Waspadai Situasi Arus Balik Lebaran di Stasiun, Copet dan Penjahat Hipnotis Gentayangan!

Arus Balik
(Dok.KAI)

Bagikan

JAKARTA,TEROPONGMEDIA.ID — Pengamanan arus balik Lebaran 2024, Polres Metro Jakarta Pusat menempatkan 96 personel di Stasiun Gambir dan Pasar Senen, Jakarta.

Hal itu, guna memberikan rasa aman kepada para pemudik dalam periode arus balik mudik Lebaran 2024.

“Kami akan melayani warga yang kembali ke Jakarta selama 24 jam di Stasiun Gambir maupun di Stasiun Pasar Senen,” ujar Kapolres Metro Jakarta Pusat, Kombes Pol Susatyo Purnomo Condro melansir PMJ News, Minggu (14/4/2024).

Susatyo menjelaskan, dari 96 personel yang dikerahkan, sebanyak 43 personel ditempatkan di Stasiun Gambir dan 53 personel di Stasiun Pasar Senen.

BACA JUGA: Polri Prediksi Puncak Arus Balik Lebaran 2024 Terjadi Mulai Minggu-Senin

“Mereka akan bertugas patroli di sekitar area stasiun untuk memberikan rasa aman kepada para pemudik,” katanya.

Ia juga mengimbau kepada pemudik yang hendak kembali ke Jakarta pada arus balik Lebaran 2024 ini, untuk mewaspadai potensi kejahatan seperti copet dan hipnotis di dalam stasiun.

“Waspadai pelaku hipnotis yang mengincar barang berharga bapak ibu, jangan sampai kena tipu dan rayuan orang yang belum dikenal,” ungkapnya.

Lebih lanjut, ia berpesan untuk menghindari pemberian makanan, minuman atau apa pun dari orang yang tidak dikenal. Langkah ini berguna sebagai bentuk kewaspadaan untuk menghindari kejahatan hipnotis.

“Hindari pemberian makanan dan minuman orang yang tidak dikenal selama di perjalanan,” pungkasnya.

 

(Saepul/Aak)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
John Legend Gelar Konser di Indonesia
John Legend Konser di Indonesia 6 Oktober 2024, Ini Harga Tiketnya
MotoGP Jerman Marquez Lolos dari Cidera Serius
MotoGP Jerman, Marquez Lolos dari Cidera Serius Usai Kecelakaan Hebat
baterai Geely
Geely Pamerkan Baterai Mobil Listrik Ciamik Kuat 50 Tahun, Lolos Uji Gempur!
isuzu giias 2024
Isuzu Pastikan Beri Kejutan di GIIAS 2024
Drama China As Beautiful As You
Sinopsis dan Jadwal Tayang Drama China "As Beautiful As You"
Berita Lainnya

1

Tyronne del Pino, Pemain Asing Persib Yang Terbuang Kini Mulai Dilirik Bojan Hodak

2

Penuh Drama, Jeman Vs Denmark Berakhir 2-0 di Euro 2024

3

Segini Anggaran Belanja Persib Bandung Jelang Liga 1 2024/2025

4

Swiss Melaju ke Perempat Final Euro 2024 Setelah Singkirkan Italia 2-0

5

Gelombang Protes di Kenya: Tolak Kenaikan Pajak Demi Lunasi Utang IMF
Headline
Kiper Argentina Emiliano Martinez
Emiliano Martinez Tampil Luar Biasa, Argentina Tembus Semifinal Copa America 2024
Kenaikan UKT
Megawati Sorot UKT Mahal, Kurangi Bansos!
FP1 MotoGP Jerman Bagnaia
Bagnaia Finish di Posisi 9 FP1 MotoGP Jerman 2024
Gempa Guncang Tanimbar gempa bumi aceh
Gempa Magnitudo 4,9 Guncang Aceh, Tidak Berpotensi Tsunami