70 Persen Populasi Sapi di Babel Telah Divaksin PMK

70 persen
(web)

Bagikan

BABEL,TM.ID : Kepala Bidang Peternakan dan Kesehatan Hewan pada Dinas Pertanian Bangka Tengah drh Riyanto menyatakan, sekitar 70 persen populasi sapi di Kabupaten Bangka Tengah, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung sudah mendapatkan vaksin dosis pertama untuk mencegah penyakit mulut dan kuku (PMK).

“Dari target 5.000 ekor, sekitar  70 persen sudah diberikan dosis vaksin PMK,” katanya di Koba, Sabtu (25/2/2023).

Pemkab Bangka Tengah menargetkan seluruh hewan ternak sudah mendapatkan vaksin dosis pertama tahun ini.

“Saat ini baru 70 persen vaksin dosis pertama, sedangkan dosis kedua sebesar 30 persen dan untuk vaksin penguat rencanannya kita laksanakan pada pertengahan tahun,” katanya.

BACA JUGA: Kementan: Penyakit PMK dan LSD Ganggu Produktivitas Ternak

Program vaksin PMK kata dia sudah dilaksanakan sejak 2022 dan terus digencarkan pada 2023, sehingga seluruh atau 5.000 sapi yang ada di daerah itu sudah mendapatkan dosis vaksin pertama.

“Vakninasi PMK ini dilakukan sebanyak tiga kali yaitu vaksinasi pertama, kedua dan vaksinasi booster (penguat/dosis ketiga),” ujarnya.

Ia mengatakan, vaksin PMK ini bertujuan untuk terbentuknya antibodi alami pada ternak sehingga ternak terhindar dari PMK.

“Selain vaksin PMK, kita menggalakkan pemberian vaksin rabies untuk jenis hewan tertentu,” ujarnya.

Pemkab Bangka Tengah menargetkan tahun ini sebanyak 100 hewan pembawa virus rabies yang akan divaksin yang tersebar pada enam atau seluruh kecamatan.

“Program penyuntikan vaksin rabies ini untuk membentuk barrier guna pencegahan penyebaran penyakit rabies di Bangka Tengah,” ujarnya.

(Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
yamaha Y-AMT
Yamaha Kembangkan Teknologi Y-AMT, Selamat Tinggal Kopling Manual!
barcode pertamina
Legal sebagai Konsumen BBM Bersubsidi? Pastikan Cek Barcode Pertamina
Ragnar Oratmangoen sosok inspiratif
3 Sosok Inspiratif Ragnar Oratmangoen: Nabi Muhammad, Ayah, dan Ronaldinho
nissan mobil listrik giias 2024
Nissan Bakal Bawa Mobil Listrik dari Jepang ke GIIAS 2024, Ini Bocorannya
NIK NPWP (1)
Cara Padankan NIK ke NPWP, Lengkap dengan Solusi Gagal Validasi Data
Berita Lainnya

1

Penuh Drama, Jeman Vs Denmark Berakhir 2-0 di Euro 2024

2

Swiss Melaju ke Perempat Final Euro 2024 Setelah Singkirkan Italia 2-0

3

Tyronne del Pino, Pemain Asing Persib Yang Terbuang Kini Mulai Dilirik Bojan Hodak

4

Gelombang Protes di Kenya: Tolak Kenaikan Pajak Demi Lunasi Utang IMF

5

Manchester United Incar Matthijs De Ligt Dari Bayern Munich
Headline
Pilkada Jakarta 2024
Kaesang Gantikan Ridwan Kamil di Pilkada Jakarta 2024?
Argentina Kalahkan Peru 2-0 di Copa America 2024
Lionel Messi Diparkir, Argentina Kalahkan Peru 2-0 di Copa America 2024
Manchester United Incar Matthijs De Ligt
Manchester United Incar Matthijs De Ligt Dari Bayern Munich
Jeman Vs Denmark Berakhir 2-0 di Euro 2024
Penuh Drama, Jeman Vs Denmark Berakhir 2-0 di Euro 2024