Andres Iniesta Umumkan Pensiun Sebagai Pemain Sepak Bola Profesional, Ini Pesan Messi

Andres Iniesta Umumkan Pensiun
Lionel Messi (kanan) memeluk Andres Iniesta (kiri) saat merayakan gol ketika masih berseragam Barcelona. (FC Barcelona)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Andres Iniesta resmi mengumumkan gantung sepatu (pensiun) sebagai pemain sepak bola profesional. Lionel Messi memberikan pesan menyentuh kepada mantan tandemnya di Barcelona itu.

Iniesta merilis video emosional melalui akun Instagram pribadinya, Senin (7/10/2024) malam WIB. Dalam video tersebut, Iniesta mengumumkan keputusannya untuk gantung sepatu dan mengucapkan selamat tinggal kepada sepak bola.

Setelah itu, Lionel Messi, turut memberikan pesan mengharukan kepada Andres Iniesta. La Pulga merasa patah hati, karena tak lagi bisa melihat magis Iniesta dalam mengolah si kulit bundar di atas lapangan hijau.

“Saya sangat menikmati bermain bersama Iniesta, salah satu rekan dengan sihir paling memukau. Bola akan merindukanmu, seperti kita semua, saya berharap yang terbaik untukmu!” kata Messi dikutip dari Instagram pribadinya, Selasa (8/10/2024).

Messi dan Iniesta lama berbagi ruang ganti di skuad senior Barcelona, persisnya pada rentang 2004-2018. Mereka pernah membuat Barca sangat dominan di Eropa dengan memainkan sepak bola atraktif tiki-taka.

Tercatat, Iniesta memberikan segudang trofi bagi Blaugrana, yakni empat titel juara Liga Champions dan sembilan gelar Liga Spanyol. Tak kalah menarik, di level timnas Spanyol Iniesta juga merengkuh gelar juara setelah berhasil menjuarai Euro 2008 dan 2012, serta Piala Dunia 2010.

BACA JUGA: Barca Tekuk Madrid 2-1 dalam Duel El Clasico

Selepas bersama Barcelona, Iniesta hanya berlabuh bersama dua klub beda benua. Pertama, ia bergabung dengan klub asal Jepang, Vissel Kobe, tahun 2018 secara bebas transfer.

Bersama Vissel Kobe, Iniesta memenangkan 3 trofi. Berselang lima tahun kemudian, ia berlabuh menuju klub Uni Emirat Arab bersama Emirates Club.

 

(Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Canda Kusuma KADER dEMOKRAT viral
Viral, Kader Demokrat Ini Lari dari Tanggung Jawab Sebagai Kepala Keluarga
simon aloysius jadi dirut pertamina
Begini Respon Simon Aloysius Usai Diangkat Jadi Dirut Pertamina
tuan guru bajang keluar dari perindo-1
Perindo Umumkan Jajaran Baru Usai Tuan Guru Bajang Mundur
emas pegadaian harga emas antam
Harga Emas Antam Stabil, Ini Rincian Harga Buyback dan Pajak
PSSI Naturalisasi
DPR Soroti Proses Naturalisasi PSSI yang Sering Dilakukan di Menit Terakhir
Berita Lainnya

1

Pabrik Tekstil di Katapang Andir Kabupaten Bandung Kebakaran

2

Aksi Reuni 411 Menyasar Jokowi dan Fufufafa, Balas Dendam?

3

Ditemukan Bakteri, BPOM Desak Penjualan Jajanan Impor Latiao Disetop!

4

Hampir 2.000 Peserta Meriahkan POSPAY Run 2024 di Bandung

5

PP PERSIS Tegaskan Netral di Pilkada Kabupaten Bandung
Headline
aksi reuni 411-1
Reuni Aksi 212 Rencanakan Bawa Massa Lebih Besar pada 2 Desember 2024
Arne Slot Liverpool
Jelang Laga Kontra Leverkusen, Arne Slot Fokus pada Performa Mohamed Salah
Mees Hilgers
Jelang Laga Kontra Jepang dan Arab, Shin Tae-yong Pantau Kondisi Cidera Mees Hilgers
Empat Orang WNI Terdampak Banjir Spanyol
Pertandingan Valencia vs Parla Escuela Ditunda untuk Kedua Kalinya Akibat Banjir