Duo Brasil Bak Tampil ‘Tak Ada Obat’, Bojan Hodak Taruh Harapan Selangit di Championship Series

bojan hodak
Sesaat Sebelum Ciro Alves Memberi Umpan Kepada David da Silva yang Mencetak Gol Ketiganya ke Gawang Persebaya. (RF/Teropongmedia)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Duet Brasil milik Persib Bandung, David da Silva dan Ciro Alves tampil maksimal di laga kontra Persebaya di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung pada Sabtu (20/4/2024). Keduanya mampu bermain indah dengan terlibat dalam seluruh gol yang dicetak Persib ke gawang Persebaya.

Ciro Alves berhasil mampu mengemas dua asisst kepada David da Silva, tepatnya pada menit 43′ dan 87′.
Sedangkan David sukses mencatatkan hattrick di laga tersebut dan menjadi hattrick keduanya di musim ini, setelah sebelumnya sempat ia lakukan ke gawang Persita pada putaran pertama.

Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak sangat kagum melihat koneksi keduanya di laga kontra tim The Green Force.

Ia menilai kedua pemain tersebut memberikan warna berbeda bagi permainna Persib, terutama di babak kedua karena timnya tampil sangat dominan.

“Keduanya adalah pemain yang bagus tapi di babak pertama tidak banyak ruang untuk mencetak gol,” buka Bojan dalam sesi jumpa pers usai laga.

Meski tak banyak memiliki ruang di babak pertama, pelatih asal Kroasia itu tetap senang lantara David dan Ciro bisa menciptakan peluang hingga mendapatkan gol.

BACA JUGA: David da Silva Menggila, Persib Bungkam Pesebaya Surabaya

Gol pertama tersebut seakan membuat langkah Persib jauh lebih ringan saat masuk ke babak keduam

“David tidak bisa banyak bergerak tapi dia bermain bagus dan bisa mencetak gol. Ini hal yang terpenting di dalam sepakbola,” kata pelatih berusia 52 tahun tersebut.

Pujian juga Bojan sampaikan kepada Ciro Alves yang mampu memberi servis terbaik kepada David.

Ia berharap koneksi yang baik itu bisa bertahan dan terbentuk semakin tangguh hingga Persib berlaga di babak Championship Series.

“Untuk Ciro, dia sedang dalam performa yang bagus dan terlihat begitu kuat. Saya harap ini bisa terus dipelihara hingga babak empat besar. Kami membutuhkan mereka dalam performa seperti ini, karena itu akan sangat membahayakan bagi tim lawan.” tpungkas Bojan Hodak.

(RF/Dist)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
pretasan kripto
Pasar Kripto Rugi Rp8,3 Triliun Gegera Peretasan
Pendapat tentang bullying
Ini Pendapat Kak Seto Tentang Bullying, Potensi Non-Akdemik yang Tidak Tersalurkan?
JNE
JNE Terima Penghargaan dari Badan Narkotika Nasional Provinsi DKI Jakarta
Dennis Lim
Pernah Punya Bisnis Kasino, Ini Profil dan Biodata Ustaz Dennis Lim
NIK sebagai NPWP
Peluncuran Layanan Perpajakan Berbasis NIK sebagai NPWP, NPWP 16 Digit, dan NITKU
Berita Lainnya

1

Penuh Drama, Jeman Vs Denmark Berakhir 2-0 di Euro 2024

2

Tyronne del Pino, Pemain Asing Persib Yang Terbuang Kini Mulai Dilirik Bojan Hodak

3

Segini Anggaran Belanja Persib Bandung Jelang Liga 1 2024/2025

4

Swiss Melaju ke Perempat Final Euro 2024 Setelah Singkirkan Italia 2-0

5

Gelombang Protes di Kenya: Tolak Kenaikan Pajak Demi Lunasi Utang IMF
Headline
Marc Marquez Turun Peringkat di MotoGP Belanda
Dianggap Curang, Marc Marquez Turun Peringkat di MotoGP Belanda
data polri kena hack
Data Polri Kena Hack, Beredar di Dark Web!
Kronologi Meninggalnya Zhang Zhi Jie
Kronologi Meninggalnya Zhang Zhi Jie di Asia Junior Championship 2024
Korban Tanah Longsor Blitar
Pencarian 6 Jam, 2 Korban Tanah Longsor Blitar Ditemukan Tewas