
Kemenperin Klaim Mobil Setir Kiri Buatan Indonesia
Kemenperin Klaim Mobil Setir Kiri Buatan Indonesia Tembus Hingga Rp 11,46 Miliar
Berita Lainnya

1

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

2

Cek Fakta : Kloning Babi dan Sapi di China?

3

CSIIS Ungkap Tom Lembong Penghancur Industri Gula Nasional

4

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

5

CSIIS Sebut Pengambilan Lembong Orderan dari Siapa?
Headline
Supir Truk Kontainer Penabrak Warga di Tangerang Positif Narkoba
Polisi: Supir Truk Kontainer Penabrak Warga di Tangerang Positif Narkoba
Prabowo Unggah Foto Makan Bersama Ridwan Kamil
Prabowo Unggah Foto Makan Bersama Ridwan Kamil, Ada Apa?
unnamed
Pebalap yang Ditakuti Marc Marquez Kembali Mengaspal di Sesi Terakhir MotoGP
Polisi Buka Posko Pengaduan Korban Kontainer Tangerang
Polisi Buka Posko Pengaduan Korban Kontainer Tangerang